20 Contoh Soal Puisi Rakyat beserta Jawabannya, Pilihan Ganda dan Essay

Melatih diri sebelum ujian berlangsung adalah keharusan agar kamu bisa lebih siap dalam menghadapi soal-soal yang ada nanti.

25 Agustus 2024 Nana

20 Contoh Soal Puisi Rakyat beserta Jawabannya, Pilihan Ganda dan Essay — Mempelajari soal-soal sebagai bentuk latihan sebelum menjelang ujian bisa dibilang sebuah keharusan.

Tujuannya tentu saja agar kamu sebagai siswa jauh lebih siap dan percaya diri saat nanti harus menghadapi berbagai macam soal pada ujian yang akan kamu jalani.

Oleh karena itu, contoh soal puisi rakyat di bawah ini tentu bisa menjadi sarana kamu berlatih mengerjakan soal.

Beberapa Contoh Soal Puisi Rakyat dan Jawabannya

Contoh Soal Puisi Rakyat beserta Jawabannya, Pilihan Ganda dan Essay
freepik.com/freepik

Seperti yang sudah Mamikos sampaikan sebelumnya bahwa pada ulasan kali ini, Mamikos akan memberikan kamu beberapa contoh soal puisi rakyat beserta jawabannya.

Jadi, apabila nanti kamu akan menghadapi ujian yang berhubungan dengan contoh soal puisi rakyat, kamu tidak panik dan bisa tetap tenang menghadapi ujian.

A. Contoh Soal Puisi Rakyat Esai Beserta Jawabannya

1. Manakah contoh teks yang bukan gurindam?

A. Cari olehmu akan sahabat yang boleh dijadikan obat
B. Cari olehmu akan guru yang boleh tahukan tiap seteru
C. Ke mana hendak ke mana selalu kunanti engkau bersabda
D. Jika hendak mengenal bangsa lihat kepada budi dan bahasa

Jawaban: C

2. Bacalah teks berikut!

Pada zaman dahulu, hiduplah keluarga kura-kura yang sangat rukun. Akan tetapi, di sekeliling mereka banyak yang iri dengan keluarga kura-kura.

Suatu hari, Bara si Kura-kura ingin pergi mencari makan. Di jalan, Bara bertemu dengan Rodi si Kuda. “Hei kamu, kura-kura yang lambat, sini kamu!” kata Rodi dengan suara tinggi.

Apa pesan moral yang dapat dipetik dari penggalan teks di atas?

A. Selalu hiduplah rukun dengan sesama
B. Jangan memiliki sifat iri terhadap sesama
C. Sebaiknya saling bertegur sapa dengan tetangga
D. Jangan suka memaksakan kehendak kepada orang lain

Jawaban: D

3. Berakit-rakit ke hulu berenang-renang ke tepian

Bersakit-sakit dahulu bersenang-senang kemudian

Berdasarkan struktur dan isinya, teks di atas masuk dalam jenis….

A. pantun
B. syair
C. gurindam
D. mantra

Jawaban: A

Close