30 Contoh Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 dan Kunci Jawabannya

30 Contoh Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 dan Kunci Jawabannya – Tak lama lagi, Ujian Tengah Semester (UTS) atau yang sekarang dikenal sebaai Penilaian Tengah Semester (PTS) akan segera diselenggarakan.

Sudahkah kamu mempersiapkan diri untuk menghadapi PTS nanti?

Untuk membantu kamu dalam menguasai materi yang akan diujiankan, simak kumpulan contoh soal PTS kelas 5 semester 1 lengkap dengan kunci jawabannya berikut ini.

Berikut Kumpulan Contoh Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 dan Jawaban

unsplash.com/comparefibre

Biasanya, PTS dilaksanakan setelah menyelesaikan separuh dari jumlah tema dalam satu semester atau sekitar 8 hingga 9 minggu belajar efektif.

PTS berbentuk ujian tertulis dan berfungsi untuk perbaikan pembelajaran selama setengah semester.

Selain itu, PTS juga menjadi salah satu bahan pengolahan nilai rapor. Oleh sebab itu, para siswa harus memperiapkan diri dari jauh hari, terutama dalam belajar.

Soal dan instrumen PTS disusun berdasarkan muatan pelajaran sesuai dengan KD yang dirakit secara terintegritas.

Nilai pengetahuan yang diperoleh dari PTS merupakan nilai tengah semester menggunakan angka pada rentang 0-100.

Nah, berikut adalah kumpulan contoh soal PTS kelas 5 semester 1 lengkap dengan kunci jawabannya dari berbagai sumber yang bisa kamu jadikan sebagai bahan belajar di rumah.

Contoh
Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 Bahasa Indonesia

1.
Merupakan tari yang berasal dari suku Minangkabau, Sumatera Barat, biasanya
Tari Piring ditampilkan perlu diiringi oleh dua alat musik. Kedua alat musik
tersebut berupa talempong dan saluang. Talempong adalah alat musik pukul yang
terbuat dari batu, kuningan, atau kayu. Berbentuk hampir mirip dengan bonang, saluang
adalah alat musik tiup berbahan dasar dari bambu dan mirip dengan suling.
Selain itu, gemerincing cincin yang dikenakan penari juga dapat mengiringi tari
piring.

Gagasan pokok paragraf di atas adalah …..

A.
tari piring berasal dari Minangkabau, Sumatera Barat

B.
talempong dan saluang pengiring tari piring

C.
alat musik sederhana untuk tari piring

D.
kelincahan penari tari piring

Jawaban:
A

2.
Tongkonan adalah rumah tradisional Toraja yang berdiri di atas tumpukan kayu
dan dihiasi dengan ukiran berwarna merah, hitam dan kuning. Kata “tongkonan”
berasal dari bahasa Toraja yang artinya duduk. Tongkonan merupakan pusat
kehidupan sosial suku Toraja.

Gagasan
Pokok paragraf di atas adalah …..

A.
asal usul suku Toraja

B.
kebudayaan suku Toraja

C.
rumah adat suku Toraja

D.
bahasa suku Toraja

Jawaban:
C

3.
Istirahat dan tidur berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh. Setelah
belajar dan melakukan kegiatan, tubuh perlu istirahat. Istirahat yang baik
adalah tidur. Sebaiknya kita tidur selama tujuh jam setiap hari. Istirahat dan
tidur yang cukup dan berkualitas membuat kita tetap aktif sepanjang hari.

Berapa
jumlah kalimat pendukung dalam teks di atas?

A.
5 kalimat

B.
4 kalimat

C.
3 kalimat

D.
1 kalimat

Jawaban:
B

4.
Biji bunga matahari dapat diolah menjadi minyak goreng atau minyak campuran
salad. Daunnya dapat dijadikan makanan ternak atau pupuk. Tanaman bungan
matahari juga dapat menjadi tanaman hias. Banyak sekali kegunaan tanaman bunga
matahari.

Kalimat
utama pada paragraf di atas ada pada kalimat …..

A.
4

B.
3

C.
2

D.
1

Jawaban:
A

5.
Tanda baca diakhir kalimat tanya adalah …..

A.
Tanda titik

B.
Tanda seru

C.
Tanda tanya

D.
Tanda koma

Jawaban:
C

Contoh
Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 Bahasa Inggris

1.
Angel and Heppy …. a very cute cat. It’s a Persian cat

A.
has

B.
was

C.
have

D.
were

Jawaban:
C

2.
She is my sister. She …. a racing bike

A.
has

B.
have

C.
was

D.
were

Jawaban:
A

3.
Has – she – sister – a

A.
she a sister has

B.
she has a sister

C.
a sister she has

D.
has she a sister

Jawaban:
B

4.
You – do – have – a – computer – ?

A.
a computer do you have ?

B.
have you do a computer?

C.
a computer have you do ?

D.
do you have a computer ?

Jawaban:
D

5.
There’s – book – a – on – desk – my.

A.
a book there’s on my desk

B.
there’s a book on my desk

C.
on my desk a book there’s

D.
my desk a book on there’s

Jawaban: B

Contoh
Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 PJOK

1.
Yang di maksud dengan gerak Manipulatif adalah . . .

A.
Tidak berpindah tempat

B.
Gerak yang berpindah tempat

C.
Gerak yang tidak teratur

D.
Gerak yang di tandai adanya sebuah media

Jawaban:
D

2.
Yang termasuk gerakan mengontrol bola dalam permainan sepak bola adalah . . .

A.
Menggiring dan menghentikan bola

B.
Melempar dan menendang bola

C.
Passing dan menangkap bola

D.
Menshotting dan menggiring

Jawaban:
A

3.
Salah satu keahlian yang harus dikuasai oleh pemain kasti adalah . . .

A.
Melompat

B.
Berguling

C.
Lari

D.
Memukul

Jawaban:
D

4. Pukulan yang dilakukan dengan keras dan melambungkan ke atas dalam permainan bulu tangkis disebut pukulan . . .

A.
Smash

B.
Dropshot

C.
Lob

D.
Servis

Jawaban:
C

5.
Pada saat akan menangkap bola dalam permainan bola kasti, posisi kedua tangan
adalah . . .

A.
Mengepal

B.
Terpisah

C.
Terpisah dan terbuka

D.
Menyatu dan terbuka

Jawaban:
D

Contoh
Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 Pendidikan Agama Islam

1.
Kitab suci yang paling sempurna adalah … .

A.
zabur

B.
injil

C.
al-qur’an

D.
taurat

Jawaban:
C

2.
Kitab Taurat diturunkan kepada Nabi …..

A.
Musa

B.
Isa  

C.
Daud

D.
Muhammad

Jawaban:
A

3.
Al-Hayyu artinya … .

A.
Maha hidup

B.
Maha berdiri sendiri

C.
Maha mematikan

D.
Maha esa

Jawaban:
A

4.
Perhatikan isi kandungan berikut ini!

Gunung
sinai terletak di semenanjung sinai, lintasan antara tanah Mesir ke Isral, Arab
dan Mesopotamia. Gunung setinggi 2,285 meter ini juga dikenali dengan nama
Jabal Musa (Gunung Nabi Musa), karena ditempat ini, Nabi Musa menerima wahyu
pertama dan diangkat menjadi Rasul. Pada malam Mi’raj Rasulullah saw. berhenti
sebentar di tempat ini dan melaksanakan salat sebagai penghormatan beliau pada
kesucian tempat tersebut.

Bacaan
tersebut merupakan isi kandungan surah at Tiin ayat…

A.
5

B.
4                            

C.
3

D.
2

Jawaban:
D

5.
Yang merupakan mukjizat terbesar dan teristimewa yang diterima nabi Muhammad
saw yaitu…

A.
Injil

B.
Al quran

C.
Zabur

D.
Taurat

Jawaban: B

Contoh
Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 IPA

1.
Di bawah ini yang merupakan fungsi tulang dada dan tulang rusuk adalah …..

A.
membantu seseorang untuk berdiri tegak

B.
melekatnya otot agar bisa berjalan

C.
memudahkan posisi duduk

D.
melindungi organ dalam

Jawaban:
D

2.
Berikut ini yang BUKAN cara memelihara tulang rangka adalah …..

A.
tidur dengan posisi bergelung

B.
mengkonsumsi makanan yang bergizi

C.
berolahraga secara teratur

D.
berjemur di bawah sinar matahari pagi

Jawaban:
A

3.
Berikut yang termasuk simbiosis komensalisme adalah …..

A.
jamur kulit dengan tubuh manusia karena jamur kulit menyebabkan tubuh terasa
gatal dan alergi

B.
tumbuhan tanduk rusa dengan pohon mangga karena tanduk rusa diuntungkan dapat
hidup menempel pada batang pohon tersebut

C.
bakteri Escherichia coli yang berada di usus besar manusia karena bakteri
tersebut mendapatkan makanan dari sisa-sisa pencernaan manusia dan membantu
memproduksi vitamin K untuk manusia melalui proses pembusukan makanan

D.
tali putri dengan tumbuhan inangnya karena tali putri mendapat makanan dari
tumbuhan yang ditumpanginya

Jawaban:
B

4.
Bunyi detak jantung disebabkan oleh …..

A.
jantung kekurangan oksigen

B.
volume darah yang terlalu banyak

C.
gerakan mengembang dan menguncup saat memompa darah

D.
adanya kolesterol atau lemak yang menumpuk di pembuluh darah

Jawaban:
C

5.
Siklus peredaran darah besar yang tepat adalah….

A.
bilik kiri – arteri – kapiler seluruh tubuh – vena – serambi kanan

B.
bilik kiri – vena – kapiler paru-paru – arteri – serambi kiri

C.
bilik kiri – arteri – kapiler paru-paru – vena – serambi kiri

D.
bilik kiri – vena – kapiler seluruh tubuh – arteri – serambi kiri

Jawaban: A

Contoh
Soal UTS/PTS Kelas 5 Semester 1 IPS

1.
Letak geografis Indonesia yaitu diantara benua Asia dan benua …..

A.
Amerika

B.
Australia

C.
Antartika

D.
Eropa         

Jawaban:
B

2. Salah satu keuntungan letak geografis Indonesia adalah …..

A.
Indonesia menjadi negara yang tertinggal

B.
banyak orang asing yang singgah ke indonsia

C.
Indonesia berada pada persilangan lalu lintas dunia yang ramai

D.
Indonesia memiliki empat iklim utama

Jawaban:
C

3.
Hubungan timbal balik antar manusia dalam masyarakat dinamakan …..

A.
interaksi individu

B.
interaksi sosial

C.
interaksi kelompok

D.
interaksi bersama

Jawaban:
B

4.
Perkembangan komunikasi termasuk upaya pembangunan dalam bidang …..

A.
politik

B.
sosial budaya

C.
ekonomi

D.
pertahanan

Jawaban:
B

5.
Interaksi manusia terhadap lingkungan hidup yang dapat menimbulkan bencana
banjir adalah …..

A.
membuang sampah pada tempatnya

B.
melakukan reboisasi

C.
membuat terasiring

D.
penebangan liar

Jawaban:
D

Penutup

Nah, itulah informasi yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu terkait contoh soal PTS kelas 5 semester 1 lengkap dengan kunci jawabannya.

Semoga contoh soal di atas bisa membantu kamu untuk mempersiapkan diri untuk menghadapi PTS, ya.

Buat kamu yang ingin mengulik contoh soal untuk mata pelajaran lainnya, silahkan kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta