Contoh Soal Pengetahuan dan Pemahaman Umum UTBK SNPMB 2024 dan Jawabannya

Contoh Soal Pengetahuan dan Pemahaman Umum UTBK SNPMB 2024 dan Jawabannya – Waktu mendekati pelaksanaan UTBK SNPMB merupakan momen yang cukup menegangkan bagi banyak peserta.

Tentunya kamu ingin mendapatkan hasil yang maksimal sehingga tujuan yang dimiliki bisa tercapai dengan baik. Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk adalah banyak berlatih
contoh soal pengetahuan dan pemahaman Umum UTBK SNPMB 2024.

Penalaran umum sendiri menjadi salah satu subtes yang cukup sulit sehingga perlu untuk kamu banyak membaca dan berlatih dengan baik.

Kumpulan Contoh Soal Pengetahuan dan Pemahaman Umum UTBK SNPMB 2024

ppmb.unair.ac.id

Bagi kamu yang saat ini sedang belajar untuk mempersiapkan diri UTBK SNPMB 2024, pastinya sedang sibuk dengan kumpulan contoh soal  yang dikerjakan.

Contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNPMB 2024 ini bisa menjadi sebuah bentuk latihan yang baik agar memperdalam pemahaman terhadap materi yang akan diujikan.

Salah satu bentuk soal yang nantinya akan kamu hadapi, yaitu pengetahuan dan penalaran umum.

Untuk kamu bisa mengerjakan tipe soal ini dengan baik, maka kamu perlu untuk memperbanyak membaca mengenai berbagai materi.

Mengingat bahwa materi yang perlu untuk dipelajari cukup luas, maka mengerjakan contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNPMB bisa menjadi alternatif yang tepat.

Mengerjakan contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNPMB 2024 juga membantu kamu untuk bisa melatih kemampuan dengan lebih baik dan cepat.

Berikut ini terdapat beberapa kumpulan dari contoh soal pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNPMB 2024 yang bisa kamu jadikan sebagai latihan.

1. Contoh Soal Menemukan Kalimat Tidak Logis

1Kemajuan teknologi tidak dapat dipisahkan dari kehidupan masyarakat. 2Dengan berbagai informasi yang terjadi di berbagai belahan dunia kini dapat langsung kita ketahui berkat kemajuan teknologi, misalnya melalui smartphone

3Kalau dahulu kita mengenal pepatah dunia tak selebar daun kelor, sekarang pepatah itu selayaknya berganti menjadi dunia saat ini selebar daun kelor. 

4Cepatnya akses informasi di berbagai belahan dunia membuat dunia ini seolah semakin sempit. 5Kita dapat menyaksikan apa yang terjadi di luar negeri dari Indonesia secara langsung.

6Perubahan yang begitu besar pada kehidupan umat manusia dengan segala peradabannya disebabkan oleh kemajuan teknologi yang tidak dapat kita hindari. 

7Kemajuan teknologi yang semakin dahsyat ini jangan sampai menggeser jati diri kita sebagai manusia. 8Oleh sebab itu, kita harus melakukan tindakan yang bijaksana terhadap diri kita sendiri, keluarga, dan masyarakat luas.

Kalimat yang tidak logis dalam bacaan tersebut adalah ….

kalimat (1)

kalimat (2)

kalimat (5)

kalimat (6)

kalimat (7)

Jawaban

Kalimat (5)

2. Contoh Soal Menetapkan Simpulan

Hadiah wisata ke luar negeri diberikan oleh perusahaan Z jika pekerjanya memiliki penilaian kinerja sangat baik dua tahun berturut-turut dan dinominasikan oleh rekan kerja dan atasannya. Pekerja C disukai oleh rekan kerjanya serta mendapatkan penilaian kinerja sangat baik tahun kemarin.

Simpulan berdasarkan informasi  tersebut adalah pekerja C layak mendapat hadiah wisata ke luar negeri di perusahaan Z.

Manakah pernyataan berikut yang menggambarkan kualitas simpulan tersebut?

a. Simpulan tersebut pasti benar.

b. Simpulan tersebut mungkin benar.

c. Simpulan tersebut pasti salah.

d. Simpulan tidak relevan dengan informasi yang diberikan.

e. Simpulan tidak dapat dinilai karena informasi tidak cukup.

Jawaban

e. Simpulan tidak dapat dinilai karena informasi tidak cukup

3. Contoh Soal Pemahaman Wacana

Berdasarkan pada kalimat terakhir paragraf ketiga, kesimpulan yang benar mengenai kemajuan dalam teknologi diibaratkan sebagai pisau bermata dua yaitu……

A. Kemajuan teknologi mampu untuk mempermudah pekerjaan yang dimiliki oleh manusia.
B. Kemajuan teknologi digunakan sebagai media untuk melakukan tindakan kejahatan yang merugikan orang lain.
C. Kemajuan teknologi semakin memudahkan manusia untuk bisa menjalin komunikasi.
D. Kemajuan teknologi membuat manusia menjadi semakin malas untuk melakukan berbagai pekerjaan yang berat.
E. Kemajuan teknologi mampu memberikan dampak yang baik maupun juga dampak yang buruk.

Jawaban: E
Makna yang dimiliki oleh istilah “pisau bermata dua” sesuai dengan KBBI yaitu bahwa hal tersebut memiliki keuntungan maupun kerugian. Kedua dampak yang ada tersebut tidak bisa untuk dihindari oleh pihak yang bersangkutan. Maka dari itu, jawaban dari pilihan yang ada dan paling tepat yaitu pada E.

Bacaan untuk Soal Nomor 4 dan 5

(1). Dewasa ini ulah yang dimiliki oleh manusia menyebabkan banyak kerusakan alam dan sistem lingkungan yang semakin terlihat nyata di depan mata. (2) Hal ini berakibat pada krisis lingkungan yang berdampak secara nasional dan global, bahkan tahapannya sudah sampai mengancam eksistensi seluruh isi yang ada di dalam planet bumi sendiri. (3) Salah satu indikator yang menyebabkan adanya kerusakan lingkungan yaitu munculnya degradasi lahan yang terjadi secara nyata di depan mata. (4) Misalnya banyak terjadinya bencana alam seperti banjir yang terjadi setiap tahun dan semakin meluas, tanah longsor, kelangkaan air, dan masih banyak lagi. (5) Polusi terhadap air dan udara, perubahan pada iklim, serta banyaknya muncul penyakit juga menjadi gejala lain yang semakin mengancam kehidupan bumi ini.

4. Contoh Soal Wacana

Gagasan utama yang dimiliki oleh paragraf di atas yaitu….

A. Kerusakan yang terjadi pada alam dan lingkungan hidup merupakan akibat dari adanya ulah manusia.
B. Eksistensi yang ada di bumi semakin terancam karena terjadinya krisis lingkungan.
C. Banjir tahunan yang terjadi karena adanya kerusakan ekosistem lingkungan hidup.
D. Krisis lingkungan yang terjadi dalam skala global dan nasional.
Jumlah penduduk setiap tahunnya meningkat dengan cukup pesat.

Jawaban: A

Gagasan utama merupakan pokok pikiran yang ada di dalam sebuah paragraf. Untuk teks di atas, gagasan utama terletak pada kalimat pertama yang lebih cocok dengan pilihan jawaban A.

5. Contoh Soal Diksi

Pada teks di atas, penggunaan diksi yang kurang tepat terletak pada kalimat…..

A. (1)
B. (3)
C. (4)
D. (2)
E. (5)

Jawaban: B
Apabila melihat kalimat yang digunakan sebelumnya, maka penggunaan kata yang lebih tepat yaitu seharusnya degradasi lingkungan. Istilah tersebut berarti bahwa adanya penurunan terhadap kualitas dari lingkungan yang diakibatkan dari berbagai kegiatan pembangunan.

Hal tersebut membuat lingkungan menjadi tidak bisa memberikan fungsinya dengan baik dan maksimal sebagaimana mestinya.

Dalam penggunaan istilah degradasi lahan kurang tepat dengan konteks bacaan yang ada di keseluruhan paragraf. Pada sebelumnya lebih dibahas dengan lingkungan dan buka hanya lahan yang memiliki makna lebih sempit. Maka dari itu, jawaban yang paling tepat terletak di pilihan B.

Nah, itu tadi merupakan kumpulan dari beberapa contoh soal Pengetahuan dan pemahaman umum UTBK SNPMB 2024 yang bisa digunakan sebagai latihan.

Selain mengerjakan contoh soal, kamu juga bisa memperbanyak bacaan agar menambah pengetahuan yang dimiliki.

Kamu juga bisa mencari tahu mengenai latihan soal lainnya seputar UTBK yang ada di blog Mamikos.

Jika nanti kamu lulus UTBK, kamu dapat dengan mudah mencari hunian kost dekat dengan kampus menggunakan aplikasi Mamikos.

FAQ

Apa itu pengetahuan dan pemahaman umum dalam UTBK?

Pengetahuan dan Pemahaman Umum dalam UTBK adalah tes untuk mengukur kemampuan dalam berbahasa, menggunakan kata, dan keluasan pengetahuan umum.

Berapa soal penalaran umum UTBK?

Penalaran umum UTBK ada 30 soal.

Soal UTBK 2024 ada berapa?

Soal UTBK 2024 mencapai 145 soal.

Pengetahuan umum berisi apa saja?

Pengetahuan umum isinya mulai dari sejarah, geografi, ekonomi, seni, bahasa, budaya, sains, hingga isu-isu terkini.

Berapa waktu pengerjaan penalaran umum?

Waktu pengerjaan penalaran umum adalah sekitar 30 menit.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta