10 Contoh Teks Laporan Hasil Observasi tentang Makanan dan Strukturnya

Berikut ini beberapa contoh teks laporan hasil observasi tentang makanan agar kamu lebih paham tentang struktur penulisannya.

29 Oktober 2023 Ikki Riskiana

10 Contoh Teks Laporan Hasil Observasi tentang Makanan dan Strukturnya – Tahukah kamu, contoh teks laporan hasil observasi tentang makanan bisa digunakan untuk studi lebih lanjut?

Ya, pada dasarnya laporan hasil observasi dapat dibuat setelah kita mengamati suatu objek.

Tentu saja observasi itu didasari atas proses pengamatan, penelitian dan penyelidikan.

Di bawah ini, ada beberapa contoh laporan hasil observasi yang bisa kamu pelajari. Yuk, simak!

Beberapa Contoh Teks Laporan Hasil Observasi tentang Makanan

10 Contoh Teks Laporan Hasil Observasi tentang Makanan dan Strukturnya
Getty Images/Sri Widyowati

Semakin banyak contoh, maka akan semakin banyak referensi yang bisa kamu lihat. Makanan jadi salah satu objek pengamatan terbaik, karena kuliner itu beraneka ragam jenisnya.

Jika kamu ingin menguasai metode penulisan laporan hasil pengamatan dengan cepat, lihatlah contohnya.

Berikut beberapa contoh yang bisa kamu pelajari.

1. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi tentang Makanan Ringan

Kue Bolu

Kue bolu berasal dari Eropa, dan pertama kali diperkenalkan pada abad ke-18. Kue bolu tidak hanya populer di Eropa, tetapi juga diakui dan disukai di banyak negara di seluruh dunia.

Dari segi budaya, setiap negara memiliki sentuhan akhirnya sendiri terhadap kue bolu.

Umumnya kue bolu terbuat dari bahan seperti tepung terigu, telur, gula, mentega dan baking powder. Variasi rasa kue bolu dapat mencakup bahan tambahan seperti cokelat, buah-buahan dan perasa. Kue memiliki umur simpan yang cukup lama dibandingkan jenis kue lainnya.

Salah satu ciri khas kue bolu ialah tekstur gumpal, lembut dan empuk. Kelembutannya dapat dicapai dengan mengaduk bahan-bahan itu secara sempurna.

Kue bolu sering dihiasi dengan krim, selai atau hiasan lainnya untuk memberi kesan estetika pada tampilannya.

Kue bolu bisa dihidangkan sebagai bagian dari perayaan dan tradisi.

Di beberapa budaya, kue bolu sering disajikan dalam perayaan ulang tahun, pernikahan, kelulusan, natal atau perayaan lainnya sebagai simbol kebahagiaan dan kesuksesan.

Identifikasi struktur contoh teks laporan hasil observasi tentang makanan kue bolu:

1. Pernyataan Umum

Dijelaskan pada artikel pertama, kue bolu berada di mana saja dan setiap negara memiliki sentuhan akhirnya masing-masing.

2. Deskripsi Bagian

Bahan dasar kue bolu dijelaskan bersamaan dengan tekstur kuenya, variasi hiasan, variasi rasa dan daya tahannya.

3. Deskripsi Manfaat

Pada paragraf akhir, dijelaskan jika kue bolu biasa dihidangkan untuk hari-hari perayaan.

Close