Contoh Teks Eksplanasi 2, 3, dan 4 Paragraf Singkat dan Menarik
Contoh Teks Eksplanasi 2, 3, dan 4 Paragraf Singkat dan Menarik – Berisi penjelasan rinci suatu fenomena, teks eksplanasi berfungsi untuk menjelaskan atau menerangkan bagaimana atau mengapa suatu hal terjadi.
Teks eksplanasi menjadi salah satu bidang materi yang akan dijelaskan guru mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas 8 dan 11.
Buat kamu yang ingin lebih menguasai materi teks eksplanasi, yuk simak deretan contoh teks eksplanasi berikut ini.
Berikut Penjelasan Hingga Contoh Teks Eksplanasi 2, 3, dan 4 Paragraf
Daftar Isi
Daftar Isi
Dalam pelajaran Bahasa Indonesia, tentu kamu pernah mendengar materi teks eksplanasi.
Ketika kamu duduk di kelas 8, materi teks eksplanasi sebenarnya sudah kamu pelajari.
Namun ketika kamu duduk di kelas 11, materi teks eksplanasi ini diulang dan akan kamu pelajari kembali.
Ketika kamu membaca teks tentang proses terjadinya bencana alam di media cetak maupun media elektronik, secara tidak langsung kamu sudah membaca contoh dari teks eksplanasi.
Lantas, apakah yang dimaksud dengan teks eksplanasi? Yuk simak penjelasannya lebih rinci beserta contohnya di bawah ini.
Apa
Itu Teks Eksplanasi?
Teks eksplanasi merupakan jenis teks yang berisi tentang proses “mengapa” dan “bagaimana” kejadian-kejadian alam, sosial, ilmu pengetahuan, budaya, dan lainnya dapat terjadi.
Tentunya, suatu kejadian terjadi pasti memiliki hubungan sebab akibat dan proses.
Agar
kamu bisa mendapatkan pengertian yang lebih jelas lagi terkait teks eksplanasi,
berikut adalah beberapa pengertian teks eksplanasi menurut para ahli yang
Mamikos rangkum dari berbagai sumber:
1. Menurut Barwick
Bawick
(2007) mengungkapkan bahwa teks eksplanasi merupakan sebuah teks yang menjelaskan
dan mendeskripsikan suatu proses dan alasan dapat terjadi sesuatu di dunia,
atau tempat manusia hidup.
2. Menurut Kosasih
Kosasih (2014) mengungkapkan bahwa teks eksplanasi merupakan jenis teks yang memiliki keterkaitan dengan genre pada teks.
Teks eksplanasi sendiri dapat diartikan sebagai jenis teks yang menjelaskan tentang suatu proses atau peristiwa terkait proses, asal usul, atau bisa juga disebut perkembangan dari suatu fenomena atau berupa peristiwa alam, sosial, atau budaya.
3. Menurut Restuti
Menurut
Restuti (2013), teks eksplanasi merupakan jenis teks yang memiliki makna
sebagai sebuah teks yang menerangkan atau menjelaskan terkait proses terjadinya
peristiwa atau fenomena alam maupun sosial.
4. Menurut Mahsun
Pendapat terkait pengertian teks eksplanasi berikutnya berangkat dari pemikiran Mahsun.
Dalam bukunya, Mahsun (2013) menjelaskan bahwa teks eksplanasi memiliki struktur yang ditata dan disusun dengan tiga bagian utama.
Tiga bagian atau struktur teks eksplanasi ini meliputi pernyataan umum sebagai pembuka, deretan penjelasan sebagai isi, dan interpretasi sebagai penutup.
Bagaimana
Ciri Teks Eksplanasi?
Ada
beberapa ciri dari teks eksplanasi yang perlu kamu ketahui, antara lain:
- Memuat informasi berdasarkan
fakta (faktual). - Membahas peristiwa yang bersifat
keilmuan atau berhubungan dengan ilmu pengetahuan. - Berisikan informasi yang
bermanfaat dan tidak berusaha mempengaruhi pembaca agar percaya pada informasi
yang diberikan. - Menggunakan kata penanda
urutan. - Fokus pada hal-hal yang
bersifat umum.
Bagaimana Struktur Teks Eksplanasi?
Sebuah
teks dapat dikategorikan sebagai jenis teks eksplanasi apabila memiliki
struktur sebagai berikut.
1.
Pernyataan umum
Pada bagian pernyataan umum, sebuah teks eksplanasi akan menjabarkan tentang gambaran umum fenomena/peristiwa alam yang akan dibahas.
Poin yang dibahas bisa mengangkat tentang bagaimana fenomena atau peristiwa alam tersebut bisa terjadi.
2.
Penjelasan
Struktur teks eksplanasi berikutnya adalah penjelasan. Bagian penjelasan adalah inti dari teks eksplanasi di mana berisikan kalimat-kalimat yang menjelaskan pernyataan umum.
Pada bagian ini dijabarkan fakta secara rinci terkait proses terjadinya sesuatu dan sebab akibat sesuatu itu terjadi.
3.
Kesimpulan
Struktur teks eksplanasi yang terakhir adalah kesimpulan atau penutup. Bagian kesimpulan ini berisikan ringkasan penjelasan dari penulis.
Pada bagian ini juga dijelaskan gagasan berupa tanggapan, kesan, pendapat, atau pandangan teoretis terhadap sesuatu.
Contoh
Teks Eksplanasi 2 Paragraf
Di
bawah ini adalah beberapa contoh teks eksplanasi dua paragraf yang bisa menjadi
referensi kamu.
Banjir
(Pernyataan Umum) Banjir merupakan sebuah fenomena ketika terdapat air yang terlalu banyak, hingga merendam daratan. Banjir yang menjadi masalah bagi berbagai daerah ini umumnya terjadi karena fenomena alam seperti curah hujan yang sangat tinggi dan volume air sumber air yang meluap, serta tindakan manusia seperti penebangan pohon, pembuangan sampah, dan lain sebagainya.
(Deretan Penjelas dan Interpretasi/Kesimpulan) Selama ini, manusia banyak menebang pohon untuk mendapatkan komoditas kayu dan membuka lahan. Aktivitas ini dapat memicu erosi dikarenakan ketiadaan pohon yang menahan struktur sedimentasi dalam tanah. Di berbagai daerah, banjir kerap terjadi ketika musim hujan tiba, oleh karena itu, masyarakat yang tinggal di daerah rawan banjir perlu berhati-hati dan menyiapkan diri ketika bencana ini melanda.
Gempa Bumi
(Pernyataan Umum) Gempa bumi merupakan peristiwa berupa getaran atau guncangan yang disebabkan pergerakan lapisan permukaan bumi. Peristiwa ini kerap terjadi di daerah dengan gunung berapi atau di daerah yang dikelilingi lautan luas.
(Deretan Penjelas dan Interpretasi/Kesimpulan) Penyebab gempa bumi terjadi bisa dikarenakan letusan gunung api yang dahsyat atau pergeseran lapisan permukaan bumi. Peristiwa ini dapat menyebabkan kerugian berupa kerusakan infrastruktur dan korban jiwa. Beberapa negara di dunia cukup rentan mengalami gempa bumi, oleh karena itu masyarakat perlu diberi pelatihan dan persiapan agar bisa mengantisipasi peristiwa tersebut.
Pendidikan
(Pernyataan Umum) Pendidikan merupakan proses pembelajaran dengan pengubahan sikap serta penyebaran ilmu pengetahuan. Salah satu cara untuk mengenyam pendidikan yang paling umum adalah melalui pendidikan sekolah.
(Deretan Penjelas dan Interpretasi/Kesimpulan) Di sekolah, murid mendapatkan pendidikan sesuai dengan kurikulum sekolah yang biasanya disesuaikan dengan kurikulum pemerintah. Sehingga, murid bisa mendapatkan berbagai ilmu yang kemudian hari bisa digunakan untuk hidup di dalam masyarakat luas. Pendidikan dianggap penting untuk kemajuan suatu bangsa. Oleh karena itu, sejak Juni 2015, pemerintah di Indonesia mewajibkan sekolah 12 tahun bagi masyarakat.
Contoh
Teks Eksplanasi 3 Paragraf
Berikut
ini adalah beberapa contoh teks eksplanasi tiga paragraf yang bisa menjadi referensi
kamu.
Kecelakaan Lalu Lintas di Tasikmalaya
(Pernyataan Umum) Memasuki puncak arus balik H +7 atau Minggu (21/11) sekira pukul 14.00 WIB, arus lalu lintas kendaraan yang melalui jalur selatan, yang melintas di wilayah Tasikmalaya sempat terhambat sekira dua jam. Sumber kemacetan berada di tanjakan Gentong kilometer 75 atau ruas jalan sekitar Kampung Cingere, Desa Cirahayu, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya.
(Deretan Penjelas) Kondisi ini terjadi akibat adanya kecelakaan yang menimpa bus pariwisata tujuan Bandung nopol Z 768 TA menghantam tebing. Pasalnya, bus itu tidak kuat melalui tanjakan di daerah tersebut, sehingga menyebabkan lajunya terhenti dan langsung terseret mundur. Bus baru bisa berhenti setelah bagian belakangnya menghantam tebing.
(Interpretasi/Kesimpulan) Demikian, dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa. Akan tetapi, ada sebuah sepeda motor bernopol B 6765 CBO yang ditumpangi dua orang, saat kejadian berada di belakang bus sehingga keduanya terjatuh. Akibat terjatuh dua penumpang sepeda motor mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke puskesmas terdekat.
Pandemi Virus Corona
(Pernyataan Umum) Virus Corona atau COVID-19 (Corona Virus Disease 2019) merupakan pandemi yang pertama kali ditemukan di daerah kota Wuhan, Cina pada akhir Desember 2019 lalu. Virus ini menyebar dengan sangat cepat dan menyebar ke berbagai wilayah. Virus Corona sendiri sudah masuk ke Indonesia pada awal bulan Maret 2020 dan hingga kini masih terus menyebar.
(Deretan Penjelas) Virus Corona adalah bentuk kumpulan virus yang mampu menginfeksi sistem pernafasan manusia. Kemudian virus ini akan terus menginfeksi jika imun tubuh lemah dapat berujung pada kematian. Karena penyebarannya yang sangat cepat dan luas, virus Corona telah ditetapkan sebagai pandemi global hingga saat ini. Dan menyebabkan banyak kerugian bagi semua pihak.
(Interpretasi/Kesimpulan) Rajin mencuci tangan dan mengenakan masker ketika keluar rumah untuk mencegah penyebaran virus ini. Kita semua berharap agar virus ini menghilang secepatnya dan kondisi kembali seperti sedia kala.
Batik
(Pernyataan Umum) Batik merupakan kain bergambar khas Indonesia. Pembuatannya dilakukan secara khusus, dengan menuliskan atau menerakan malam pada kain tersebut. Kemudian, kain tersebut diolah dengan proses tertentu.
(Deretan Penjelas) Sejak 2 Oktober 2009, teknik pembuatan batik telah diakui sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) oleh UNESCO. Sejak saat itu, Hari Batik diperingati setiap tanggal 2 Oktober setiap tahunnya.
(Interpretasi/Kesimpulan) Sebagai ikon budaya penting di Indonesia, batik dikenakan masyarakat Indonesia untuk berbagai keperluan acara, baik sebagai busana kasual maupun formal.
Contoh
Teks Eksplanasi 4 Paragraf
Di
bawah ini merupakan beberapa contoh teks eksplanasi empat paragraf yang bisa
menjadi referensi kamu.
Banjir
(Pernyataan Umum) Mendengar kata banjir memang sudah tidak asing lagi terdengar ditelinga kita. Banjir adalah fenomena alam yang bersumber dari curah hujan dengan intensitas tinggi dan durasi lama pada daerah aliran sungai (DAS). Banjir dapat terjadi karena alam dan tindakan manusia. Penyebab alami banjir adalah erosi dan sedimentasi, curah hujan, pengaruh fisiografi/geofisik sungai, kapasitas sungai, drainase lahan, dan pengaruh air pasang. Penyebab banjir karena tindakan manusia adalah perubahan tata guna lahan, pembuangan sampah, kawasan padat penduduk di sepanjang sungai, dan kerusakan bangunan pengendali banjir.
(Deretan Penjelas) Sebagai akibat perubahan tata guna lahan, terjadi erosi sehingga sedimentasi masuk ke sungai dan daya tampung sungai menjadi berkurang. Hujan yang jatuh ke tanah airnya akan menjadi aliran permukaan (run-off) di atas tanah dan sebagian meresap ke dalam tanah, yang tentunya bergantung pada kondisi tanahnya. Ketika suatu kawasan hutan diubah menjadi permukiman, hutan yang bisa menahan aliran permukaan cukup besar diganti menjadi permukiman dengan resistensi aliran permukaan kecil.
Perubahan tata guna lahan merupakan penyebab utama banjir dibandingkan dengan yang lainnya. Apabila suatu hutan yang berada dalam suatu aliran sungai diubah menjadi permukiman, debit puncak sungai akan meningkat antara 6 sampai 20 kali. Angka 6 dan angka 20 ini bergantung pada jenis hutan dan jenis permukiman. Demikian pula untuk perubahan yang lainnya akan terjadi peningkatan debit puncak yang signifikan. Deforestasi, degradasi lingkungan, dan pembangunan kota yang penuh dengan bangunan beton dan jalan-jalan aspal tanpa memperhitungkan drainase, daerah resapan, dan tanpa memperhatikan data intensitas hujan dapat menyebabkan bencana alam banjir.
(Interpretasi/Kesimpulan) Pembuangan sampah di DAS membuat sungai tersumbat sampah. Jika air melimpah, air akan keluar dari sungai karena daya tampung saluran berkurang. Kawasan padat penduduk di sepanjang sungai/drainase dapat menjadi penghambat aliran dan daya tampung sungai. Masalah kawasan kumuh dikenal sangat penting sebagai faktor sosial terhadap masalah banjir daerah perkotaan.
Gerhana Bulan
(Pernyataan Umum) Gerhana bulan adalah salah satu fenomena alam yang sering kita jumpai. Peristiwa alam ini terjadi ketika bulan beroposisi dengan matahari. Tetapi oposisi bulan dengan matahari tidak selalu menghasilkan peristiwa gerhana bulan.
(Deretan Penjelas) Mengapa demikian? Hal ini disebabkan oleh kemiringan bidang orbit bulan terhadap bidang ekliptika. Akan saat ketika terjadi perpotongan antara bidang orbit bulan dengan bidang ekliptika, yang kemudian akan menyebabkan munculnya dua titik yang juga dikenal dengan istilah node. Pada titik node inilah terjadi gerhana bulan. Dibutuhkan sekitar 29,53 hari sampai bulan bergerak dari satu titik ke titik oposisi lainnya.
Faktanya, terkadang penampakan bulan masih dapat terlihat ketika terjadi gerhana bulan. Hal ini karena berbeloknya sinar matahari yang masih tersisa menuju arah bulan yang disebabkan oleh atmosfer bumi. Sinar matahari yang dibelokkan tersebut memiliki spektrum cahaya kemerahan. Inilah alasannya mengapa saat peristiwa gerhana bulan, tampilan bulan akan terlihat lebih gelap yang biasanya berwarna merah gelap, jingga atau bahkan coklat.
(Interpretasi/Kesimpulan) Anda dapat mengamati gerhana bulan dengan mata telanjang tanpa adanya bahaya sedikit pun. Umat Islam yang melihat dan mengamati peristiwa gerhana tersebut disunnahkan untuk melakukan salat gerhana (salat khusuf) pada saat terjadi gerhana bulan. Ketika bayangan bumi menutupi sebagai atau seluruh penampang bulan, maka pada saat itulah akan terjadi gerhana bulan. Terutama ketika bumi menempati posisi di antara matahari dan bulan yang berada pada satu garis lurus yang sama, hal ini membuat sinar matahari tidak dapat mencapai bulan karena dihalangi oleh posisi bumi saat itu.
Sejarah Kabupaten Bandung
(Pendahuluan) Awal pemerintahan Kabupaten Bandung dimulai sejak Piagam Sultan Agung Mataram pada tanggal 20 April 1641. Tanggal tersebut kemudian ditetapkan sebagai hari jadi Kabupaten Bandung.
(Deretan Penjelas) Sebelum mencapai bentuk pemerintahan sekarang, Kabupaten Bandung mengalami perkembangan kekuasaan dari zaman ke zaman. Pada masa Kerajaan Pajajaran berkuasa, sekitar akhir abad ke-15 dan awal abad ke-16, di Tatar Periangan belum ada bentuk kabupaten, hanya terdiri atas beberapa keprabuan. Istilah keprabuan diambil dari kata prabu yang berarti ‘leluhur’ atau ‘raja muda’.
Pada tahun 1575 yang berkuasa di daerah Pajajaran adalah pemerintahan Islam. Dilanjutkan pemerintahan Mataram (1621–1677) dan pemerintahan Belanda. Saat Mataram berkuasa itulah, nama keprabuan diubah menjadi kabupaten. Berdasarkan piagam itu, Sultan Agung diangkat Tumenggung Wiraangunangun sebagai Bupati Bandung. Ketika itu, pemerintahan Kabupaten Bandung berpusat di daerah Krapyak atau Bojongasih. Tepatnya di tepi Sungai Cikapundung, dekat muaranya, yaitu Sungai Citarum. Nama Krapyak kemudian berganti menjadi Citeureup. Nama itu hingga kini tetap abadi menjadi salah satu nama desa di Dayeuhkolot.
(Interpretasi/Kesimpulan) Pada masa Bupati Wiranatakusumah II (1794-1829) Ibu Kota Kabupaten Bandung dipindahkan dari Krapyak (Dayeuhkolot) ke pinggir Sungai Cikapundung atau Alun-alun Bandung sekarang. Pemindahan tersebut berdasarkan perintah Gubernur Jenderal Hindia Belanda,”Deandels”. Peristiwa itu terjadi pada 25 Mei 1810. Alasan pemindahan tersebut akan memberikan prospek baik terhadap perkembangan wilayah itu. Pada saat itu Deandels yang mendapat julukan “Mas Galak” tengah membuat jalan dari Anyer ke Panarukan. Kebetulan jalur tersebut melewati Tatar Priangan atau Kota Bandung pada saat sekarang ini.
Penutup
Nah, di atas tadi Mamikos sudah bagikan informasi terkait berbagai contoh teks eksplanasi yang bisa menjadi referensi kamu.
Semoga informasi di atas bisa bermanfaat bagi kamu yang ingin mendalami materi teks eksplanasi ya!
Jika kamu ingin menggali informasi menarik lainnya, jangan lupa kunjungi situs blog Mamikos dan cari informasi yang kamu butuhkan di sana.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: