Contoh Teks Eksposisi 2, 3, 4, 5 Paragraf Bahasa Indonesia yang Bisa Direferensi

Contoh teks eksposisi 2, 3, 4, 5 paragraf berbagai jenis dapat dijadikan referensi agar hasilnya lebih baik. Seperti teks eksposisi definisi, proses, dan lainnya.

16 September 2022 Ikki Riskiana

Contoh Teks Eksposisi 2, 3, 4, 5 Paragraf Bahasa Indonesia yang Bisa Direferensi – Untuk membuat naskah yang baik dan benar, kamu dapat mempelajari beberapa contoh teks eksposisi 2, 3, 4, 5 paragraf di internet.

Teks eksposisi adalah jenis teks yang menjelaskan informasi tentang suatu pengetahuan. 

Penulisan teks ini bertujuan untuk memberikan wawasan seputar pengetahuan kepada pembaca.

Contoh Teks Eksposisi 2, 3, 4, 5 Paragraf

Contoh Teks Eksposisi 2, 3, 4, 5 Paragraf Bahasa Indonesia yang Bisa Direferensi
https://www.freepik.com/author/freepik

Untuk membuat teks eksposisi, penulis harus mengemukakan gagasan utama yang didukung oleh fakta-fakta atau bukti-bukti sebagai argumentasi.

Pada dasarnya, struktur penulisan teks eksposisi terdiri dari 3 bagian, yakni tesis (pernyataan pendapat), argumentasi, dan penegasan ulang.

Teks eksposisi bisa dibuat secara singkat maupun panjang. Sebelum membuat teks secara utuh, buatlah kerangka tulisan terlebih dulu untuk memudahkan pengembangan tulisan.

Pelajari contoh-contoh berikut ini sebagai referensi untuk membuat teks eksposisi.

Contoh Teks Eksposisi Definisi

Teks eksposisi definisi adalah teks atau paragraf yang menjelaskan definisi atau pengertian suatu objek. 

Definisi Ozone Therapy

Berikut adalah contoh teks eksposisi 2, 3, 4, 5 paragraf singkat yang terdiri dari 2 paragraf:

Tesis:

Ozone therapy adalah metode pengobatan alternatif untuk membantu mengatasi suatu penyakit dengan cara memasukkan oksigen murni dan ozon berenergi tinggi ke dalam tubuh. 

Ozone therapy bertujuan menambah kadar oksigen di dalam tubuh. Terapi ini dapat digunakan dalam pengobatan penyakit-penyakit tertentu seperti gangguan gigi, diabetes, hingga kanker. 

Definisi Danau

Berikut ini adalah contoh teks eksposisi 2, 3, 4, 5 paragraf jenis eksposisi definisi dengan 3 paragraf:

Tesis:

Danau merupakan area cekungan besar yang digenangi air dengan daratan di sekelilingnya. Genangan air bervolume besar di danau bersumber dari air tanah, air hujan, dan air sungai. 

Argumentasi:

Umumnya, danau yang ada di berbagai belahan bumi memiliki air tawar. Sebagian kecil danau, bagaimanapun, memiliki air asin seperti Laut Mati dan Great Salt Lake yang hanya mengandung air asin. 

Close