Contoh-contoh Soal Tes PPK dan PPS Pemilu 2024 Beserta Jawabannya Pilihan Ganda
Contoh-contoh Soal Tes PPK & PPS Pemilu 2024 beserta Jawabannya Pilihan Ganda – Waktu begitu cepat berlalu dan tidak terasa bahwa sebentar lagi Indonesia akan mengadakan pemilu pada tahun 2024 mendatang nanti.
Berkaitan dengan pemilu 2024 ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) kembali membuka proses rekrutmen untuk Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS).
Pelaksanaan proses rekrutmen ini tentu tidak dilakukan dengan sembarangan dan pendaftarnya perlu untuk mengikuti serangkaian tes sebelum dinyatakan diterima.
Supaya bisa lolos tes ini, kamu dapat mempelajari materinya dengan mengerjakan contoh-contoh soal tes PPK & PPS Pemilu 2024 yang ada.
Contoh Soal Pilihan Ganda Tes PPK Pemilu 2024 dan Jawaban
Daftar Isi
Daftar Isi
Dalam upaya memastikan pelaksanaan pemilu 2024 bisa berjalan dengan lancar, KPU membuka rekrutmen untuk panitia pelaksananya.
Tentunya panitia yang dipilih tidak bisa dengan sembarangan dan perlu untuk memenuhi standar yang ada. Hal ini juga sebagai upaya untuk memastikan bahwa tidak ada kecurangan yang terjadi.
Maka dari itu, proses rekrutmen sendiri dilakukan dengan cukup ketat dan peserta harus melewati beberapa tes.
Salah satu tes yang perlu untuk dijalankan yaitu sebagai posisi di tingkat kecamatan atau juga disebut sebagai Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Kamu perlu mengerjakan tes sebagai dasar menentukan apakah dinyatakan lulus menjadi panitia atau tidak.
Seluruh masyarakat Indonesia yang memenuhi persyaratan bisa mendaftarkan diri untuk posisi PPK ini.
Buat kamu yang berencana untuk daftar PPK, mempersiapkan diri dalam menghadapi tesnya menjadi hal yang utama.
Kamu bisa mempelajari dari contoh-contoh soal tes PPK & PPS Pemilu 2024 yang ada. Biasanya contoh soal yang ada juga sudah dilengkapi dengan jawaban benar dan mempermudah selama belajar.
Berikut ini beberapa contoh-contoh soal tes PPK & PPS Pemilu 2024 serta jawabannya yang benar. Terkait dengan jawaban benar ditandai dengan tulisan bold atau ditebali.
Contoh 1
Status yang dimiliki oleh KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota yaitu….
A. KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota sifatnya Ad Hoc
B. KPU sifatnya tetap, sementara KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota sifatnya Ad Hoc
C. KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota sifatnya tetap
D. KPU dan KPU Provinsi sifatnya Ad Hoc, sementara KPU Kabupaten/Kota sifatnya tetap.
Contoh 2
Tugas dan wewenang yang dimiliki oleh KPU dalam penyelenggaraan pemilu untuk anggota DPR, DPD, dan DPRD yaitu….
A. Melakukan penyusunan dan penetapan tata kerja KPU, KPU Provinsi, KPU Kabupaten/Kota, PPK, PPS, KPPS, PPLN, serta KPPSLN
B. Melakukan penyusunan dan penetapan untuk pedoman teknis dari setiap tahapan pemilu setelah melakukan konsultasi dengan DPR dan Pemerintah
C. Melakukan perencanaan program dan anggaran serta menetapkan jadwal pelaksanaan
D. Semua jawaban di atas benar
Contoh 3
Sebelum adanya UU No. 15 Tahun 2011, penyelenggaraan dan pengawasan pemilu diatur oleh…
A. UU No. 32 Tahun 2004
B. UU No. 22 Tahun 2007
C. UU No. 12 Tahun 2003
D. UU No. 24 Tahun 2007
Contoh 4
Penyelenggara pemilu wajib melaksanakan pemilu yang berdasar pada asas penyelenggaraan. Berkaitan dengan hal ini, berikut merupakan prinsip penyelenggaran yang tepat adalah…
A. Mandiri, jujur, adil, kepastian hukum, tertib, akuntabilitas, ekonomi, efisiensi, dan efektif
B. Keterbukaan, proporsionalitas, profesionalitas, akuntabilitas, ekonomi, jujur, dan adil
C. Mandiri, adil, jujur, akuntabilitas, tertib, keterbukaan, proporsionalitas, kepastian hukum, profesionalitas, efisiensi, dan efektivitas
D. Mandiri, kepastian hukum, keterbukaan, dan adil
Contoh 5
Letak dari kantor KPU adalah….
A. KPU berkantor dengan Bawaslu yang ada di Jakarta.
B. KPU Pusat berada di Jakarta, KPU Provinsi ada di setiap provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota ada di masing-masing kabupaten/kota
C. KPU ada di Ibu Kota Negara RI
D. KPU berlokasi di Provinsi DKI Jakarta
Contoh 6
Banyaknya jumlah anggota dari KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota, PPK, dan PPS adalah…
A. 5, 5, 5, 3, dan 1
B. 7-7/5-5/3-5-3
C. 9, 7, 5, 5, dan 3
D. 5-7/5-5-5-3
Contoh 7
KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota memiliki sifat hierarkis. Undang-undang yang mengatur ini yaitu UU No. 7 Tahun 2017 pasal dan ayat yaitu….
A. Pasal 10 ayat (1)
B. Pasal 10 ayat (2)
C. Pasal 9 ayat (1)
D. Pasal 9 ayat (2)
Contoh 8
Tugas dan wewenang yang dimiliki oleh KPU Kabupaten/Kota dalam melakukan penyelenggaran pemilu untuk anggota DPR, DPD, dan DPRD, kecuali….
A. Menyampaikan terkait dengan daftar pemilih kepada KPU Provinsi
B. Menindaklanjuti atas temuan serta laporan yang disampaikan Panwaslu Kabupaten/Kota
C. Menyusun serta menetapkan tata kerja dari KPU, KPU Provinsi, KPU Kabupaten/Kota, PPK, PPS, KPPS, PPLN, dan KPPSLN
D. Melakukan evaluasi serta membuat laporan dari tahapan penyelenggaraan pemilu.
Contoh 9
Pemilihan tim seleksi calon anggota KPU Provinsi di setiap penempatan provinsi yang dibentuk oleh KPU memiliki lima anggota diantaranya dari unsur masyarakat yaitu…..
A. Kepolisian, kejaksaan, dan tokoh perempuan
B. Akademisi, kejaksaan, dan kepolisian
C. Tokoh agama, akademisi, dan pers
D. Akademisi, tokoh masyarakat, dan profesional
Contoh 10
Dasar yang digunakan dalam pengawasan pelaksanaan pemilu sehingga memberikan jaminan untuk pemilu benar-benar dilaksanakan adalah…
A. Prinsip kehati-hatian dan adil kepada seluruh pihak
B. Asas pemilihan umum dan peraturan perundang-undangan
C. Sistem proporsional terbuka
D. Asal penyelenggaraan negara yang baik (Good governance)
Contoh Soal Pilihan Ganda Tes PPS Pemilu 2024 dan Jawaban
Memperbanyak mengerjakan contoh-contoh soal tes PPK & PPS Pemilu 2024 bisa menjadi latihan yang tepat.
Berikut ada contoh soal lainnya yang bisa kamu gunakan.
Contoh 1
Dalam pembukaan UUD 1945, pengertian hak asasi manusia yang dimaksud di dalamnya adalah….
A. Kebebasan dalam melaksanakan ibadah sesuai dengan agama yang dipeluk
B. Kemerdekaan sebagai upaya untuk menciptakan ketertiban dunia
C. Hak menikmati kehidupan sebagai bangsa yang merdeka
D. Hak mengadakan kerjasama dengan negara lain
Contoh 2
Sesuai dengan UU No. 32 Tahun 2004, setiap orang yang dengan sengaja mengubah hasil perhitungan suara mendapatkan ancaman pidana yaitu…
A. 18 bulan hingga 3 tahun dan/atau denda sebesar Rp 6 juta hingga Rp 60 juta
B. 6 bulan hingga 3 tahun dan/atau denda sebesar Rp 100 juta hingga Rp 1 milyar
C. 3 bulan hingga 18 bulan dan/atau denda sebesar Rp 600 ribu hingga Rp 6 juta
D. 18 hari hingga 3 bulan dan/atau denda paling besar Rp 6 juta
Contoh 3
Terdapat parpol pengusung pasangan calon dalam pelaksanaan pemilu Kepala Daerah dengan mengajukan lebih dari satu pasangan calon.
Sementara itu, dokumen pencalonan tersebut ditandatangani oleh ketua dan sekretaris parpol.
Sesuai dengan UU No. 32 Tahun 2004, maka yang akan terjadi adalah…
A. Bergantung terhadap hasil rapat pleno antara KPU Provinsi atau Kabupaten/Kota
B. Pendaftaran diterima, kemudian diverifikasi oleh DPP
C. Ditolak pada saat proses pendaftaran
D. Pendaftaran diterima lalu diminta melakukan perbaikan setelah masa perbaikan
Contoh 4
Peraturan terkait dengan ketentuan penundaan pemilu Kepala Daerah diatur oleh….
A. UU No. 22 Tahun 2007
B. PP 6 Tahun 2005 jo. PP 17 Tahun 2005
C. PP 6 Tahun 2005
D. UU No. 32 Tahun 2004
Contoh 5
Pelaksanaan tugas yang dilakukan oleh Ketua KPU, Ketua KPU Provinsi, dan Ketua KPU Kabupaten/Kota bertanggung jawab terhadap yaitu..
A. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
B. Rapat Pleno
C. Rapat Rutin
D. Legislatif (DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota)
Contoh 6
Ketua KPU Provinsi memiliki tanggung jawab untuk menjalankan tugasnya yaitu…
A. DPRD
B. Rapat Pleno
C. KPU Pusat
D. Gubernur
Contoh 7
Ketua KPU Kabupaten/Kota memiliki tanggung jawab untuk menjalankan tugasnya terhadap….
A. KPU Provinsi
B. Rapat Pleno
C. Rapat Rutin
D. KPU Pusat
Itu tadi merupakan beberapa contoh-contoh soal tes PPK & PPS Pemilu 2024 yang dilengkapi dengan jawaban benarnya.
Mengerjakan contoh soal dapat membantu kamu dalam mempersiapkan diri menghadapi tesnya dan memaksimalkan hasilnya.
Berkaitan dengan pelaksanaan rekrutmen PPK dan PPS dalam rangka pemilu 2024, segera daftarkan diri sebelum proses rekrutmen ditutup.
Kamu bisa mendapatkan informasi lengkap mengenai contoh-contoh soal tes PPK & PPS Pemilu serta rekrutmen PPK dan PPS untuk pemilu 2024 tersebut melalui situs blog Mamikos.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: