Contoh Teks Editorial tentang Corona Pandemi Covid-19 beserta Strukturnya Lengkap
Teks editorial adalah opini atau pendapat yang ditulis oleh redaksi sebuah media terhadap isu aktual di masyarakat. Yuk, baca contoh teks editorial tentang Covid-19 beserta strukturnya!
Contoh Teks Editorial tentang Corona Pandemi Covid-19 beserta Strukturnya Lengkap – Teks editorial merupakan salah satu bentuk artikel yang bisa kamu temukan di dalam surat kabar.
Ditulis oleh redaksi surat kabar terkait, teks editorial merupakan opini atau pendapat yang ditulis oleh redaksi sebuah media terhadap isu yang sedang aktual di masyarakat.
Yuk, simak beberapa contoh teks editorial tentang corona pandemi Covid-19 beserta strukturnya berikut ini!
Berikut Deretan Contoh Teks Editorial tentang Corona Pandemi Covid-19
Daftar Isi [hide]

Bersifat faktual dan aktual, teks editorial cukup mudah kamu temukan di surat kabar ataupun majalah.
Kerap disebut sebagai teks opini, teks editorial salah satu media atau wadah untuk mengemukakan pendapat atau menyampaikan pemikiran.
Meskipun teks editorial berisikan opini atau pendapat, namun dalam penulisannya tentu tidak bisa sembarangan. Penulisan teks editorial ini juga harus dilengkapi dengan fakta, bukti dan argumentasi yang logis.
Jika berbicara soal fungsi, teks editorial berfungsi untuk memengaruhi dan meyakinkan pembaca.
Oleh sebab itu, teks editorial bermanfaat untuk merangsang pemikiran pembaca terkait suatu isu atau masalah yang sedang aktual di masyarakat.

Advertisement
Bahkan, terkadang teks editorial juga terbukti mampu menggerakkan pembaca untuk bertindak atas isu atau masalah tersebut.
Apa itu Teks Editorial?
Merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), editorial diartikan sebagai artikel dalam surat kabar atau majalah yang mengungkapkan pendirian editor atau pimpinan surat kabar (majalah) tersebut terkait beberapa pokok masalah.
Singkatnya, isi dalam teks editorial adalah menyikapi situasi yang berkembang di masyarakat luas.
Berbicara soal pengertian, teks editorial dapat dimaknai dengan teks yang berisi pendapat pribadi dari redaksi terhadap suatu isu/masalah aktual.
Menurut Dina Fitria Handayani dalam bukunya yang berjudul Model-model Pembelajaran Bahasa Indonesia: Teori dan Aplikasi (2021), teks editorial adalah teks dalam surat kabar atau majalah yang mengungkapkan sikap redaksi mengenai beberapa masalah yang terjadi.
Isu atau masalah yang diangkat di dalam teks editorial bisa berbicara soal ekonomi, sosial, ataupun politik.
Teks editorial juga dikenal dengan nama teks opini yang menjadi wadah bagi redaksi untuk mengemukakan pendapat atau menyampaikan pemikiran.