15 Contoh Soal Teks Eksposisi dan Jawabannya Lengkap, Pilihan Ganda

Berikut beberapa contoh soal teks eksposisi yang bisa kalian gunakan sebagai bahan pembelajaran.

25 Agustus 2024 Sofia

Contoh Soal Teks Eksposisi dan Jawabannya Lengkap, Pilihan Ganda – Teks eksposisi menjadi salah satu materi yang akan ditemui di pelajaran Bahasa Indonesia.

Teks eksposisi sendiri merupakan teks non fiksi yang bertujuan untuk memberikan penjelasan mengenai informasi atau pengetahuan yang didasarkan atas fakta sebenarnya.

Teks eksposisi ini juga harus disampaikan dengan singkat, jelas, padat, dan tentunya akurat. Agar kalian lebih memahami mengenai materi teks eksposisi, kali ini Mamikos akan berbagi beberapa contoh soal teks eksposisi lengkap beserta kunci jawabannya. Simak terus artikel berikut, ya!

Contoh Soal Teks Eksposisi

15 Contoh Soal Teks Eksposisi dan Jawabannya Lengkap, Pilihan Ganda
Canva Pro/Dean Drobot

Contoh Soal Teks Eksposisi Pilihan Ganda 1-7

1.Bagian akhir dalam sebuah teks eksposisi yang memuat penguatan kembali atas pendapat yang telah disampaikan berdasarkan fakta dalam bagian argumentasi merupakan …

  1. Pernyataan pendapat (tesis)
  2. Argumentasi
  3. Contoh
  4. Fakta
  5. Penegasan ulang

Jawaban : e. Penegasan ulang

2. Perhatikan kutipan di bawah ini !

“Saat ini, Indonesia diperkirakan telah memiliki kurang lebih 90 juta orang yang tergolong ke dalam kelompok consuming class”

Kutipan tersebut membuktikan bahwa tesis sang penulis berupa fakta.

Dalam teks eksposisi, kutipan di atas termasuk ke dalam struktur …

  1. Pernyataan pendapat (tesis)
  2. Contoh
  3. Fakta
  4. Argumentasi
  5. Penegasan ulang

Jawaban : d. Argumentasi

3. Bacalah kalimat berikut ini !

Obat tradisional terbukti memiliki keunggulan lebih dibanding obat modern, di antaranya yaitu lebih aman dan tentunya harganya yang terjangkau dan ekonomi.

Manakah nomina dasar yang ada pada kalimat di atas …

  1. Obat
  2. Keunggulan
  3. Jamu
  4. Tradisional
  5. Modern

Jawaban : a. Obat

4. Pola paragraf yang peletakan topik utamanya berada di akhir paragraf disebut …

  1. Deduktif
  2. Induktif
  3. Campuran
  4. Induktif – deduktif
  5. Deduktif – induktif

Jawaban : b. Induktif

5. Pola paragraf yang peletakan topik utamanya berada di awal paragraf disebut …

  1. Deduktif
  2. Induktif
  3. Campuran
  4. Induktif – deduktif
  5. Deduktif – induktif

Jawaban : a. Deduktif

Contoh Soal Teks Eksposisi

6. Teks eksposisi merupakan teks yang memuat …

  1. Informasi yang tidak penting bagi para pembaca
  2. Gagasan pendapat yang berisi sebuah informasi dan pengetahuan dengan didasari oleh fakta yang sebenarnya
  3. Berisi informasi mengenai penjelasan suatu produk dan jasa
  4. Berisi informasi yang menjelaskan suatu benda maupun bangunan yang membuat pembaca mengetahui pengetahuan mengenai topik tersebut
  5. Informasi yang tidak didasarkan oleh fakta yang sebenarnya atau hasil karangan sang penulis

Jawaban : b. Gagasan pendapat yang berisi sebuah informasi dan pengetahuan dengan didasari oleh fakta yang sebenarnya

Close