Contoh Soal Ujian Sekolah Sosiologi Kelas 12 SMA dan Jawabannya, PG & Essay

Uji kesiapanmu menghadapi ujian sekolah dengan mengerjakan contoh soal ujian sekolah Sosiologi kelas 12 SMA berikut, yuk!

26 Maret 2024 Citra

Contoh Soal Ujian Sekolah Sosiologi Kelas 12 SMA dan Jawabannya, PG & Essay — Persiapanmu menyambut ujian sekolah belum maksimal, jika kamu belum menguasai pelajaran sosiologi.

Sosiologi merupakan salah satu mata pelajaran yang tidak hanya menuntut siswa untuk hafalan materi tapi juga analisis masalah dan menghubungkannya ke teori yang sudah dipelajari.

Berikut contoh soal ujian sekolah sosiologi kelas 12 SMA yang sudah Mamikos siapkan sebaik mungkin untuk mendukung belajarmu menghadapi ujian sekolah. Simak ya!

Berikut Contoh Soal Ujian Sekolah Sosiologi Kelas 12 SMA

Soal ujian sekolah sosiologi kelas 12
Canva.com/@smolaws-images

Pada ujian sekolah, tentunya kamu tidak hanya akan menghadapi soal pilihan ganda. Oleh karena itu, kali ini Mamikos juga menyiapkan soal-soal essay.

Kamu tidak perlu merasa khawatir karena untuk mengevaluasi jawabanmu sudah benar atau belum, Mamikos juga menyertakan jawabannya.

Contoh soal ujian sekolah sosiologi kelas 12 SMA yang Mamikos susun mencakup materi perubahan sosial, disintegrasi, pembangunan nasional, konflik sosial dan masih banyak lagi.

Jika kamu merasa perlu menambah pemahamanmu lebih jauh lagi terkait materi sosiologi kamu bisa belajar dari rangkuman materi sosiologi SMA kelas 12 berikut.

Nah, jika kamu sudah merasa siap mengevaluasi belajarmu, yuk kerjakan contoh soal ujian sekolah sosiologi kelas 12 SMA di bawah ini!

Contoh Soal Ujian Sekolah Sosiologi Kelas 12 SMA Pilihan Ganda 1

Berikut contoh soal ujian sekolah sosiologi kelas 12 SMA bentuk pilihan ganda bagian 1.

1. Sosiologi membantu kita memahami bagaimana hubungan sosial mempengaruhi perilaku manusia. Hal ini termasuk dalam kajian sosiologi tentang…

A. Struktur sosial

B. Ekonomi

C. Politik

D. Geografi

Jawaban: A

2. Faktor apa yang paling sering menyebabkan perubahan sosial dalam masyarakat?

A. Perkembangan teknologi

B. Perubahan cuaca

C. Kebiasaan makan

D. Mode pakaian

Jawaban: A

3. Perubahan sosial yang terjadi secara cepat dan mendadak sering disebabkan oleh…

A. Evolusi budaya

B. Revolusi

C. Tradisi

D. Assimilasi

Jawaban: B

4. Globalisasi dapat menyebabkan hal berikut ini…

A. Penguatan identitas lokal

B. Penurunan interaksi antar negara

C. Homogenisasi budaya

D. Peningkatan produksi lokal

Jawaban: C

5. Konflik antarkelas sosial sering kali berakar pada masalah…

A. Perbedaan pendapat politik

B. Kesenjangan ekonomi

C. Perbedaan agama

D. Lokasi geografis

Jawaban: B

Contoh Soal Ujian Sekolah Sosiologi Kelas 12 SMA Pilihan Ganda 2

Berikut contoh soal ujian sekolah sosiologi kelas 12 SMA dalam format soal pilihan ganda bagian 2.

6. Apa yang dimaksud dengan konflik vertikal dalam kajian ilmu sosiologi?

A. Konflik antara individu dalam masyarakat

B. Konflik antara negara

C. Konflik antara kelompok sosial yang memiliki status sosial yang berbeda

D. Konflik dalam keluarga

Jawaban: C

Close