50 Contoh Soal PAT SBdP Kelas 2 Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Jawabannya
50 Contoh Soal PAT SBdP Kelas 2 Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Jawabannya – Di jenjang Sekolah Dasar kelas 2, siswa sudah mendapatkan banyak sekali pilihan mata pelajaran yang diajarkan di kelas. Mulai dari matematika, bahasa Indonesia, bahasa Inggris, PJOK, PPKn, hingga SBdP.
Agar dapat mengetahui sejauh mana pemahaman siswa terkait mata pelajaran yang sudah diajarkan selama semester genap, biasanya sekolah menyelenggarakan Penilaian Akhir Tahun (PAT).
Nah, berikut sudah dirangkumkan kumpulan contoh soal PAT kelas 2 untuk mata pelajaran SBdP lengkap dengan kunci jawabannya.
Berikut Kumpulan Contoh Soal PAT SBdP Kelas 2 Semester 2 Terbaru
Daftar Isi
Daftar Isi
Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, PAT merupakan salah satu bentuk penilaian yang dilakukan oleh sekolah kepada seluruh peserta didik di akhir semester genap.
Dengan adanya PAT, tenaga pengajar dapat mengetahui sejauh mana penguasaan materi dari siswa selain dari penilaian dari tugas atau ulangan harian.
PAT sendiri umumnya diselenggarakan dengan mengujiankan seluruh mata pelajaran yang diajarkan di sekolah.
Salah satu mata pelajaran yang diujiankan dalam PAT kelas 2 SD adalah SBdP atau Seni Budaya dan Prakarya.
Kamu bisa simak kumpulan contoh soal PAT kelas 2 SBdP semester 2 lengkap dengan kunci jawabannya sebagai bahan belajar di rumah berikut ini.
Contoh Soal PAT SBdP Kelas 2 Nomor 1 – 10
1. Ketika menyanyikan sebuah lagu, tentunya kamu harus menyanyikan dengan …
A. suara yang sangat keras
B. pola irama
C. Tergesa-gesa
Jawaban: B
2. Topi saya bundar termasuk jenis lagu …
A. anak-anak
B. wajib
C. daerah
Jawaban: A
3. Syair lagu ada yang dinyanyikan dengan …
A. suara yang panjang dan pendek
B. tanpa suara
C. suara sekeras-kerasnya
Jawaban: A
4. Gerakan alam yang bisa dijadikan gerakkan tari adalah …
A. mobil yang melaju kencang
B. buku jatuh
C. kelinci melompat
Jawaban: C
5. Mona menari … gerakan kupu-kupu terbang.
A. menirukan
B. berlari
C. melompat
Jawaban: A
6. Gerakan pohon yang dapat ditiru menjadi gerakan tari adalah …
A. pohon tumbang
B. pohon tertiup angin
C. pohon terlempar batu
Jawaban: B
7. Contoh bahan alam untuk membuat kerajinan tangan adalah …
A. biji jagung
B. kertas warna
C. botol bekas
Jawaban: A
8. Agar kertas warna bisa menempel pada kardus digunakan …
A. guntik
B. penggaris
C. lem
Jawaban: C
9. Bahan alam adalah bahan yang berasal dari …
A. alam
B. buatan manusia
C. barang bekas
Jawaban: A
10. Salah satu nama zat untuk menciptakan pewarna buatan adalah …
A. Oksigen
B. Nitrogen
C. Kimia
Jawaban: C
Contoh Soal PAT SBdP Kelas 2 Nomor 11 – 20
11. Kain batik dapat dijadikan hiasan pada …
A. pigura atau bingkai foto
B. tempat duduk di taman
C. jalan raya
Jawaban: A
12. Kita dapat memanfaatkan botol bekas untuk membuat …
A. Karpet
B. pot bunga
C. tempat tidur
Jawaban: B
13 Supaya gerakan dalam tarian menjadi indah, maka harus diiringi dengan …
A. music
B. tepukan
C. siulan
Jawaban: A
14. Bahan utama yang digunakan untuk membuat cangkang ketupat adalah …
A. daun pisang
B. daun salam
C. daun kelapa
Jawaban: C
15. Seluruh anggota tubuh bergerak mengikuti irama musik, disebut …
A. menari
B. berjalan
C. berlari
Jawaban: A
16. Pengungkapan perasaan pada puisi disebut …
A. intonasi
B. artikulasi
C. ekspresi
Jawaban: C
17. Ida ingin membuat daun dari kertas origami. Warna kertas yang dibutuhkan Ida adalah…
A. putih
B. ungu
C. hijau
Jawaban: C
18. Bahan lunak yang dapat digunakan untuk membuat patung adalah …
A. kayu
B. batu
C. tanah liat
Jawaban: C
19. Not angka 3 dibaca …
A. do
B. re
C. mi
Jawaban: C
20. Gambar gerakan yang ditirukan beni menirukan gerakan …
A. Ayam saat mematuk makanan
B. Ular saat berjalan
C. Ayam saat mengepakkan sayap
Jawaban: C
Contoh Soal PAT SBdP Kelas 2 Nomor 21 – 30
21. Tanah liat adalah bahan kerajinan yang memiliki sifat …
A. Basah
B. Keras dan tajam
C. Lunak dan mudah dibentuk
Jawaban: C
22. Kita dapat memanfaatkan botol bekas untuk membuat …
A. Karpet
B. Layang-layang
C. Pot tanaman
Jawaban: C
23. Boneka termasuk karya seni …
A. Satu dimensi
B. Dua dimensi
C. Tiga dimensi
Jawaban: C
24. Karya seni yang berbentuk tiga dimensi adalah …
A. lukisan
B. gambar bunga
C. patung
Jawaban: C
25. Karya yang dibuat melalui proses membayangkan atau menciptakan sesuatu dalam alam pikiran disebut karya …
A. karya cetak
B. karya imajinatif
C. karya seni
Jawaban: B
26. Karya imajinatif tiga dimensi memiliki ukuran …
A. panjang, lebar, dan tinggi
B. panjang dan lebar
C. panjang dan tinggi
Jawaban: A
27. Alat dan bahan yang digunakan untuk membuat gambar imajinatif adalah …
A. gunting, kertas warna, dan pewarna makanan
B. buku gambar, pensil warna, dan penggaris
C. lem, pensil, dan kertas warna
Jawaban: C
28. Birama pada lagu “Pelangi-Pelangi” adalah …
A. ¾
B. 2/4
C. ¼
Jawaban: B
29. Lirik pada lagu “Pelangi-pelangi” yang dinyanyikan dengan bunyi panjang adalah …
A. merah kuning hijau di langit yang biru
B. pelukismu agung siapa gerangan
C. pelangi-pelangi ciptaan tuhan
Jawaban: B
30. Bunyi bel sekolah saat berdering merupakan contoh bunyi …
A. kuat
B. lemah
C. pendek
Jawaban: A
Contoh Soal PAT SBdP Kelas 2 Nomor 31 – 40
31. Dalam pembuatan … digunakan banyak bahan pewarna buatan.
A. Tekstil
B. Mebel
C. Makanan
Jawaban: A
32. Pada seni tari, unsur yang menonjolkan keindahan adalah …
A. Suara
B. Gambar
C. Gerakan
Jawaban: C
33. Irama adalah bunyi yang …
A. Tak beraturan
B. Tinggi
C. Beraturan
Jawaban: C
34. Pola irama dapat dihitung berdasarkan …
A. Panjang
B. Ketukan
C. Bait
Jawaban: B
35. Kita dapat membuat irama dengan … tangan.
A. Tepuk
B. Mengangkat
C. Bersedekap
Jawaban: A
36. Bunyi merupakan sebuah unsur seni yang dihasilkan dari …
A. Gambar
B. Bidang
C. Benda
Jawaban: C
37. Bunyi pada lagu dibagi menjadi 2, yaitu …
A. Tinggi dan rendah
B. Panjang dan pendek
C. Pelan dan cepat
Jawaban: B
38. Karya yang dibuat melalui proses membayangkan atau menciptakan sesuatu dalam alam pikiran disebut karya …..
A. karya cetak
B. karya imajinatif
C. karya seni
Jawaban: B
39. Karya imajinatif tiga dimensi memiliki ukuran …..
A. panjang, lebar, dan tinggi
B. panjang dan lebar
C. panjang dan tinggi
Jawaban: A
40. Alat dan bahan yang digunakan untuk membuat gambar imajinatf adalah …..
A. gunting, kertas warna, dan pewarna makanan
B. buku gambar, pensil warna, dan penggaris
C. lem, pensil, dan kertas warna
Jawaban: C
Contoh Soal PAT SBdP Kelas 2 Nomor 41 – 50
41. Jenis alat musik kategori perkusi adalah….
A. Suling
B. Terompet
C. Drum
Jawaban: B
42. Karya seni tari yang berasal dari alam menggambarkan daun tertiup angin yaitu dengan…..
A. Melompat lompat
B. Kedua tangan melaibai
C. Berlari ke segala arah
Jawaban: B
43. Nama jenis alat musik berdawai adalah……
A. Biola
B. Terompet
C. Suling
Jawaban: A
44. Nama pola jenis alat musik tiup adalah…..
A. Terompet
B. Biola
C. Gendang
Jawaban: A
45. Gerakan kita ketika menari memakai ketukan/hitungan semoga tarian menjadi……
A. Berantakan
B. Serempak
C. Bertabrakan
Jawaban: B
46. Bunyi bel sekolah saat berdering merupakan contoh bunyi …..
A. kuat
B. lemah
C. pendek
Jawaban: A
47. Contoh bunyi pendek adalah …..
A. bunyi terompet
B. bunyi musik
C. bunyi petik jari
Jawaban: C
48. Birama 2/4, artinya lagu tersebut dinyanyikan dengan ….. ketukan
A. 2
B. 4
C. 6
Jawaban: A
49. Gerakan yang sesuai untuk lagu menanam jagung adalah …..
A. membunyikan pluit
B. menangkap ikan dan mendayung
C. mencangkul dan menanam
Jawaban: C
50. Berikut ini yang termasuk menirukan gerakan alam, adalah …..
A. mengepakkan tangan
B. melambai-lambai
C. berjalan mengendap
Jawaban: B
Nah, di atas tadi kumpulan contoh soal PAT SBdP kelas 2 SD yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu.
Semoga kumpulan contoh soal di atas cukup bermanfaat untuk kamu yang sedang mempersiapkan diri menghadapi PAT SBdP nanti, ya!
Jika kamu ingin mengulik lebih banyak lagi tentang informasi contoh soal lainnya, seperti Kumpulan Soal UTS Matematika Kelas 2 Semester 2 hingga Contoh Soal UTS Kelas 2 Semester 2 Tema 5 dan 6, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: