15 Contoh Spanduk Banner Buka Puasa Bersama 2025 yang Menarik

Buka puasa bersama merupakan kegiatan yang dinantikan oleh setiap muslim saat Ramadhan menjelang. Setiap tahunnya selalu meriah dan membuat kangen.

20 Februari 2025 Uyo Yahya

15 Contoh Spanduk Banner Buka Puasa Bersama 2025 yang Menarik โ€“ Salah satu kegiatan yang membuat banyak orang senang pada bulan Ramadhan adalah buka puasa bersama.

Kegiatan tahunan ini jadi momen yang membahagiakan untuk bertemu dengan teman dan ataupun keluarga.

Agar lebih meriah, adanya spanduk banner wajib hadir baik untuk dicetak maupun hanya dalam bentuk digital. Yuk, nitip contoh spanduk banner buka puasa bersama 2025 di artikel ini!๐Ÿฝ๏ธโœจ

Ini Contoh Spanduk Banner Buka Puasa Bersama 2025

Contoh 1

Contoh Spanduk Banner Buka Puasa Bersama yang Menarik
Canva/@hapsdesignspace

Contoh spanduk banner buka puasa bersama 2025 pertama di atas sungguh menggambarkan suasana bulan Ramadhan dan Keislaman.

Warna hijau dominan dengan warna putih pada font merepresentasikan kedamaian dan kesucian. 

Kemudian ada juga ornamen-ornamen seperti masjid, bulan & bintang, dan lentera. Pemilihan fontnya pun cocok sehingga bisa dibaca dengan cepat oleh mata yang memandang.

Contoh 2

Contoh Spanduk Banner Buka Puasa Bersama 2025
Canva/hanysa

Contoh kedua dari spanduk banner buka bersama di atas memang terlihat sederhana. Pemilihan warna kuning yang dominan memberikan kesan suka cita bulan puasa Ramadhan. 

Pemilihan dua jenis font berbeda tidak terkesan berlebihan dan membuatnya mudah untuk dibaca.

Ornamen ukiran dan lampu lentera semakin menambah kesan Keislaman pada spanduk banner bukber tersebut.

Contoh 3

Contoh Spanduk Banner Buka Puasa Bersama 2025
Canva/@bornxdesign

Contoh Spanduk banner buka puasa bersama 2025 yang ketiga terbilang cukup meriah. Semua elemennya lengkap menyatu memberikan kesan damai, ceria, dan elegan dalam satu desain.

Warna hijau dipilih sebagai latar belakang yang dominan. Lalu di bagian samping kanan dan kiri diberikan border warna emas lambang keeleganan.

Tak lupa juga ornamen seperti bulan, bintang, gambar masjid, dan makanan melengkapi desain yang satu ini. 

Contoh 4

Contoh Spanduk Banner Buka Puasa Bersama 2025
Canva/@bornxdesign

Contoh desain banner bukber yang satu ini juga tak kalah elegannya. Warna emas dihadirkan pada bingkai, ornamen, dan juga tulisan. Warna maroon juga membuatnya terkesan mahal.

Acara bukber yang satu ini juga menyadari bahwa kesempatan ini sebagai sarana untuk saling melepas rindu. Hal tersebut terlihat dari tulisan โ€œTemu Kangenโ€-nya yang terpampang jelas.

Contoh 5

Contoh Spanduk Banner Buka Puasa Bersama 2025
Canva/@rayyastudio

Contoh spanduk banner buka puasa bersama 2025 yang kelima berlatar belakang warna biru tua dengan tekstur yang tidak kentara.

Desain ini dikelilingi oleh ornamen keislaman dan bagian tengah untuk tulisan.

Contoh yang ini terkesan elegan dan damai dengan kehadiran warna hijau pada hiasan atau ornamen-ornamennya. 

Close