30 Contoh Soal UTS/PTS PKN Kelas 4 Semester 1 dan Kunci Jawabannya Kurikulum Merdeka
Bersiap sebelum menghadapi ujian sekolah jadi hal yang wajib dilakukan sejak awal semester. Mulai persiapan kamu dengan mengerjakan latihan soal.
4. Komitmen para pendiri negara dalam perumusan Pancasila adalah sebagai berikut, kecuali….
a. Adanya rasa memiliki terhadap bangsa Indonesia
b. Memiliki semangat persatuan, kesatuan, dan nasionalisme
c. Memiliki sikap cinta tanah air secara berlebihan
d. Selalu bersemangat dalam berjuang untuk kedaulatan negara
Kunci jawaban: C
5. Para perumus Pancasila menjunjung tinggi sikap …. dalam bermusyawarah serta menghargai perbedaan pendapat.
a. Egoisme
b. Kerja keras
c. Kesukuan
d. Toleransi
Kunci jawaban: D
6. Salah satu nilai luhur perumusan Pancasila bagi bangsa Indonesia antara lain adalah….
a. Mengutamakan kelompok
b. Berjuang dengan mengharapkan imbalan
c. Membantu orang lain karena terpaksa
d. Menumbuhkan semangat kebersamaan
Kunci jawaban: D
7. Dasar negara bangsa Indonesia yang bukan tiruan dari negara luar, namun asli Indonesia yakni ….
a. Pancasila
b. UUD 45

Advertisement
c. Dekrit Presiden
d. Perpu
Kunci jawaban: A
8. Lambang Pancasila sila “Kemanusiaan yang adil dan beradab” yakni….
a. Bintang
b. Padi dan kapas
c. Rantai emas
d. Pohon beringin
Kunci jawaban: C
9. Sidang pertama BPUPKI berlangsung pada ….
a. 28 Mei sampai 1 Juni 1945
b. 29 Mei sampai 1 Juli 1945
c. 28 Mei sampai 1 Juli 1945
d. 29 Mei sampai 1 Juni 1945
Kunci jawaban: D
10. Pembahasan dalam sidang pertama BPUPKI adalah….
a. GBHN
b. Dasar negara
c. UUD 1945
d. Pemerintahan
Kunci jawaban: B
11. Pernyataan berikut ini yang tidak menunjukkan ciri norma agama yaitu ….
a. Bersifat luas dan berlaku untuk seluruh umat
b. Bersumber dari hukum buatan kepala suku adat
c. Dilaksanakan mendapat pahala
d. Bersifat universal
Kunci jawaban: B
12. Norma dalam bahasa Arab disebut dengan ….
a. Kaidah
b. Nilai
c. Adat istiadat
d. Hukum
Kunci jawaban: A
13. Norma adalah rumusan perilaku yang berisi hal-hal berikut, kecuali ….
a. Larangan
b. Anjuran
c. Perintah
d. Kebebasan
Kunci jawaban: D
14. Berikut ini yang bukan merupakan contoh dalam norma agama yakni ….
a. Perintah beribadah
b. Anjuran mengerjakan kebaikan dan meninggalkan keburukan
c. Anjuran bertutur kata sopan pada orang yang lebih tua
d. Larangan menyakiti orang lain
Kunci jawaban: C