Contoh Soal UTS Biologi Kelas 10 SMA Semester 1 Lengkap dengan Jawaban

Contoh Soal UTS Biologi Kelas 10 SMA Semester 1 Lengkap dengan Jawaban – Jika merujuk pada kalender pendidikan, sebentar lagi siswa-siswi yang duduk di bangku sekolah akan memasuki penilaian tengah semester ganjil.

Para siswa pun harus mempersiapkan diri untuk menghadapi Ujian Tengah Semester (UTS) yang diselenggarakan oleh sekolah.

Buat kamu yang sedang mencari contoh soal UTS Biologi untuk kelas 10 semester 1, yuk temukan contoh soal UTS Biologi berikut ini.

Berikut Deretan Contoh Soal UTS Biologi Kelas 10 SMA Semester 1

unsplash.com/@nhiamoua

Biologi merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang akan kamu pelajari di bangku kelas 10. Mempelajari seputar makhluk hidup, termasuk hewan, tumbuhan, dan mikroorganisme.

Biologi diambil dari bahasa Yunani yakni bios dan logos. Di mana bios berarti hidup, sedangkan logos berarti ilmu.

Ketika kamu duduk di bangku kelas 10, maka kamu akan fokus mempelajari materi ruang lingkup biologi, metode ilmiah, serta keanekaragaman gen, jenis dan ekosistem.

Selain itu, kamu juga akan fokus mempelajari seputar virus, eubacteria, Protista, jamur, dan lain sebagainya.

Agar kamu dapat lebih mudah menguasai seluruh materi tersebut, kamu bisa berlatih mengisi contoh soal UTS Biologi di rumah guna mempersiapkan diri menghadapi UTS.

Di bawah ini Mamikos bagikan contoh soal UTS Biologi untuk kelas 10 semester 1 untuk menjadi bahan pembelajaran.

Contoh Soal UTS Biologi – Pilihan Ganda

1. Biologi merupakan ilmu yang mempelajari ….

A. kehidupan dari tingkat molekul hingga tingkat bioma
B. kehidupan hewan dan manusia
C. kehidupan pada tingkat individu saja
D. organisme abiotik
E. molekul sel, individu, dan populasi

2. Cabang biologi yang mempelajari hewan dan tumbuhan adalah …

A. Zoologi dan Anatomi
B. Zoologi dan Botani
C. Botani dan Zoologi
D. Anatomi dan Fisiologi
E. Sitologi dan Ekologi

3. Perhatikan gambar di bawah ini!

Keanekaragaman pada keenam hewan pada gambar, terjadi pada tingkatan ….
A. Gen    
B. Spesies
C. Jenis
D. Genus
E. Famili

4. Yang termasuk ke dalam fauna asia bagian barat Indonesia adalah ….

A. Cendrawasih, Koala,dan Harimau
B. Badak, Harimau, dan Burung Kakak Tua
C. Singa, Komodo, dan Cendrawasih
D. Badak, Komodo, dan Koala
E. Gajah, Badak, dan Harimau

5. Peran Biologi dalam bidang pertanian adalah ….

A. Antibiotik
B. Transplantasi organ
C. Kultur Jaringan
D. Bayi Tabung
E. Inseminasi Buatan

6. Garis yang memisahkan wilayah penyebaran fauna Indonesia bagian barat serta letak di antara Kalimantan dengan Sulawesi dan Bali dengan Lombok adalah ….

A. Wallace
B. Webber     
C. Lintang
D. Khatulistiwa
E. Zolingger

7. Suatu kawasan memiliki jenis satwa yang unik dan sangat memerlukan perlindungan agar kelestariannya tetap terjaga. Upaya yang tepat untuk pelestarian adalah dengan menetapkan menjadi ….

A. Taman Nasional
B. Suaka Marga Satwa
C. Cagar Alam
D. Kebun Raya
E. Kebun Binatang

8. Kambing, Sapi, dan Kerbau dapat dikelompokkan kedalam satu kelompok yang sama berdasarkan ….

A. Habitat      
B. Jumlah kuku
C. Jenis makanan
D. Jenis penutup tubuh
E. Sistem rangka tubuh

9. Felis domesticus, merupakan nama ilmiah dari hewan ….

A. Harimau    
B. Singa         
C. Cheetah
D. Kucing
E. Anjing

10. Kegiatan manusia yang dapat merusak keanekaragaman hayati adalah ….

A. Pembuatan taman kota
B. Penangkaran Penyu
C. Pembuatan Biopori
D. Pembalakan liar
E. Konservasi hutan

11. Virus memiliki materi genetik yang berupa ….

A. DNA          
B. RNA          
C. DNA atau RNA
D. Kromosom
E. Gen

12. Materi genetik pada virus terdapat pada bagian ….

A. Kepala virus        
B. Ekor virus 
C. Kapsid
D. Selubung
E. Serabut virus

13. Selubung yang berupa protein dan memberikan bentuk pada virus disebut ….

A. Kapsid      
B. Virion        
C. Kepala
D. Kapsomer
E. Ekor

14. Pada siklus/daur litik, terdapat enzim yang berfungsi untuk menghancurkan dinding sel bakteri disebut ….

A. Enzim Lisozim    
B. Enzim Isozim        
C. Enzim ligase
D. Enzim Amilase
E. Enzim Apoenzim

15. Bagian ekor pada tubuh virus berfungsi untuk ….

A. Membungkus materi genetik berupa DNA atau RNA
B. Alat penginfeksi sel inang
C. Memberikan bentuk tubuh virus
D. Pelindung protein
E. Merusak dinding sel

16. Ciri khas virus yang tidak terdapat pada organisme lain adalah ….

A. Memiliki DNA dan RNA
B. Bentuknya beraneka ragam
C. Hanya dapat berkembang biak dalam satu sel hidup
D. Bersifat parasit
E. Merupakan organisme satu sel

17. Berikut ini pernyataan yang benar mengenai virus adalah ….

A. Virus diklasifikasikan di bawah tingkat seluler organisasi biologis
B. Partikel virus mengandung DNA dan RNA
C. Partikel virus dapat dilihat dengan mikroskop cahaya
D. Perakitan kapsid virus dari protein membutuhkan sel inang
E. Setelah perakitan kapsid, pertumbuhan partikel virus berlanjut sampai
dengan pelepasan partikel-partikel virus baru

18. Virus yang menginfeksi bakteri disebut ….

A. mikrobakteri         
B. makrobakteri         
C. bakteriofag
D. mikroprofag
E. propag

19. Keseluruhan variasi (bentuk, penampilan, jumlah, sifat, warna, dan karakter lain) yang terdapat tampak pada makhluk hidup dimuka bumi disebut ….

A. klasifikasi makhluk hidup
B. Keanekaragaman hayati
C. Keseragaman hayati
D. Determinasi makhluk hidup
E. Keberagaman genetic

20. Keberagaman jenis makhluk hidup disebabkan struktur dan komposisi gen yang berbeda antara makhluk hidup satu dengan yang lain, dan bersifat dapat diwariskan disebut ….

A. Keanekaragaman hayati
B. Plasma nutfah
C. genetika
D. Flora dan fauna endemic
E. Biodiversitas

21. Penulisan nama ilmiah yang benar menurut aturan Binomial Nomenklatur adalah ….

A. Zingiber Officinale sebagai penunjuk spesies (Zingiber) ; penunjuk genus (Officinale)
B. Zingiber Officinale sebagai penunjuk spesies (Zingiber) ; penunjuk genus (officinale)
C. Zingiber officinale sebagai penunjuk spesies (officinale) penunjuk genus (Zingiber)
D. zingiber Officinale sebagai penunjuk spesies (Officinale) ; penunjuk genus (zingiber)
E. Zingiber Officinale sebagai penunjuk spesies (Zingiber) ; penunjuk genus (officinale)

22. Konservasi beberapa jenis organisme langka dilakukan di habitat aslinya (insitu). Konservasi insitu mempunyai kelebihan diantaranya ….

A. Tidak membutuhkan tempat yang luas sehingga lebih mudah dilaksanakan
B. Memungkinkan pengamatan perkembangan jumlah populasinya lebih mudah
C. Memudahkan pengamatan sehingga dapat dijadikan objek wisata
D. Tidak membutuhkan proses adaptasi sehingga kemungkinan kecil kegagalannya
E. Dapat dipindahkan lokasinya sesuai kebutuhan lahan

23. Garis yang memisahkan wilayah penyebaran fauna Indonesia bagian barat serta terletak di antara Kalimantan dengan Sulawesi dan antara Bali dengan Lombok adalah ….

A. Khatulistiwa         
B. Wallace    
C. Zollinger
D. Lintang
E. Weber

24. Di pasar, sering dijumpai berbagai jenis rimpang seperti: kunyit, lempuyang, temu putih, dan kencur. Tingkat keanekaragaman hayati yang ditunjukkan oleh berbagai macam rimpang tersebut adalah ….

A. Gen
B. Spesies      
C. Ekosistem
D. Varietas
E. Populasi

30. Hal yang bukan merupakan penyebab menghilangnya keanekaragaman hayati adalah ….

A. Konservasi secara berkelanjutan
B. Perubahan iklim
C. Eksploitasi flora dan fauna secara berlebihan
D. Pencemaran tanah, udara, dan air
E. Pertanian industry

Contoh Soal UTS Biologi – Essay

26.
Sebutkan manfaat dari mempelajari Biologi!

Jawaban:

Biologi sangat besar manfaatnya dalam meningkatkan kesejahteraan manusia.

Biologi dapat diterapkan dalam berbagai bidang, seperti kedokteran, industri, pertanian, peternakan dan lain-lain.

Bidang-bidang ilmu yang memanfaatkan Biologi antara lain sebagai berikut.

  • Bidang pertanian: Dengan
    menerapkan ilmu botani, fisiologi, anatomi, dan genetika, petani dapat memilih
    dan menghasilkan jenis tumbuhan yang bersifat unggul. Melalui rekayasa genetika,
    produksi pangan dapat lebih meningkat. Misalnya buah tomat yang biasanya warna
    merah, hijau menjadi tomat warna ungu.
  • Bidang peternakan: Dengan
    menerapkan beberapa cabang Biologi seperti zoologi, fisiologi, anatomi, embriologi,
    taksonomi, dan genetika, para peternak dapat menghasilkan bibit unggul dengan
    cara kawin suntik (inseminasi) dan kawin silang (bastar). Contoh hewan jenis
    unggul adalah ayam ras, ayam broiler, sapi perah, dan sebagainya.
  • Bidang kedokteran: anatomi,
    fisiologi, mikrobiologi, dan patologi, merupakan cabang-cabang ilmu Biologi
    yang membantu para dokter dalam mengusahakan penyembuhan suatu penyakit.
    Cabang-cabang biologi tersebut dapat membantu dokter untuk melakukan berbagai
    macam operasi, memperbaiki atau mengganti jaringan atau organ tubuh yang rusak.
  • Bidang industri: berkembangnya
    cabang ilmu Biologi seperti zoology, botani, mikrobiologi, biokimia, taksonomi
    dan bioteknologi, manusia dapat memanfaatkan dan mengembangkan berbagai bagian
    tubuh tumbuhan dan hewan menjadi bahan baku indutri.
  • Bidang perikanan: pemanfaatan
    biologi dalam bidang perikanan tambak antara lain dalam upaya budidaya ikan dan
    dalam usaha pelestarian ekosistem perairannya. Contohnya yakni dalam pembuatan
    tambak-tambak, karambal jala apung (kajapung), maupun rumpon, terumbu karang,
    hutan mangrove, dan hutan bakau.
  • Bidang kriminologi: molekul
    DNA dapat diisolasi dari sel, kemudian dideteksi sehingga memberikan gambaran
    enzim restriksi yang khas pada setiap orang. Contoh pada kasus perebutan anak
    di pengadilan dapat diselesaikan dengan adanya hasil tes DNA, karena anak
    memiliki kesamaan enzim restriksi dengan orangtuanya. Saat ini DNA banyak
    dimanfaatkan untuk tehnik forensic dalam mengungkap kejahatan.

27.
Sebutkan secara sistematis dan jelaskan objek dan masalah biologis!

Jawaban:

Objek biologi mencakup seluruh makhluk hidup dan kehidupan dari berbagai tingkat struktur.

Tingkat struktur ini dimulai dari yang terendah hingga tertinggi yaitu molekul, sel, jaringan, organ, sistem organ, individu, populasi, komunitas, ekosistem, dan bioma.

27. Dalam melakukan penelitian diperlukan variabel sebagai bahan observasi.

Sebutkan dan jelaskan variable-variabel yang dimaksud!

Jawaban:

  • Variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi variabel terikat dengan sengaja dibuat berbeda. Secara sederhananya variabel bebas adalah penyebab dalam percobaan.
  • Variabel terikat, adalah variabel yang dipengaruhi oleh variabel bebas. Atau secara singkatnya variabel terikat adalah variable yang tengah diobservasi
  • Variabel kontrol, adalah variabel yang dibuat sama dengan semua perlakuan.

28.
Sebutkan dan jelaskan secara singkat manfaat dari keanekaragaman hayati sebagai
aspek budaya dan keagamaan!

Jawaban:

Penduduk Indonesia yang menghuni kepulauan nusantara memiliki keanekaragaman suku dan budaya yang tinggi.

Terdapat sekitar 350 entis (suku) dengan agama dan kepercayaan, budaya, serta adat-istiadat yang berbeda.

Dalam menjalankan upacara ritual keagamaan dan kepercayaannya, penyelenggaraan upacara adat dan pesta tradisional seringkali memanfaatkan beragam jenis tumbuhan dan hewan.

Beberapa upacara ritual keagamaan dan kepercayaan, upacara adat, serta pesta tradisional tersebut, antara lain sebagai berikut.

Budaya nyekar (ziarah kubur) pada masyarakat Jawa menggunakan bunga mawar, kenanga, kantil, dan melati.

Upacara kematian di Toraja menggunakan berbagai  jenis tumbuhan yang dianggap memiliki nilai magis saat memandikan jenazah,  misalnya limau, daun kelapa, pisang, dan rempah-rempah.

Upacara Ngaben di Bali menggunakan 39 jenis tumbuhan yang mengandung minyak atsiri yang berbau harum, antara lain kenanga, melati, cempaka, pandan, sirih, dan cendana.

Tebu hitam dan kelapa gading juga digunakan untuk menghanyutkan abu jenazah ke sungai. Umat Islam menggunakan hewan ternak (kambing, sapi, dan kerbau) pada hari raya Qurban.

Umat Nasrani menggunakan pohon cemara (Araucaria sp. dan Casuarina equisetifolia) saat perayaan natal.

29. Mempelajari biologi juga bisa dilakukan melalui suatu pendekatan ilmiah, yaitu metode ilmiah.

Lantas, apakah yang dimaksud dengan metode ilmiah? Jelaskan secara singkat!

Jawaban:

Metode ilmiah merupakan suatu prosedur (urutan langkah yang harus dilakukan untuk melakukan suatu proyek ilmiah (science project), di mana orang yang melakukan penelitian disebut peneliti.

30.
Pengelompokan makhluk hidup dapat dilakukan dengan berbagai sistem. Sebutkan
dan jelaskan secara singkat sistem pengelompokan tersebut!

Jawaban:

  • Klasifikasi sistem alami:
    sistem ini menghendaki terbentuknya kelompok-kelompok takson yang alami.
    Artinya anggota-anggota yang membentuk unit takson terjadi secara alamiah atau
    sewajarnya seperti yang dikehendaki oleh alam.
  • Klasifikasi sistem buatan
    (artifisial): klasifikasi yang menggunakan satu atau dua ciri pada makhluk
    hidup. Sistem ini disusun dengan menggunakan ciri-ciri atau sifat-sifat yang sesuai
    dengan kehendak manusia, atau sifat lainnya. Adapun ciri yang digunakan berupa
    struktur morfologi, anatomi dan fisiologi (terutama alat reproduksi dan
    habitatnya).
  • Klasifikasi sistem
    filogenetik: klasifikasi sistem filogenetik disusun berdasarkan persamaan
    fenotip yang mengacu pada sifat-sifat bentuk luar, faal, tingkah laku yang
    dapat diamati, dan pewarisan keturunan yang mengacu pada hubungan evolusioner
    sejak jenis nenek moyang hingga cabang-cabang keturunannya. Sistem klasifikasi
    filogenik menjadi dasar dalam perkembangan sejarah klasifikasi 5 kingdom.

Nah, itulah informasi yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu terkait contoh soal UTS Biologi kelas 10 SMA semester 1.

Semoga contoh soal UTS Biologi di atas bisa menjadi bahan pembelajaran kamu di rumah dalam mempersiapkan diri menghadapi penilaian tengah semester ganjil.

Jika kamu ingin mencari contoh soal UTS untuk mata pelajaran lainnya, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan cari informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta