3 Contoh Soal Tes Psikotes Gambar Orang dan Jawabannya

Tes psikotes merupakan suatu pemeriksaan psikologi. Fungsi psikotes (tes psikologi) adalah untuk mengetahui keadaan emosional, motivasi, bakat, kecerdasan, dan sikap seseorang dalam menghadapi suatu hal.

09 April 2023 Bella Carla

3 Contoh Soal Tes Psikotes Gambar Orang dan Jawabannya – Psikotes sering dianggap sebagai kendala oleh mereka yang sedang mencari pekerjaan ataupun mendaftar jadi mahasiswa.

Banyak yang menganggap psikotes adalah sesuatu yang sulit, bahkan momok yang menakutkan.

Banyak orang yang sebenarnya secara psikologi bagus tapi karena kurangnya memahami soal-soal psikotes membuat ia merasa kesulitan mengerjakannya.

Untuk itu, yuk cek contoh soal tes psikotes gambar orang dan jawabannya di bawah ini.

Deretan Contoh Soal Tes Psikotes Gambar Orang dan Jawaban

Contoh Soal Tes Psikotes Gambar Orang dan Jawabannya
https://unsplash.com/@mari

Meskipun terdengar mudah, tahapan tes psikotes cukup menegangkan bagi para fresh graduate karena sulit untuk mengetahui bagaimana menjawabnya dengan baik.

Terlebih ketika menghadapi soal-soal psikotes yang berisikan gambar, tentunya akan semakin membingungkan bukan?

Agar kamu dapat dengan mudah menjawab soal-soal psikotes, tentunya kamu harus sering berlatih soal-soal di rumah.

Apa Itu Tes Psikotes?

Tes psikotes merupakan suatu pemeriksaan psikologi. Fungsi psikotes (tes psikologi) adalah untuk mengetahui keadaan emosional, motivasi, bakat, kecerdasan, dan sikap seseorang dalam menghadapi suatu hal.

Aspek kecerdasan digunakan untuk mengetahui kecerdasan secara umum atau kecerdasan secara spesifik seperti kemampuan analisa atau kemampuan berhitung.

Aspek kepribadian digunakan untuk mengetahui tingkat kepercayaan diri, kemampuan beradaptasi dengan lingkungan sekitar, lingkungan baru maupun tugas-tugas baru dan lain sebagainya.

Sedangkan aspek sikap atau cara kerja digunakan untuk mengetahui semangat kerja, motivasi berprestasi, kerja sama dalam tim, kepemimpinan, inisiatif dan lain sebagainya.

Karena itu, hampir di setiap lembaga ataupun perusahaan ketika hendak menerima karyawan baru, tes psikologi selalu dilakukan.

Apa Saja Jenis Tes Psikotes?

Ada beberapa jenis contoh soal psikotes yang perlu kamu ketahui, yakni:

1. Tes Psikotes Kemampuan Verbal

Tips mengerjakan tes ini yaitu kamu harus memperbanyak perbendaharaan kosakata dan juga artinya.

Karena tes psikotes kemampuan verbal ini meliputi sinonim (persamaan kata), antonim (lawan kata), analogi dan kolerasi makna.

Buat kamu yang akan menjalani psikotes tidak dalam waktu dekat, maka Mamikos sarankan untuk mempelajari dan menghafalkan sinonim-antonim kata, analogi, dan kolerasi maknanya.

Biasanya tes ini terdiri dari 40 soal, dimana soal-soal tersebut berisi antonym, sinonim, dan analog dari suatu kata.

Dari tes ini seorang psikolog bisa mengetahui kemampuan kamu dalam menghadapi suatu kondisi.

Selain itu juga berfungsi untuk penilaian seberapa jauh kamu menebak dan memahami sebab-akibat dari suatu permasalahan.

Kamu diharuskan untuk menggunakan Logika agar bisa menjawab soal-soal psikotes ini, sehingga diperlukan konsentrasi yang penuh.

Close