Contoh Surat Cuti Melahirkan untuk Karyawan Swasta dan PNS yang Baik

Contoh Surat Cuti Melahirkan untuk Karyawan Swasta dan PNS yang Baik – Mendapatkan hak cuti selama melahirkan merupakan salah satu hak yang diperoleh bagi semu pekerja peremuan di Indonesia.

Selama menjelang dan sesudah melahirkan, tentunya pekerja perempuan tidak dapat melakukan banyak aktivitas sementara.

Baik itu dalam rentang waktu tertentu sampai benar-benar pulih dan memungkinkan untuk bekerja kembali.

Berikut Berbagai Contoh Surat Cuti Melahirkan untuk Karyawan Swasta dan PNS

unsplash.com/@juanencalada

Dalam dunia kerja ada berbagai jenis cuti yang bisa kamu ajukan, salah satunya adalah cuti melahirkan.

Setiap pegawai baik itu di perusahaan atau insitusi pemerintahan memiliki hak yang harus terpenuhi, termasuk hak cuti melahirkan bagi pegawai perempuan.

Nah, cuti melahirkan ini biasanya diberikan pada pekerja perempuan yang kehamilannya sudah memasuki masa-masa melahirkan.

Waktu yang direkomendasikan untuk mengajukan cuti melahirkan adalah 1,5 bulan sebelum kelahiran dan 1,5 bulan sesudah melahirkan.

Cuti
melahirkan menjadi suatu hak agar seorang perempuan bisa lebih mempersiapkan
diri menghadapi proses melahirkan tanpa harus memikirkan beban kerja.

Peraturan tentang cuti melahirkan sendiri telah tertera dalam Pasal 82 ayat (1) Undang-Undang (UU) Nomor 13 Tahun 2003 Tentang Ketenagakerjaan, yang berbunyi:

“Pekerja/buruh perempuan berhak memperoleh istirahat selama 1,5 (satu setengah) bulan sebelum saatnya melahirkan anak dan 1,5 (satu setengah) bulan sesudah melahirkan menurut perhitungan dokter kandungan atau bidan.”

Buat kamu yang berencana ingin mengajukan cuti melahirkan, yuk simak beberapa contoh surat izin cuti melahirkan berikut ini sebagai referensi kamu.

Aturan
Cuti Melahirkan

Peraturan tentang cuti melahirkan awalnya diatur dalam Pasal 82 ayat (1) Undang Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan.

Kemudian, baru-baru ini DPR membahas aturan baru terkait cuti melahirkan dalam Rancangan Undang-Undang Kesejahteraan Ibu dan Anak (RUU KIA).

Dalam
RUU KIA tersebut disebutkan bahwa seorang pekerja perempuan atua ibu yang baru
melahirkan mendapatkan waktu cuti selama 6 bulan lamanya.

Selain itu, RUU KIA tentang cuti melahirkan itu juga menyebutkan bahwa seorang ayah juga bisa mengajukan cuti melahirkan dengan batas cuti maksimal adalah 40 hari.

Nah, cuti melahirkan untuk ayah ini bertujuan agar dapat membantu istri sehingga bisa melakukan pemulihan diri lebih cepat.

Format
Surat Cuti Melahirkan

Kebijakan terkait format penulisan dalam menulis surat cuti melahirkan dari setiap kantor tentu berbeda-beda.

Ada perusahaan atau instansi yang sudah menyediakan formulir khusus cuti melahirkan dan ada juga yang meminta karyawan untuk membuat surat cuti sendiri.

Namun,
secara garis besarnya berikut ini format surat cuti melahirkan yang wajib ada
di dalam surat.

1.
Tempat dan Tanggal

Bagian
pertama yang wajib kamu cantumkan dalam surat cuti melahirkan adalah tempat dan
tanggal saat surat tersebut dibuat. Kamu juga bisa menambahkan kop surat jika
diperlukan.

2.
Nomor Surat, Perihal, dan Lampiran

Kemudian,
silahkan tulis nomor surat, perihal, dan lampiran. Lampiran ini bentuknya
seperti surat keterangan dari dokter kandungan. Nah, untuk bagian ini bisa
diisi jika memang ada lampirannya.

3.
Nama dan Alamat Tujuan

Sama
seperti surat formal lainnya, kamu juga wajib menyertakan nama, alamat
penerima, dan perusahaan tempat kamu bekerja, ya.

4.
Pembuka

Kemudian,
kamu bisa lanjutkan dengan menulis pembuka berupa salam dan kalimat pembuka
dari surat cuti melahirkan tersebut.

5.
Isi Surat

Untuk
bagian isi surat, kamu bisa menuliskan nama, jabatan, durasi cuti yang
diajukan, serta tanggal mulainya cuti hingga tanggal saat ingin kembali bekerja
ke kantor.

6.
Penutup

Jangan
lupa untuk menuliskan ucapan terima kasih dan salam penutup secara rapi.

7.
Nama Lengkap dan Tanda Tangan Pemohon

Terakhir, tulislah nama lengkapmu dan tanda tangan di bagian akhir surat cuti melahirkan.

Berbagai
Contoh Surat Cuti Melahirkan

Kamu
bisa mengajukan cuti dari jauh-jauh hari sebelum menjelang lahiran. Mengingat
pengajuan cuti bagi karyawan di perusahaan ataupun instansi dilakukan melalui
berbagai tahapan untuk kemudian mendapatkan izin.

Bagi
karyawan swasta, pengajuan cuti umumnya dilakukan melalui surel atau surat
tertulis yang ditujukan kepada bagian personalia atau HR dan pimpinan.

Dalam proses-nya, pengajuan cuti terkadang memakan waktu yang cukup lama terlebih jika menjelang akhir tahun, libur panjang, atau libur hari raya.

Mengingat banyak karyawan yang ingin mengambil cuti untuk dapat beristirahat sejenak atau berlibur bersama keluarga.

Nah,
buat kamu yang ingin mengajukan cuti melahirkan, kamu bisa simak berbagai
contoh surah cuti melahirkan untuk karyawan swasta maupun PNS berikut ini.

1.
Contoh Surat Cuti Melahirkan untuk Karyawan Swasta

Perihal : Surat permohonan cuti melahirkan
Lampiran : 1 lembar

Yth. Ibu Herlina
Kepala HRD PT Mitra Sejahtera
Jakarta

Dengan hormat,

Saya yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : Miranda Cintya
Jabatan/Posisi : Tim Digital Marketing
Alamat  : Jl. Melati No. 8, Jakarta

Bersama dengan surat ini saya mengajukan permohonan cuti melahirkan selama 3 bulan, mulai tanggal 1 November sampai dengan 1 Februari 2023. Saya akan kembali bekerja pada tanggal 2 Februari 2023. Terlampir juga surat hari perkiraan lahir dari dokter.

Demikian surat permohonan ini saya sampaikan, sebagai bahan dasar pertimbangan Ibu pimpinan. Atas izin yang diberikan, saya mengucapkan terimakasih.

Jakarta, 5 Januari 2023
Hormat saya,

Miranda Cintya

2.
Contoh Surat Cuti Melahirkan PNS

Bandung 30 Juli 2020

No : 00175
Perihal: Permohonan izin cuti melahirkan
Lampiran : 1 lembar Surat Keterangan Dokter

Yth. Bapak Malik
Kepala Dinas Perizinan Kota Bandung

Dengan hormat,

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Niken Mega
NIP : 00910 87351 394887
Pangkat/Golongan : Penata Muda/III B
Jabatan : Staf Kepegawaian
Unit Kerja : Dinas Perizinan Kota Bandung

Dengan ini saya bermaksud ingin mengajukan permohonan cuti hamil dan melahirkan selama tiga bulan, terhitung mulai tanggal 11 Agustus 2020 sampai 11 November 2020 mendatang.

Bersama surat ini, saya lampirkan surat mengenai hari perkiraan lahir yang telah dibuat dokter. Demikian surat permohonan izin cuti ini saya ajukan, atas perhatian dan izin yang Bapak berikan, saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya,
Niken Mega

NIP 27847627284

3.
Contoh Surat Cuti Melahirkan Pegawai Honorer

Yogyakarta, 17 Juni 2019

Nomor Surat : –
Perihal : Permohonan Cuti Melahirkan
Lampiran : 1 lembar Surat Keterangan Dokter

Yth.
Ibu Maulidia
Kepala Dinas Perikanan Yogyakarta
Yogyakarta

Dengan hormat,

Saya yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : Mifta Aulia
Jabatan : Staff Riset Lapangan
Alamat : Dinas Perikanan Yogyakarta

Dengan ini bermaksud ingin mengajukan permohonan izin cuti melahirkan selama 3 bulan. Terhitung mulai tanggal 1 Juli sampai 30 September 2019. Berdasarkan hasil pemeriksaan oleh bidan, bahwa saya diperkirakan melahirkan pada tanggal 10 Agustus 2019.

Demikian surat permohonan izin cuti melahirkan ini saya ajukan. Atas kebijaksanaan dan izin dari Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Mifta Aulia

4.
Contoh Surat Cuti Melahirkan Untuk Suami

Palembang, 17 Juni 2019

Nomor Surat : –
Perihal : Permohonan Cuti Melahirkan
Lampiran : 1 lembar Surat Keterangan Dokter

Yth.
Bapak Doni Andi
Pimpinan PT Serba Jaya Indonesia
Palembang

Dengan hormat,

Saya yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : Fadly Hamdan
Jabatan/Posisi : Manajer Pemasaran
Alamat : Jalan Anggrek No.5, Palembang

Bermaksud ingin mengajukan izin cuti kerja selama 2 hari kerja, dikarenakan adanya keperluan keluarga yang tidak bisa ditinggalkan, yaitu istri yang akan melahirkan.

Demikian surat izin cuti ini saya ajukan. Atas perhatian dan kebijakan Bapak, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Fadly Hamdan

5.
Contoh Surat Cuti Melahirkan yang Dikeluarkan Dokter Kandungan

KEMENTERIAN KESEHATAN RI
DIREKTORAT JENDERAL PELAYANAN KESEHATAN
RUMAH SAKIT UMUM PELITA BUNDA BANYUWANGI
Jalan Bunga Teratai No.51, Banyuwangi
Telp. 033-3845734, Fax. 033-3845735

SURAT KETERANGAN CUTI HAMIL DAN BERSALIN

Nomor: 115/RSUPB/12/2005
Banyuwangi, 14 Juli 2017

Saya yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : dr. Cantika Prima, Sp.OG
NIP : 83748392485
Jabatan : Dokter Spesialis Kandungan
Unit Kerja : RSU Pelita Bunda Banyuwangi

dengan menerangkan bahwa:

Nama : Dewi Nirmala
Umur : 27 tahun
Pekerjaan : Karyawan Swasta
Alamat : Jalan Gunung Cermai No.100, Banyuwangi

Adalah benar sedang membutuhkan istirahat (Cuti Hamil dan Bersalin) selama 3 bulan penuh, terhitung dari tanggal 20 Juli 2017 sampai dengan 20 September 2017 mendatang. Adapun selama cuti melahirkan, yang bersangkutan berada dan tinggal di kediamannya, Jalan Gunung Cermai No.100, Banyuwangi.

Demikian surat keterangan ini kami buat dengan sebenar-benarnya, untuk bisa dipergunakan sebagaimana mestinya.

Dokter Pemeriksa
RSU Pelita Bunda Banyuwangi
dr. Cantika Prima, Sp.OG

NIP. 83748392485

6.
Contoh Surat Cuti Melahirkan yang Dikeluarkan Bidan

PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNGPUSKESMAS RANCAMANYAR
Jl. Rancamanyar No. 10, Telp. 0738-3948294Yth.

Bapak Dennis
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung

No : 15/SI/PSM/30/2020
Lampiran : Permohonan Cuti Melahirkan

Dengan hormat,

Menindaklanjuti surat permohonan Cuti Melahirkan dari:

Nama : Febi Ananda
NIP  : 0484974382
Pangkat/Gol   : –
Jabatan: Bidan Desa Rancamanyar

Bersama Wilayah Puskesmas RancamanyarPada prinsipnya kami menyetujui permohonan yang bersangkutan dan untuk proses selanjutnya kami serahkan kepada Bapak (Surat permohonan ybs terlampir).

Demikian surat ini kami sampaikan dan atas kerjasamanya kami mengucapkan terima kasih.

Sentosa Makmur, 10 Desember 2008
Kepala Puskesmas Rancamanyar

dr. Vindi FujiaNIP. 250 843 999

Nah, demikian informasi yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu terkait contoh surat cuti melahirkan, baik untuk karyawan swasta maupun PNS.

Semoga informasi di atas bermanfaat untuk kamu yang berencana mengajukan cuti melahirkan, ya.

Jika kamu ingin mengulik informasi terbaru dan menarik lainnya seputar dunia pekerjaan, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah