Contoh Soal PAT Biologi Kelas 10 Semester 2 beserta Jawabannya 2023

Contoh Soal PAT Biologi Kelas 10 Semester 2 beserta Jawabannya 2023 – Belajar yang lebih intens harus dilakukan untuk menghadapi PAT agar bisa mendapatkan nilai yang bagus.

Selain mempelajari kembali materi yang telah diajarkan, kamu bisa menambahkan contoh-contoh soal sebagai bahan belajar.

Ada beberapa contoh soal PAT Biologi kelas 10 semester 2 beserta jawabannya lengkap di laman ini. Yuk, pelajari bersama-sama!

Kumpulan Contoh Soal PAT Biologi Kelas 10 Semester 2 beserta Jawabannya 2023

Kumpulan Soal PAT Biologi kelas 10 bagian I

Berikut ini kumpulan contoh soal PAT Biologi kelas 10 semester 2 beserta jawabannya bagian pertama:

Soal 1

Interaksi yang terjadi di antara ikan hiu dan ikan remora adalah…

A. kompetisi

B. predasi

C. parasitisme

D. mutualisme

E. komensalisme

Jawaban: B

Soal 2

Perhatikan rantai makanan berikut ini:

Rumput > Belalang > Katak > Ular > Elang > Decomposer

Dari rantai makanan di tersebut, konsumen tingkat II ditempati oleh…

A. Katak

B. Belalang

C. Rumput

D. Decomposer

E. Elang

Jawaban: A

Soal 3

Sekelompok rantai makanan yang memiliki ikatan dan saling terhubung disebut dengan istilah…

A. piramida makanan

B. jaring-jaring makanan

C. konsumen tingkat I

D. produsen

E. parasitisme

Jawaban: B

Soal 4

Dalam suatu rantai makanan, rumput menduduki posisi produsen. Setelah itu, kelinci mengkonsumsi rumput. Maka, kelinci termasuk hewan…

A. pengurai

B. omnivora

C. herbivora

D. karnivora

E. parasit

Jawaban: C

Soal 5

Perhatikan ciri-ciri tumbuhan berikut ini:

1. Daun dilapisi zat lilin

2. Daun sempit

3. Daun tebal

Ciri-ciri tersebut menunjukan sebuah adaptasi pada tumbuhan yang hidup di area…

A. gunung

B. gurun

C. hutan

D. perairan

E. daratan

Jawaban: B

Kumpulan Soal PAT Biologi kelas 10 bagian II

Berikut ini kumpulan contoh soal PAT Biologi kelas 10 semester 2 beserta jawabannya bagian kedua:

Soal 6

Sebuah kolam berair keruh memiliki organisme seperti mikroorganisme, ikan mas, dan hydrilla. Satu kesatuan kolam tersebut termasuk…

A. populasi

B. ekosistem

C. biosfer

D. habitat

E. simbiosis

Jawaban: B

Soal 7

Perhatikan tumbuhan yang tumbuh di sebuah ekosistem berikut ini:

1. lumut

2. perdu

3. pohon 

4. rumput

5. lichens

Ekosistem tersebut merupakan hasil suksesi. Maka urutan munculnya hingga membentuk komunitas klimaks adalah…

A. 5 – 1- 4 – 2 – 3

B. 1 – 2 – 3 – 4- 5

C. 5 – 3 – 1 – 4 – 2

D. 2 – 4 – 5 – 3 – 1

E. 1 – 2 – 3 – 5 – 4

Jawaban: A

Soal 8

Saat pembangunan jalan bebas hambatan atau jalan tol biasanya ada area yang merupakan hutan lindung habitat harimau, gajah, dan hewan-hewan lainnya terbelah oleh proyek tersebut.

Solusi terbaik untuk situasi ini adalah…

A. memindahkan hewan-hewan ke kebun binatang

B. membebaskan area dari hewan-hewan tersebut

C. dibuatkan terowongan untuk perlintasan hewan

D. membatalkan proyek

E. jalan dialihkan ke area lain

Jawaban: C

Soal 9

Pengelolaan limbah B3 (bahaya dan beracun) amat efektif bila dilakukan secara biologis karena…

A. waktu proses yang singkat

B. dampak bagi lingkungan relatif kecil

C. biaya yang dibutuhkan cukup murah

D. teknologinya sederhana

E. tidak ada limbah baru hasil pengelolaan

Jawaban: B

Soal 10

Dari pilihan berikut ini, manakah yang bukan merupakan fungsi air bagi tubuh?

A. menjaga tekanan osmosis

B. untuk menjaga kelembapan

C. sumber energi alternatif

D. pelarut zat kimia

E. tempat reaksi kimia dalam tubuh

Jawaban: C

Kumpulan Soal PAT Biologi kelas 10 bagian III

Berikut ini kumpulan contoh soal PAT Biologi kelas 10 semester 2 beserta jawabannya bagian ketiga:

Soal 11

Sampah sayuran dan organik lainnya yang hanyut pada sungai bisa membuat ekosistem rusak karena meningkatnya kadar oksigen. Langkah terbaik yang bisa dilakukan adalah sebaiknya sampah organik tersebut…

A. diberikan kepada hewan

B. dijadikan pupuk kompos

C. dibakar saja

D. ditimbun pada area pembuangan

E. dikubur agar tidak bau

Jawaban: B

Soal 12

Dengan adanya produksi sudah pasti akan timbul sampah atau limbah. Salah satu usaha untuk menanggulanginya adalah dengan mengolahnya menjadi benda berguna lain yang baru.

Proses tersebut dinamakan dengan…

A. reuse

B. recycle

C. reduce

D. reversible

E. replace

Jawaban: B

Soal 13

Data jenis-jenis polutan:

1. bahan kimia rantai panjang

2. limbah hewan

3. DDT

4. sampah rumah tangga

Polutan nondegradable ditunjukan oleh angka…

A. 1 dan 2

B. 2 dan 3

C. 3 dan 4

D. 2 dan 3

E. 1 dan 4

Jawaban: E

Soal 14

Sebuah danau yang tercemar oleh limbah dari dari industri bisa ditandai dengan jumlah polutan yang banyak pada…

A. tumbuhan air

B. mikroorganisme air

C. air danau

D. tubuh omnivora

E. tubuh karnivora

Jawaban: E

Soal 15

Dari pilihan berikut ini, jenis polutan manakah yang memiliki sifat merusak secara sementara dan permanen bila dalam jangka waktu lama terpapar?

A. sampah organik

B. timbal

C. energi termal

D. karbondioksida

E. belerang

Jawaban: B

Kumpulan Soal PAT Biologi kelas 10 bagian IV

Berikut ini kumpulan contoh soal PAT Biologi kelas 10 semester 2 beserta jawabannya bagian keempat:

Soal 16

Ciri-ciri organisme:

1. bersifat autotrof

2. bergerak dengan aktif

3. memiliki dinding sel

4. memiliki sifat prokariotik

5. bersifat multiseluler

Yang termasuk ciri-ciri kingdom plantae ditunjukan oleh nomor…

A. 1, 2, 3

B. 2, 3, 4

C. 3, 4, 5

D. 1, 3, 5

E. 1, 2, 4

Jawaban: D

Soal 17

Sebuah tumbuhan memiliki ciri-ciri:

1. batang seperti kawat

2. daun menyerupai rambut atau sisik

3. adanya strobilus dengan kandungan sporangia pada ujung cabang batang

Ciri-ciri tersebut menunjukkan bahwa tumbuhan paku yang tergolong…

A. psilopsida

B. lycopsida

C. pretopsida

D. sphenophyta

E. equisetophyta

Jawaban: B

Soal 18

Contoh komponen atau elemen abiotik pada suatu ekosistem adalah…

A. cahaya matahari, suhu, mikroba

B. bakteri, udara, tanah

C. mikroba, cahaya matahari, suhu

D. cahaya matahari, kelembapan, dan suhu

E. mikroba, air, tanah

Jawaban: D

Soal 19

Penggunaan pupuk pada tanaman memang bisa membuat tumbuh lebih subur namun penggunaan berlebihan bisa mengakibatkan…

A. tanaman kerdil dengan daun mengering

B. cepatnya penyerapan unsur hara

C. musuh alami hama terbunuh

D. produktivitas tanah yang meningkat

E. bahan organik tertimbun dalam tanah

Jawaban: C

Soal 20

Hutan memiliki pengaruh pada iklim. Hal ini disebabkan oleh…

A. hutan memiliki ragam tumbuhan yang beraneka

B. hutan bisa menguapkan air dan kemudian membentuk hujan

C. hutan bisa menjadi tempat menyimpan air di tanah

D. hutan memiliki anekaragam satwa

E. hutan terletak di daerah pegunungan

Jawaban: B

Kumpulan Soal PAT Biologi kelas 10 bagian V

Berikut ini kumpulan contoh soal PAT Biologi kelas 10 semester 2 beserta jawabannya bagian kelima:

Soal 21

Perhatikan ciri-ciri makhluk hidup berikut ini:

1. eukariotik

2. memiliki beberapa jaringan

3. uniseluler

4. prokariot

5. multiseluler

Ciri-ciri dari protista ditunjukkan oleh nomor…

A. 1, 2, 3

B. 2, 3, 4

C. 3, 4, 5

D. 1, 2, 4

E. 1, 3, 5

Jawaban: E

Soal 22

Perbedaan suksesi primer dan suksesi sekunder bisa dilihat dari beberapa faktor, kecuali…

A. komunitas hasil suksesi

B. urutan komunitas hasil proses suksesi

C. faktor penyebab suksesi

D. durasi suksesi

E. arah suksesi

Jawaban: E

Soal 23

Myxomycota termasuk dalam protista yang serupa dengan jamur dengan sifat layaknya amoeba. Hal ini karena…

A. bersifat saprofit

B. mampu bergerak dengan silia

C. mampu bergerak dengan kaki semu

D. tak mengandung klorofil

E. mampu menghasilkan lendir

Jawaban: C

Soal 24

Cacing yang mampu membantu penyerbukan tanah ialah…

A. cacing tanah oligochaeta

B. cacing tanah polychaeta

C. cacing giling oligochaeta

D. pacet polychaeta

E. lintah oligochaeta

Jawaban: A

Soal 25

Sistem ambulakral yang ditemukan pada Echinodermata memiliki fungsi sebagai alat…

A. pertahanan

B. penyimpanan

C. reproduksi

D. pengeluaran

E. pernapasan

Jawaban: E

Penutup

Kamu tak bisa mendapatkan nilai bagus secara instan bila tidak belajar bersungguh-sungguh. Buka lagi semua buku paket dan catatan agar bisa menyegarkan memori akan materi-materi yang telah dipelajari di kelas.

Kumpulan contoh soal PAT Biologi kelas 10 semester 2 beserta jawabannya di atas bisa jadi tambahan bahan belajarmu untuk hadapi PAT.

Kamu bisa menggunakannya untuk belajar mandiri di rumah maupun bersama-sama di sekolah. Semoga membantu!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta