Contoh Soal UTS PKN Kelas 10 Semester 2 Beserta Jawabannya

Contoh Soal UTS PKN Kelas 10 Semester 2 Beserta Jawabannya –  Bagi siswa-siswi yang saat ini duduk di kelas 10 tidak lama lagi kalian akan menghadapi penilaian tengah semester genap. 

Mendapat nilai UTS bagus penting banget loh, karena akan berpengaruh pada nilai UAS kamu.

Bagaimana persiapan kamu menghadapi penilaian tengah semester ini? Khususnya pada mata pelajaran PKn? Yuk, simak informasi selengkapnya!

Pentingnya Memahami Soal UTS PKN 

https://unsplash.com/@raddfilms

Mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) merupakan pelajaran yang wajib di setiap sekolah.

Mata pelajaran ini digunakan sebagai ruang untuk memupuk rasa nasionalisme dan patriotisme para siswa terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Oleh karena itu kamu harus mempersiapkan diri dengan baik menghadapi ujian, dengan belajar dari latihan soal ataupun dari kisi-kisi.

Berikut contoh soal dan kunci jawaban UTS PKN kelas 8 ini bisa kalian gunakan sebagai panduan latihan dan referensi bagi kalian. Saat mengerjakan latihan soal ini, agar tidak melihat jawaban terlebih dahulu yah!

Kisi-kisi UTS PKN Kelas 10

Ujian Tengah Semester di sekolah bertujuan mengetes hasil pembelajaran yang kamu dapatkan selama semester tersebut. Materi yang akan naik dan diujikan umumnya didasarkan pada kisi-kisi.

Tidak hanya belajar dari latihan soal, belajar dari kisi-kisi dapat membantu kamu memahami materi sebelum menghadapi ujian.

Kalau diibaratkan kisi-kisi ini sebagai senjata kamu saat akan menghadapi ujian. Berikut beberapa kisi-kisi UTS PKN kelas 10 yang nanti dilanjutkan PKN Kelas 10:

Materi 1 : Kebhinekaan Bangsa Indonesia 

  • Mengidentifikasi alat pemersatu bangsa Indonesia
  • Menjelaskan yang tidak termasuk persatuan dalam keberagaman
  • Menyajikan sebuah pernyataan dan menentukan alasan bangsa Indonesia bersatu.

Materi 2 : Ancaman bagi bangsa dan negara Indonesia serta upaya penyelesaiannya

  • Mendeskripsikan potensi positif yang dimiliki bangsa Indonesia
  • Menunjukkan cara penyelesaian ancaman di bidang sosial budaya
  • Memberi contoh bela negara secara nonfisik di lingkungan masyarakat.

Materi 3 : Wawasan Nusantara 

  • Menganalisis makna Wawasan Nusantara
  • Menunjukkan asas-asas Wawasan Nusantara
  • Menjelaskan tujuan wawasan nusantara
  • Menganalisis salah satu asas dari wawasan nusantara.

Materi 4 : Peran serta warga negara dalam mendukung Implementasi Wawasan Nusantara

  • Mendeskripsikan implementasi Wawasan Nusantara dalam bidang politik
  • Menjelaskan kegiatan ekonomi yang tepat bagi Indonesia
  • Mendeskripsikan implementasi dari asas pemanfaatan sumber daya alam

Materi 5 : Ancaman terhadap Integrasi Nasional

  • Mengidentifikasikan jenis ancaman militer
  • Menjelaskan salah satu ancaman militer
  • Mengidentifikasikan jenis ancaman ekstern.

Contoh Soal PKN Kelas 10 – 1

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat pada pilihan A, B, C, D, dan e di bawah ini!

1. Di bawah ini merupakan fungsi konstitusi. Kecuali….

a. menjamin setiap hak manusia

b. membatasi perilaku dari pemerintahan

c. menentukan lembaga negara yang diajak bekerja sama satu sama lain

d. sebagai landasan struktural penyelenggaraan pemerintah

e. menentukan hubungan antar tiap orang

Jawaban : E

2. Pancasila memiliki kedudukan sebagai dasar negara hal ini tertuang ke dalam….

a. GBHN

b. Pembukaan UUD 1945

c. UUD 1945

d. Batang Tubuh UUD 1945

e. Tap MPR RI

Jawaban : B

3. Berikut ini yang merupakan faktor-faktor dasar dalam penyusunan konstitusi, kecuali….

a. ideologi

b. sejarah

c. dasar negara

d. tujuan negara

e. kondisi ekonomi

Jawaban:  E

4. Sikap atau keyakinan tentang seluruh dunia dan kedudukan manusia di dalamnya, serta sikap atau keyakinan tentang nilai, makna, dan tujuan hidup manusia disebut….

a. Jakarta charter

b. dasar negara

c. pandangan dalam  hidup

d. tujuan utama negara

e. ideologi negara

Jawaban:  E

5. Suatu kelompok yang memiliki cita-cita, nilai-nilai, dasar, dan juga keyakinan-keyakinan yang ingin dijunjung tinggi dan digunakan sebagai pedoman normatif disebut dengan….

a. konstitusi negara

b. ideologi

c. dasar negara

d. pandangan hidup

e. filsafat negara

Jawaban:  D

Contoh Soal PKN Kelas 10 – 2

6. Warga negara Indonesia memiliki beberapa kewajiban, kecuali….

a. menjaga serta melestarikan lingkungan

b. Berhak memperoleh pendidikan dan pengajaran

c. Hidup rukun dengan sesama masyarakat

d. Membayar pajak sesuai aturan

e. patuh dan taat atas segala peraturan dan UU yang berlaku

Jawaban : B

7. Di bawah ini merupakan cara-cara dalam memperoleh kewarganegaraan Indonesia, kecuali….

a. kelahiran 

b. kematian 

c. pernikahan 

d. pengangkatan 

e. permohonan kewarganegaraan

Jawaban : B

8. Seseorang yang bertempat di suatu negara dalam waktu yang tidak terbatas, dan terdiri dari warganegara dan bukan warganegara disebut dengan….

a. warganegara 

b. penduduk 

c. masyarakat 

d. warga masyarakat 

e. bukan warganegara 

Jawaban: B 

9. Ketika ingin kewarganegaraan Indonesia harus melalui naturalisasi, terlebih dahulu harus melakukan pengajuan kepada….. 

a. Hankam 

b.Sosial 

c. Kehakiman 

d. Luar Negeri 

e. Dalam negeri 

Jawaban: C

10. Di bawah ini merupakan wujud partisipasi terhadap konstitusi Negara yang diterapkan dalam kehidupan masyarakat, kecuali…. 

a. Menjunjung setiap tinggi norma-norma pergaulan yang berlaku

b. mengikuti kegiatan kepemudaan seperti karang taruna

c. menumbuhkan sikap sadar dan rasional

d. Menjalin rasa persatuan dengan sesama warga melalui kegiatan masyarakat

e. sadar pada ketentuan yang telah menjadi sebuah keputusan bersama 

Jawaban: C

Contoh Soal PKN Kelas 10 – 3

11. Ancaman militer pada dasarnya merupakan sebuah ancaman dengan menggunakan kekuatan bersenjata dan terorganisasi yang dinilai mempunyai kemampuan yang dapat membahayakan kedaulatan negara, keutuhan wilayah, maupun keselamatan segenap bangsa. Manakah contoh ancaman militer bagi bangsa Indonesia di bawah ini …

A. embargo ekonomi yang terjadi sebagai akibat dari persaingan serta perdagangan bebas 

B. gerakan separatis yang bermaksud memisahkan diri dengan NKRI

C. naiknya nilai tukar rupiah dan inflasi yang terjadi

D. kegiatan illegal fishing atau pencurian ikan yang dilakukan negara lain

E. perang dagang antar negara yang dapat berdampak pada ekonomi nasional

Jawaban: B

12. Indonesia merupakan negara yang letaknya cukup strategis dimana dilewati khatulistiwa, serta diapit oleh dua benua dan juga dua samudera. Apabila ditinjau dari aspek kebudayaan dunia, Indonesia terletak di antara …

a. ideologi komunisme yang ada di  utara dan ideologi liberalisme di selatan

b. kebudayaan timur di utara serta kebudayaan barat yang ada di selatan

c. sistem ekonomi sosialis yang ada di utara serta sistem ekonomi kapitalis di selatan

d. daerah dengan penduduk padat di utara dan daerah penduduk jarang di selatan

e. demokrasi rakyat di utara (Asia daratan bagian utara) dan demokrasi liberal di selatan

Jawaban: B

13. Gangguan keamanan di laut dan udara yang dapat mengganggu  dan mengancam stabilitas keamanan wilayah nasional Indonesia. merupakan salah satu bentuk ancaman ….

a. ekonomi

b. militer

c. non militer

d. politik negara

e. sosial politik

Jawaban: B

14. Manakah pilihan di bawah ini yang berupa ancaman di bidang non militer yang dapat berdampak bagi bangsa Indonesia sebagai dampak globalisasi yaitu …

A. Agresi militer dan invasi militer yang dilakukan negara lain

B. pelanggaran batas wilayah negara oleh negara lain

C. pemberontakan bersenjata yang dilakukan kelompok separatis terorganisir

D. sabotase, spionase, ataupun aksi teror bersenjata oleh pasukan negara lain

E. perang dagang antar negara yang memiliki dampak pada ekonomi nasional

Jawaban: E

15. Hukum yang berlaku secara internasional termasuk ke dalam jenis penggolongan hukum yang berdasarkan pada ….

a.Sumbernya  

b. Isinya

c. Tempatnya

d. Wujudnya

e. Waktunya

Jawaban : D

Nah, itulah tadi contoh soal UTS PKN kelas 10 semester 2 yang bisa kalian jadikan sebagai referensi.

Pastikan sebelum ujian kalian memahami materi diatas, agar mendapat nilai yang memuaskan. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu.

Bagi kalian yang ingin mencari informasi menarik lainnya, kalian bisa mengunjungi blog Mamikos di sana akan ada banyak informasi menarik yang perlu kalian ketahui.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta