Contoh Soal PAT IPA Kelas 5 Semester 2 Kurikulum 2013 dan Jawabannya 2023
Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) akan dilaksanakan sebentar lagi. Bagi kamu yang sedang mencari contoh soal PAT IPA kelas 10 semester 2, sebaiknya simak artikel ini. Karena, kali ini Mamikos akan berikan contoh soalnya yang dapat kamu pelajari!
Contoh Soal PAT IPA Kelas 5 Semester 2 Kurikulum 2013 dan Jawabannya 2023 – Penilaian Akhir Tahun atau PAT merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh satuan pendidikan pada setiap akhir semester genap.
Tentunya pada PAT nanti, kamu harus mendapatkan nilai yang maksimal, karena nilai PAT akan digunakan oleh guru sekolah sebagai pertimbangan kenaikan kelas.
Nah, pada artikel kali ini Mamikos telah menyiapkan contoh-contoh soal PAT IPA kelas 5 semester 2 beserta jawabannya yang bisa kamu pelajari secara mandiri di rumah atau bersama teman-teman kamu. Yuk, simak!
Kumpulan Contoh Soal PAT IPA Kelas 5 Semester 2 Kurikulum 2013 dan Jawabannya
Daftar Isi [hide]

Bagi siswa sekolah yang menempuh pendidikan di jenjang kelas 5 SD, sebaiknya bersiap-siap karena tidak lama lagi akan menghadapi Penilaian Akhir Tahun yang dilaksanakan setiap akhir tahun ajaran di semester genap.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengukur pemahaman kamu mengenai materi yang sudah kamu dapatkan selama satu semester. Seperti yang disebutkan sebelumnya, PAT juga sebagai syarat kenaikan kelas.
Mempersiapkan PAT memang harus disiapkan dari jauh haru, apalagi mengingat PAT mencakup seluruh indikator yang mempresentasikan kompetensi dasar kamu dalam jangka waktu satu tahun atau dua semester.
Nah, salah satu mata pelajaran wajib yang akan diujikan yaitu mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
Mapel IPA merupakan mata pelajaran yang berfokus mempelajari fenomena alam dan lingkungan sekitarnya.
Pada materi IPA kelas 5 semester 2 sesuai dengan kurikulum 2013 ada beberapa materi yang dipelajari seperti panas dan perpindahannya, peristiwa dalam kehidupan, benda sekitar, dan masih banyak lagi.
Sebelum PAT dilaksanakan, seluruh materi tersebut agar kamu kuasai sehingga nantinya bisa menjawab seluruh pertanyaan yang diujikan nanti.
Agar membantu kamu menguasai materi IPA kelas 10, di bawah ini Mamikos sudah menyiapkan kumpulan contoh soal PAT IPA lengkap beserta kunci jawabannya yang dikutip dari berbagai sumber.
So, langsung saja coba kerjakan contoh soal di bawah ini,ya!
Soal 1 – 5
1. Manakah pilihan di bawah ini yang bukan merupakan perpindahan kalor…
A. Kondensasi

Advertisement
B. Radiasi
C. Konduksi
D. Konveksi
Kunci jawaban : A
2. Apa yang dimaksud dengan konduktor….
A. Benda yang sulit menghantarkan panas
B. Benda yang mudah menghantarkan panas
C. Perpindahan panas melalui udara
D. Perpindahan panas melalui zat padat
Kunci jawaban : B
3. Isolator merupakan benda yang tidak bisa menghantarkan panas, manakah pilihan di bawah ini yang merupakan bahan terbuat dari isolator…
A. Kayu, tembaga, dan kain
B. Kayu, plastik, dan kain
C. Besi, alumunium, dan tembaga
D. Plastik, aluminium, dan tembaga
Kunci jawaban : B
4. Ruang hampa yang terdapat pada termos berfungsi agar…
A. Menghambat keluarnya energi panas secara konduksi
B. Mencegah proses perpindahan kalor secara konveksi
C. Menghambat masuknya panas secara konduksi
D. Memudahkan proses perpindahan kalor secara radiasi
Kunci jawaban : B
5. Bahan isolator panas yang ada pada solder terletak pada…
A. Pegangan
B. Kawat kabel
C. Ujung solder
D. Batang pemanas
Kunci jawaban : A