11 Contoh Tanggung Jawab Sebagai Mahasiswa di Kampus dan di Sosial Masyarakat

Sudah tahu contoh-contoh tanggung jawab yang harus dilakukan mahasiswa saat berada di kampus dan di masyarakat? Simak informasinya berikut.

23 Agustus 2022 Lailla

11 Contoh Tanggung Jawab Sebagai Mahasiswa di Kampus dan di Sosial Masyarakat – Seorang mahasiswa mempunyai banyak bentuk tanggung jawab yang harus dijalankan.

Apakah kamu sudah tahu bentuk tanggung jawab mahasiswa di lingkungan kampus dan masyarakat? Jika belum, yuk simak ulasannya di bawah ini!

Contoh-Contoh Tanggung Jawab Mahasiswa di Kampus dan Masyarakat

Contoh-Contoh Tanggung Jawab Mahasiswa di Kampus dan Masyarakat
https://unsplash.com/@tinasihgusti

Menyandang predikat sebagai mahasiswa ternyata tidak mudah. Ada banyak tanggung jawab yang harus dilakukan karena tugas mahasiswa tidak hanya belajar dan kuliah saja.

Saat menempuh kuliah, mahasiswa bertanggung jawab pada orang tua yang sudah membiayai perkuliahan.

Selain itu, mahasiswa juga bertanggung jawab pada dirinya sendiri agar disiplin dalam menempuh studi.

Ketika mahasiswa berada di lingkungan kampus, mahasiswa mempunyai bentuk tanggung jawab yang lain. Begitu pula saat terjun di lingkungan sosial masyarakat.

Pada artikel ini, Mamikos akan mengulas bentuk tanggung jawab mahasiswa di kampus dan di masyarakat.

Tanggung Jawab Sebagai Mahasiswa di Kampus

Sebagai mahasiswa yang menempuh studi di kampus, terdapat tanggung jawab yang wajib dipenuhi, seperti:

1. Menyelesaikan Studi

Mahasiswa yang sudah mendapatkan kesempatan kuliah seharusnya memaksimalkan peluang tersebut untuk belajar sebaik-baiknya.

Misalnya, dengan menyelesaikan studi tepat waktu dan menyelesaikan beban studi sesuai aturan akademik di kampus masing-masing.

Selain memaksimalkan peluang belajar di dalam kelas, tugas yang diberikan pada mahasiswa pun tidak boleh diabaikan.

Biasanya penugasan akan diberikan dalam periode tertentu, sehingga mahasiswa perlu menyelesaikan tugas tersebut tanpa melebihi batas waktu yang ditentukan.

2. Mengikuti Kegiatan Perkuliahan

Saat menjadi mahasiswa, kegiatan kuliah adalah hal yang wajib dilakukan.

Kegiatan tersebut tidak hanya berlangsung di dalam kelas saja, tetapi juga ada kegiatan praktikum di laboratorium, praktik lapangan, dan tugas lainnya.

3. Menjaga Nama Baik Kampus

Meskipun mahasiswa tidak berkuliah selama 24 jam, saat di luar kampus pun mahasiswa tetap membawa nama kampusnya.

Segala tindakan yang dilakukan mahasiswa bisa langsung disematkan pada kampus tempatnya kuliah.

Jadi, mahasiswa perlu menjaga sikap agar nama kampus tidak tercoreng.

Contohnya dengan menjaga sikap ketika berinteraksi dengan orang lain, tidak merusak lingkungan, dan tidak mengikuti kegiatan merugikan seperti tawuran atau menggunakan narkoba.

Close