Contoh Soal Ujian Sejarah Indonesia Kelas 11 Semester 2 dan Jawabannya
Contoh Soal Ujian Sejarah Indonesia Kelas 11 Semester 2 dan Jawabannya – Menjadi seorang siswa kelas 11, momen yang cukup menegangkan dan membutuhkan persiapan yang cukup besar yaitu saat menghadapi ujian. Salah satu mata pelajaran yang seringkali menjadi momok tersendiri yaitu terdapat Sejarah Indonesia dengan banyak hafalannya.
Cara agar kamu bisa menghadapi ujian ini dengan lebih tenang dan percaya diri yaitu memperbanyak mengerjakan latihan soal agar memperdalam pemahaman dan kemampuan yang dimiliki. Oleh karena itu, kamu perlu mengerjakan kumpulan dari contoh soal ujian Sejarah Indonesia kelas 11 semester 2 dan jawabannya yang benar.
Kumpulan Latihan Contoh Soal Pilihan Ganda Sejarah Indonesia Kelas 11 Semester 2
Daftar Isi
Daftar Isi
Salah satu bentuk contoh soal ujian Sejarah Indonesia kelas 11 semester 2 dan jawabannya yang bisa kamu gunakan yaitu pilihan ganda. Pada beberapa jenis ujian, pilihan ganda merupakan bentuk soal yang paling banyak ditemui dan digunakan.
Meskipun dalam soal sudah diberikan berbagai jawaban untuk dipilih, hal ini bukan berarti bahwa bentuk soal ini mudah untuk dikerjakan. Tidak jarang pilihan jawaban yang diberikan hampir mirip dan cukup membingungkan untuk menentukan mana yang benar.
Maka dari itu, mengerjakan contoh soal pilihan ganda bisa membantu kamu untuk meningkatkan ketelitian yang dimiliki. Selain itu, pemahaman yang kamu miliki juga menjadi lebih bagus berkat mengerjakan soal ini.
Latihan Contoh Soal Pilihan Ganda Sejarah Indonesia
Berikut ini terdapat kumpulan dari beberapa contoh soal ujian Sejarah Indonesia kelas 11 semester 2 dan jawabannya. Kamu bisa melihat jawaban yang benar dengan tulisan yang sudah dicetak tebal di antara pilihan jawaban yang ada.
Contoh 1
Hal yang mengakibatkan munculnya cultuurstelsel adalah….
A. Perang Padri
B. Kalahnya Belanda
C. Kekosongan kas Belanda
D. Kehancuran VOC
Contoh 2
Hal yang menjadi penyebab dari adanya mobilitas sosial masyarakat Indonesia pada saat masa pemerintahan Belanda yaitu….
A. Perkembangan perkebunan yang membuatnya membutuhkan tenaga kerja dalam jumlah besar
B. Membantu meningkatkan kesejahteraan dari masyarakat
C. Keinginan yang dimiliki masyarakat untuk menemukan daerah baru
D. Proses urbanisasi masyarakat yang terjadi dari desa ke kota
Contoh 3
Nama undang-undang yang memperbolehkan pihak pemilik modal swasta asing untuk menyewa tanah para pribumi dan dikeluarkan pada tahun 1870 yaitu…
A. Undang-undang Perdagangan
B. Undang-undang Agraria
C. Undang-undang Perkebunan
D. Undang-undang Perburuhan
Contoh 4
Berikut ini yang bukan merupakan kebijakan dari Raffles dalam bidang ekonomi yaitu….
A. Mewajibkan para petani untuk membayarkan sewa tanah dalam bentuk uang
B. Menerapkan sistem sewa tana
C. Menghapuskan sistem tanam paksa dan perbudakan
D. Mengangkat para bupati
Contoh 5
Nama Gubernur Jenderal VOC yang memindahkan pusat pemerintahan VOC dari Ambon ke Batavia yaitu….
A. Daendels
B. Van den Bosch
C. Pieter Both
D. J. Pieterzoon Coen
Contoh 6
Sistem tanam paksa yang ada di Indonesia dan dahulunya dikenalkan oleh Gubernur Jenderal Johannes van den Bosch menyebabkan rakyat Indonesia menjadi….
A. Hidup bahagia dan makmur karena tanaman yang berlimpah
B. Mendapatkan perhatian dan perlakuan khusus dari pihak pemerintah Belanda
C. Mengalami hidup yang menderita dan miskin akibat adanya sistem tanam paksa
D. Politik asosiasi berkembang dengan cepat
Contoh 7
Nama tokoh yang mengeluarkan Undang-undang Agraria pada tahun 1870 saat masa Hindia Belanda yaitu….
A. Edward Douwes Dekker
B. Willem Janssen
C. De Wall
D. Herman William Daendels
Contoh 8
Alasan pemerintah Hindia Belanda yang sejak tahun 1830 memberlakukan sistem tanam paksa yaitu….
A. Upaya untuk membantu mengatasi terjadinya krisis keuangan yang dialami negeri jajahan
B. Sistem yang sudah termasuk ke dalam ketentuan dari Kongres Wina
C. Cara satu-satunya untuk membantu pemerintah Hindia Belanda dalam mendapatkan penghasilan
D. Cara yang paling mudah untuk bisa mengisi kekosongan kas pemerintah belanda untuk membayarkan hutang, membangun, dan menyehatkan kondisi keuangan mereka
Contoh 9
Bangsa Portugis menyebarkan agama di daerah pendudukannya yaitu….
A. Islam
B. Nasrani
C. Hindu
D. Buddha
Contoh 10
Masa terjadinya migrasi penduduk ke pusat perkebunan dan industri yaitu pada saat….
A. Pelaksanaan politik etis
B. Berlakunya politik liberalisme pada tahun 1870 di Indonesia
C. Awal masuknya bangsa Barat ke wilayah Indonesia
D. Berdirinya kerajaan yang memiliki corak Islam
Kumpulan Latihan Contoh Soal Essay Sejarah Indonesia Kelas 11 Semester 2
Bentuk contoh soal ujian Sejarah Indonesia kelas 11 semester 2 dan jawabannya lainnya yang bisa kamu gunakan sebagai latihan yaitu essay. Bisa dikatakan bahwa bentuk soal essay ini dalam materi Sejarah Indonesia menjadi momok tersendiri. Kamu perlu untuk memahami materi dengan baik agar bisa menjawab soal dengan tepat.
Mengerjakan contoh soal dalam bentuk essay merupakan pilihan tepat untuk mengukur kemampuan yang kamu miliki. Kamu bisa mencoba menjawab dengan semaksimal mungkin, kemudian mengecek jawaban yang benar seperti apa. Cara ini bisa membantu kamu untuk meningkatkan pemahaman dan kemampuan yang dimiliki.
Berikut ini merupakan kumpulan dari contoh soal ujian Sejarah Indonesia kelas 11 semester 2 dan jawabannya dalam bentuk essay.
Contoh 1
Sebutkan beberapa dari tokoh nasional yang berperan dalam upaya untuk melakukan perlawanan terhadap bangsa Portugis!
Jawaban:
Sultan Iskandar Muda, Sultan Baabullah, Sultan Hairun, Pati Unus, dan Fatahillah.
Contoh 2
Sebutkan alasan mengapa masyarakat Aceh tidak menyukai Jepang!
Jawaban:
Alasan masyarakat Aceh tidak menyukai Jepang karena tindakan sewenang-wenang yang dilakukan. Selain itu, Jepang juga tidak menghargai kehidupan beragama umat Islam yang tinggal di Indonesia.
Contoh 3
Sebutkan tujuan dari pembentukan PETA!
Jawaban:
PETA dibentuk dengan tujuan untuk membela Indonesia dari adanya serangan para sekutu. PETA sendiri merupakan sebuah organisasi bentukan pemerintah Jepang yang pada akhirnya digunakan untuk memberontak dan melawan Jepang sendiri.
Contoh 4
Jelaskan apa saja faktor yang membuat pecahnya Perang Padri!
Jawaban:
Faktor penyebab terjadinya Pecah Padri diantaranya:
- Terjadinya perselisihan yang ada antara kaum adat dan kaum padri. Hal ini terjadi karena akibat dari adanya usaha yang dilakukan para kaum padri untuk memurnikan ajaran Islam. Cara yang dilakukan yaitu dengan menghapus adat kebiasaan yang dirasa tidak sesuai dengan ajaran dari Islam.
- Adanya campur tangan dari pihak Belanda yang membantu perlawanan kaum adat. Pertempuran yang pertama terjadi di kota Lawas yang kemudian meluas ke daerah lainnya. Ada banyak pemimpin yang mendukung gerakan dari kaum padri ini sendiri. Beberapa diantaranya seperti Tuanku Pasaman, Datuk Bandaro, Imam Bonjol, Tuanku Nan Cerdik, Tuanku Nan Renceh, dan Tuanku Nan Gapuk.
Contoh 5
Jelaskan seperti apa bentuk perlawanan yang dilakukan oleh K.H Zaenal Mustafa atas pendudukan Jepang!
Jawaban:
Beliau memimpin masyarakat yang ada di daerahnya untuk melakukan perlawanan terhadap penjajahan Jepang. Awal dari terjadinya perlawanan itu dimulai saat penolakan yang diberikan oleh K.H Zaenal Mustafa dalam membungkukkan badan. Saat itu ia diminta untuk bungkuk kepada Kaisar Jepang Teno Heika sebagai bentuk penghormatan.
Itu tadi merupakan kumpulan dari contoh soal ujian Sejarah Indonesia kelas 11 semester 2 dan jawabannya yang bisa kamu gunakan sebagai latihan. Kamu dapat mencoba untuk membaca materi terlebih dahulu, kemudian mencoba untuk mengerjakan contoh soal yang ada.
Cek berapa banyak jawaban yang benar dan bagian materi mana yang masih belum kamu kuasai secara sepenuhnya untuk kembali dipelajari dengan baik. Selain Sejarah Indonesia, kamu juga dapat mengerjakan contoh soal latihan lainnya yang dibahas pada situs blog Mamikos.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: