Contoh Soal tentang Artikel Kelas 12 beserta Jawabannya, Pilihan Ganda dan Essay

Ingin berlatih mengerjakan soal materi artikel untuk kelas 12 SLTA? Dalam artikel ini, Mamikos akan berikan beberapa contoh soal yang dapat kamu pelajari!

09 Februari 2025 M Ansor

Contoh Soal tentang Artikel Kelas 12 beserta Jawabannya, Pilihan Ganda dan Essay โ€“ Kamu pasti pernah membaca artikel entah itu melalui surat kabar, majalah, internet, maupun yang lainnya. Artikel merupakan salah satu karya tulis yang diajarkan dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Materi artikel dapat kamu temui saat sudah duduk di bangku kelas 12 SLTA. Sama seperti materi-materi Bahasa Indonesia lainnya, artikel juga biasa diujikan dalam bentuk PG dan essay untuk menguji pemahaman.

Nah, bagi kamu yang ingin mengetahui lebih lanjut bagaimana bentuk soal untuk materi artikel, di bawah ini Mamikos telah menyiapkan beberapa contoh soal tentang artikel kelas 12 beserta jawabannya. Yuk, simak!๐Ÿ“–๐Ÿ˜Šโœจ

Seperti Apa Contoh Soal tentang Artikel Kelas 12 beserta Jawabannya?

Contoh Soal Tentang Artikel Kelas 12 beserta Jawabannya, Pilihan Ganda dan Essay
pexels.com/@yaroslav-shuraev

Seperti yang sudah disebutkan tadi, artikel merupakan salah satu materi yang biasa diajarkan dalam pelajaran Bahasa Indonesia di kelas 12 SLTA.

Adapun yang dimaksud dengan artikel adalah sebuah karya tulis yang di dalamnya berisikan pendapat atau opini penulis mengenai suatu topik atau isu permasalahan dengan tujuan untuk memberi informasi, meyakinkan, mempengaruhi, serta menghibur para pembaca.

Saat materi ini muncul, kamu akan mempelajari banyak hal tentang artikel mulai dari pengertian, ciri-ciri, struktur, kaidah, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Semua hal tersebut juga biasanya dicantumkan dalam soal-soal ujian entah itu Ujian Tengah Semester (UTS) ataupun Ujian Akhir Semester (UAS).

Meskipun terdengar sepele, mengetahui berbagai contoh soal tentang artikel kelas 12 beserta jawabannya tentu merupakan hal yang sangat penting.

Apalagi, jika kamu ingin belajar supaya mendapatkan nilai yang maksimal. Mengingat materi artikel juga sering diujikan.

Mengerjakan soal-soal artikel terbilang gampang-gampang susah. Tak jarang, banyak murid yang gagal dalam menjawabnya.

Agar hal tersebut tak terjadi di kamu, berikut Mamikos berikan beberapa contoh soal tentang artikel kelas 12 beserta jawabannya dalam bentuk pilihan ganda (PG) dan essay yang dapat kamu pelajari.

Contoh Soal tentang Artikel Kelas 12 beserta Jawabannya Pilihan Ganda (PG)

Contoh Soal 1

Berikut ini adalah beberapa langkah dalam melakukan analisis terhadap sebuah informasi baik fakta maupun opini dalam suatu artikel, kecualiโ€ฆ

a. analisis informasinya

b. perhatikan ide pokoknya

c. cermati kalimat yang diambil

d. baca artikel secara saksama

e. pilih kalimat dalam artikel

Jawaban yang benar: b. perhatikan ide pokoknya

Contoh Soal 2

2. Perhatikan dengan seksama daftar pernyataan di bawah ini!

(a) Sesuai kenyataan isi serta kebenarannya

(b) Bergantung pada kepentingan-kepentingan tertentu

(c) Benar ataupun salah bergantung data pendukungnya

(d) Pengungkapannya cenderung deskriptif

(e) Pengungkapannya cenderung persuasif

(f) Penalarannya cenderung bersifat induktif

(g) Penalarannya cenderung bersifat deduktif.

Berdasarkan daftar pernyataan yang kamu baca di atas, manakah yang termasuk ke dalam ciri-ciri sebuah faktaโ€ฆ.

a. (a), (b), (c)

b. (b), (d), (f)

c. (b), (d), (e)

d. (b), (c), (f)

e. (c), (d), (e)

Jawaban yang benar: b. (b), (d), (f)

Contoh Soal 3

Bacalah beberapa kalimat di bawah ini dengan saksama!

(a) Udara di Bandung terasa dingin.

(b) Hari ini suhu dinginnya melebihi dari hari-hari biasanya.

(c) Dinginnya suhu udara di Bogor mencapai 19ยบC.

(d) Data tingkat suhu udara tersebut, tercantum pada papan informasi pengukur suhu yang ada di jalan-jalan besar kota Bogor.

Dua kalimat pendapat pada teks yang kamu baca di atas ditandai dengan nomorโ€ฆ.

a. (a) dan (b)

b. (a) dan (c)

c. (a) dan (d)

d. (b) dan (c)

e. (b) dan (d) 

Jawaban yang benar: a. (a) dan (b)

Contoh Soal 4

Baca teks di bawah ini dengan benar!

(a) Antioksidan ternyata dapat kita temukan dalam berbagai buah dan sayur berupa vitamin C. 

(b) Zat ini juga ada yang beranggapan bisa mencegah oksidan kolesterol serta proses yang menyebabkan penyempitan arteri.

(c) Untuk mempercantik tubuh agar lebih sehat, banyak sekali orang-orang yang melakukan diet secara seimbang dengan mengkonsumsi lima porsi buah serta sayuran setiap harinya, karena dianggap memiliki khasiat yang cukup untuk memenuhi kebutuhan vitamin C tubuh  sekaligus pencegahan penyakit.

(d) Selain itu, mengonsumsi buah-buahan yang mengandung vitamin C, sudah terbukti tidak dapat memberikan efek samping yang dapat merugikan tubuh.

(e) Dengan begitu, bolehlah kita yakini bahwa sangatlah berbeda efek suplemen vitamin C hasil olahan dengan yang asli dari buah.

Pada fakta d paragraf-paragraf yang kamu baca di atas terdapat pada kalimat nomor berapaโ€ฆ 

a. (a) dan (d)

b. (b) dan (d)

c. (c) dan (d)

d. (c) dan (e)

e. (d) dan (e)

Jawaban yang benar: a. (a) dan (d)

Close