Contoh Surat Keterangan Tidak Bekerja dari Kelurahan beserta Cara Membuatnya

Contoh Surat Keterangan Tidak Bekerja dari Kelurahan beserta Cara Membuatnya – Ada berbagai jenis surat yang digunakan untuk berbagai keperluan saat ini. Salah satu contoh surat yang sering digunakan yang itu surat keterangan tidak bekerja dari kelurahan.

Surat keterangan ini seringkali digunakan untuk berbagai keperluan seperti pelatihan, beasiswa dan lainnya. Biasanya, surat ini sebagai syarat administrasi mengikuti sebelum mengikuti pelatihan kerja.

Bagi kamu yang masih bingung mengenai contoh surat keterangan tidak bekerja dan cara membuatnya, sebaiknya simak ulasan lengkap Mamikos di bawah, ya!

Apa yang Dimaksud Surat Keterangan Tidak Bekerja?

https://www.freepik.com/author/freepik

Sesuai dengan namanya, surat keterangan tidak bekerja adalah jenis surat pernyataan yang menyatakan bahwa seseorang yang bertanda tangan pada surat tersebut, benar-benar sedang tidak bekerja dan sedang tidak memiliki ikatan atau kontrak dengan suatu perusahaan. 

Surat keterangan ini, termasuk surat yang digolongkan sebagai surat formal, sehingga dalam surat ini menggunakan bahasa yang formal dan baku, singkat, padat, dan jelas.

Surat ini juga dilengkapi dengan data diri, pernyataan tidak bekerja, dan materai serta tanda tangan dari orang yang memberikan pernyataan.

Surat keterangan tidak bekerja sebagai dokumen resmi yang dikeluarkan oleh pihak berwenang, seperti kelurahan atau desa, yang menyatakan bahwa seseorang tidak memiliki pekerjaan atau sumber penghasilan tetap.

Surat ini biasanya dikeluarkan untuk melengkapi syarat administrasi ketika mengurus sesuatu, contohnya mengurus tentang pengurusan pajak, melamar pekerjaan, mendaftar ke badan pelatihan kerja, hingga urusan kampus.

Jadi, apa yang dinyatakan di dalam surat haruslah yang sebenarnya, tidak boleh ada rekayasa sedikitpun.

Pentingnya Surat Keterangan Tidak Bekerja

Surat keterangan tidak bekerja biasanya digunakan sebagai bukti untuk kelengkapan syarat administrasi.

Sehingga, pembuatan suratnya haruslah sesuai dengan  standar resmi dan benar, jika tidak sesuai maka bisa saja dokumen yang diajukan akan ditolak bahkan dapat menimbulkan masalah hukum.

Oleh karena itu, ketika membuat surat keterangan tidak bekerja pastikan untuk membuat dan mengajukan surat keterangan ini dengan benar dan sah.

Format Surat Keterangan Tidak Bekerja

Format surat yang digunakan pada surat keterangan tidak bekerja umumya hampir sama dengan jenis surat formal lainnya, umumnya format surat ini terdiri beberapa bagian, yaitu:

1. Kop Surat 

Umumnya, instansi yang menerbitkan surat resmi wajib mencantumkan kop surat. Bagian ini terletak paling atas surat yang memuat logo, nama instansi, alamat, dan informasi lainnya dari penerbit surat.

2. Nomor Surat

Penomoran pada surat resmi dilakukan oleh instansi atau lembaga resmi yang terdaftar. Penggunaan nomor surat biasanya meliputi nomor, kode, tanggal, dan tahun penulisan pada surat.

Fungsi penomoran pada surat ini untuk memudahkan penyimpanan serta untuk mengetahui jumlah surat yang telah dikeluarkan oleh lembaga.

3. Judul Surat

Judul surat adalah bagian yang memberikan petunjuk untuk pembaca tentang maksud dan tujuan surat tersebut dibuat. Tata cara pembuatan judul surat biasanya menggunakan huruf kapital keseluruhan. 

4. Data Diri 

Data diri berupa informasi lengkap identitas yang membuat pernyataan mencakup nama, tempat tanggal lahir, hingga alamat. Sehingga, pastikan data diri yang kamu ajukan sesuai dengan identitas diri kamu.

5. Isi Surat 

Isi surat merupakan bagian utama yang memuat apa saja yang perlu disampaikan oleh pengirim kepada orang atau lembaga yang dituju.

Jika surat bertujuan memberikan pernyataan tidak bekerja, maka isi surat haruslah memuat hal inti yang ingin disampaikan.

6. Penutup Surat

Pada setiap surat formal agar terlihat lebih sempurna, dilengkapi dengan penutup pada paragraf akhir surat. Bagian ini biasanya berupa ucapan terima kasih dari si pembuat surat atau penulis surat.

7. Nama yang Membuat Pernyataan dan Tanda Tangan

Pada bagian bawah surat tepatnya setelah penutup, haruslah terdapat nama yang membuat pernyataan beserta tanda tangan.

Nama yang dicantumkan sebaiknya menggunakan nama lengkap sesuai identitas diri, lalu dibubuhi tanda tangan.

Tata Cara Pengajuan Surat Keterangan Tidak Bekerja di Kelurahan

Berikut ini adalah beberapa langkah yang harus kamu lakukan untuk mengajukan surat keterangan tidak bekerja di kelurahan  :

1. Ajukan Permohonan ke Kelurahan Sesuai Domisili di Bagian Administrasi

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah mengajukan permohonan surat keterangan tidak bekerja ke kelurahan sesuai domisili kamu saat ini  atau bagian administrasi kelurahan.

Sebaiknya kamu juga mengetahui prosedur yang harus kamu lakukan dalam mengajukan permohonan surat ini.

2. Persiapkan Dokumen yang Dibutuhkan

Setelah permohonan disetujui, pihak kelurahan bagian administrasi akan meminta beberapa data-data kamu yang diperlukan. Beberapa data tersebut umumnya yaitu:

  • Foto copy KTP
  • Foto copy kartu keluarga
  • Surat pengantar Ketua RT setempat

Pastikan semua dokumen di atas sesuai dengan data kamu saat ini.

4. Tunggu Hingga Proses Pembuatan Keterangan Tidak Bekerja Selesai

Setelah semua data dilengkapi,  bagian administrasi kemudian akan menyiapkan surat keterangan tidak bekerja yang kamu ajukan.

Biasanya, estimasi pembuatan surat keterangan bekerja bervariasi, namun ada baiknya kamu menanyakan estimasi waktu pembuatan surat di bagian administrasi agar kamu bisa menyesuaikan jadwal mu.

5. Ambil Surat Keterangan Tidak Bekerja

Setelah proses pembuatan surat selesai, kamu kemudian bisa mengambil surat keterangan tersebut sesuai jadwal yang ditentukan sebelumnya.

Sebelum mengambil surat tersebut, pastikan bahwa kamu mengecek seluruh data yang ada pada surat apakah sesuai atau belum.

Jika memang belum sesuai, sebaiknya segera laporkan untuk proses perbaikan.

Contoh Surat Keterangan Tidak Bekerja

Agar lebih paham, berikut contoh surat keterangan tidak bekerja : 

(Kop Surat)

SURAT KETERANGAN TIDAK BEKERJA

(Nomor Surat)

Yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala Desa/ Kelurahan…Kabupaten… dengan ini menerangkan bahwa : 

Nama : ….

NIK : ….

Tempat dan Tanggal Lahir : ….

Jenis Kelamin : ….

Agama : ….

Alamat : ….

Dengan ini menyatakan dengan sebenarnya bahwa saya hingga saat ini belum bekerja.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dan saya tanda tangani dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sehat jasmani dan rohani serta tanpa ada paksaan dari pihak manapun. Apabila dikemudian hari surat pernyataan ini tidak benar atau keterangan yang saya berikan palsu, maka saya bersedia dituntut sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku tanpa melibatkan pihak Kelurahan ….. atau Pihak Kecamatan…..

(Tempat), (Tanggal) (Bulan)  (Tahun)

Yang Mengetahui,                                                                       Yang Menyatakan,

Saksi I            : …………………..                                                         (materai)

Saksi II           : …………………..                                                   (Nama dan Tanda Tangan)

Penutup

Demikian ulasan mengenai contoh surat keterangan tidak bekerja dari kelurahan beserta cara membuatnya yang perlu kamu ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu. 

Jika kamu ingin mencari tahu informasi penting lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos. Akan ada banyak sekali artikel menarik yang wajib kamu ketahui. 

Pastikan download dan install aplikasi Mamikos di smartphone kesayangan kamu, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah