7 Contoh Teks Deskripsi tentang Makanan beserta Strukturnya Pendek dan Cara Membuatnya

Apakah kamu sudah tahu bagaimana bentuk teks deskripsi tentang makanan itu? Kalau belum, baca contoh-contohnya di artikel ini.

31 Juli 2024 Fajar Laksana

7 Contoh Teks Deskripsi tentang Makanan beserta Strukturnya Pendek dan Cara Membuatnya – Teks deskripsi menjadi salah satu jenis karangan yang penting untuk dipelajari mengingat fungsinya sebagai penyampai informasi.

Informasi yang disampaikan teks deskripsi bisa saja berupa obyek, seseorang, maupun sebuah peristiwa. Ada berbagai hal yang bisa dibuat teks deskripsinya, termasuk di dalamnya adalah teks deskripsi tentang makanan.

Penasaran bagaimana contoh teks deskripsi tentang makanan beserta struktur dan cara membuatnya? Simak artikel berikut ini hingga tuntas.

Apa itu Teks Deskripsi?

Contoh Teks Deskripsi tentang Makanan beserta Strukturnya Pendek dan Cara Membuatnya
Getty Images /thesomegirl

Sebelum sampai pada sajian contoh teks deskripsi tentang makanan, ada baiknya kalau kita memahami terlebih dahulu definisi dari teks deskripsi.

Diolah dari website resmi KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) Online, teks deskripsi adalah sebuah teks yang isinya berupa gambaran dari sebuah benda yang diinformasikan, dapat berupa sifat, bentuk, hingga aroma.

Melalui penggunaan kalimat deskriptif pada teks deskripsi, pembaca dapat ikut seolah merasakan, melihat, mendengar, bahkan mencium sendiri dari sesuatu yang disampaikan di dalam teks deskripsi.

Ciri-ciri Teks Deskripsi

Setelah mengetahui definisi atau pengertian dari teks deskripsi, lalu apa saja yang menjadi ciri-ciri teks deskripsi?

Berikut adalah ciri-ciri dari teks deskripsi:

  1. Menggunakan kata kerja transitif ketika menyampaikan informasi
  2. Memuat kata sifat yang menggambarkan sebuah kondisi atau situasi
  3. Memberikan informasi detail rincian dari obyek yang dijadikan teks deskripsi
  4. Melibatkan kata-kata pengindraan yang lekat dengan indra tubuh, seperti aroma, rasa, tekstur, dst.

Itulah empat ciri-ciri utama dari teks deskripsi. Selanjutnya yang menjadi pembahasan adalah bagaimana struktur dari teks deskripsi.

Struktur dan Cara Membuat Teks Deskripsi

Apabila kamu hendak membuat teks deskripsi, perhatikan terlebih dahulu struktur dari teks deskripsi yang harus dilibatkan.

Di dalam sebuah teks deskripsi, setidaknya terdapat empat bagian yang menjadi strukturnya.

Adapun struktur dari teks deskripsi beserta penjelasannya adalah sebagai berikut.

1. Judul Teks Deskripsi

Judul teks deskripsi menjadi gambaran besar tentang sesuatu atau seseorang atau obyek yang dideskripsikan di dalam teks.

2. Identifikasi

Setelah memberikan judul, pada bagian awal teks deskripsi terdapat struktur identifikasi.

Identifikasi yang dimaksud adalah penyampaian informasi deskriptif secara umum mengenai identitas obyek.

Close