Contoh Teks MC Pembawa Acara Rapat Musyawarah Desa dan Susunan Acaranya

Posted in: General Teks MC

Contoh Teks MC Pembawa Acara Rapat Musyawarah Desa dan Susunan Acaranya – Supaya acara yang telah ditentukan dapat berjalan sesuai dengan rencana.

Maka, kehadiran seorang MC yang memandu jalannya sebuah acara dianggap sangat penting. MC sendiri bukan merupakan suatu pekerjaan yang mudah. Selain memiliki kepercayaan diri yang tinggi, seorang MC harus memiliki kemampuan berbicara dihadapan orang dengan nilai di atas rata.

Acara yang membutuhkan panduan seorang MC bisa beragam jenisnya. Mulai dari acara keluarga sampai acara kedinasan peran MC seolah tidak bisa ditinggalkan.

MC Pada Acara Rapat Musyawarah Desa

ngawi.ngawikab.go.id

Salah satu acara yang sangat membutuhkan peran seorang MC adalah acara rapat musyawarah yang diadakan desa dalam menyambut kegiatan tertentu.

Dalam suatu acara musyawarah biasanya terjadi kegiatan-kegiatan yang menjadikan acara menjadi molor dari waktu yang telah ditentukan.

Nah, untuk menghindari hal ini, MC yang ditugaskan harus mampu memegang kendali atas acara sehingga alokasi waktu untuk melakukan rapat musyawarah desa seperti yang telah ditentukan sebelumnya.

MC yang baik tidak terlahir begitu saja. Butuh proses yang panjang dan banyak latihan yang dilakukan supaya seseorang dapat menjadikan dirinya sebagai MC yang bagus.

Cara Menjadi MC

Di bawah ini adalah langkah-langkah supaya kamu bisa menjadi MC yang sukses.

Persiapan yang Matang

Persiapkan diri dengan baik sebelum acara dimulai.

Pelajari dengan seksama acara yang akan Anda bawakan, susunan acara, dan informasi penting terkait acara tersebut.

Pastikan Anda memahami dengan baik pesan atau tujuan acara tersebut.

Komunikasi yang Efektif

Berbicaralah dengan jelas, lancar, dan efektif. Pastikan suara Anda terdengar oleh seluruh hadirin.

Gunakan intonasi yang sesuai untuk menarik perhatian dan menjaga minat audiens.

Percaya Diri

Jagalah tingkat kepercayaan diri Anda. Meskipun merasa gugup, jangan terlalu dipikirkan karena hal tersebut sangatlah wajar.

Meski gugup tetpi usahakan untuk tetap tenang dan percaya pada diri sendiri.

Praktek berbicara di depan cermin atau dengan teman dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri.

Kendalikan Waktu

Pahami dan patuhi batas waktu yang telah ditetapkan untuk masing-masing segmen acara.

Pastikan Anda dapat menjaga acara tetap berjalan sesuai jadwal.

Interaksi dengan Audiens

Jadilah ramah dan interaktif dengan audiens. Beri salam, senyuman, dan pandanglah langsung ke arah audiens.

Libatkan mereka dengan bertanya, meminta partisipasi, atau mengajak respon tertentu.

Fleksibel dan Adaptable

Bersiaplah menghadapi situasi yang tak terduga. Sebagai seorang MC, Anda harus fleksibel dan mampu beradaptasi dengan perubahan atau situasi yang berbeda.

Hindari Monoton

Hindari membaca teks dengan suara monoton. Gunakan variasi intonasi untuk menjaga ketertarikan audiens.

Hindari Humor yang Tidak Pantas

Jika Anda menggunakan humor, pastikan itu pantas, sesuai dengan konteks, usia penonton dan yang paling penting tidak menyinggung siapa pun.

Hindari lelucon yang bisa menyinggung, merendahkan, atau kontroversial.

Mengenal Nama dan Jabatan

Usahakan untuk mengenal nama dan jabatan orang-orang yang hadir dalam acara, terutama tamu penting atau narasumber, dan sebutkan mereka dengan benar ketika mengenalkan atau memanggil mereka.

Hormati dan Patuhi Tuan Rumah

Jika Anda menjadi MC di acara yang diatur oleh orang lain, hormati dan patuhi aturan serta arahan dari tuan rumah atau panitia.

Tebar Energi Positif

Tunjukkan energi positif dan semangat selama acara berlangsung. Semangat yang Anda tunjukkan akan menular pada audiens dan menciptakan atmosfer yang lebih menyenangkan.

Setelah mengetahui tata cara menjadi MC yang baik. Pastinya kamu sudah semakin penasaran untuk segera berlatih menjadi MC bukan?

Supaya bisa menjadi MC yang baik kamu perlu sering berlatih di depan umum, atau bisa juga belajar mandiri dengan membawa teks MC tertentu.

Salah satu teks yang bisa kamu gunakan untuk latihan ada di bawah ini.

Contoh Teks MC Pembawa Acara Rapat Musyawarah Desa dan Susunan Acaranya

Assalamu’alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh.

Selamat pagi/siang/sore/malam.

Yang terhormat Kepala Desa  . .  beserta dengan perangkatnya.

Yang kami hormati Kepala BPD Desa . . beserta seluruh anggota yang hadir.

Yang kami hormati para alim ulama, dan sesepuh tokoh masyarakat Desa . .

Serta yang kami muliakan bapak ibu tamu undangan yang sudah hadir dalam kesempatan yang berbahagia ini..

Pertama, marilah kita bersama-sama memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT Tuhan Semesta Alam.

Sebab hanya karena limpahan rahmat, taufik dan hidayahnya, kita masih diberikan kesempatan untuk bersama menjalin tali silaturahmi dalam acara Musyawarah Desa . .  dengan keadaan sehat bugar, sehat dan tanpa ada kekurangan suatu apapun.

Kedua sholawat dan salam senantiasa kita curahkan kepada beliau Nabi Agung besar Muhammad SAW, yang telah membawa islam sebagai rahmat bagi semesta dan semoga kita yang hadir di sini termasuk umat beliau yang akan mendapatkan syafaatnya di hari akhir kelak.

Bapak Ibu hadirin yang kami hormati dan muliakan.

Perkenankanlah saya ……………. selaku pembawa acara, untuk memberikan informasi susunan acara Musyawarah Warga Desa . . yang akan kita lalui pada hari ini bersama-sama.

Berikut ini merupakan susunan acara hari ini yang sudah menjadi persetujuan dari panitia

Rincian Acara Musyawarah Desa …………..

  • Pembukaan
  • Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an
  • Menyanyikan lagu Indonesia Raya
  • Sambutan-sambutan
  • Laporan kegiatan yang telah terlaksana
  • Diskusi
  • Kesimpulan
  • Do’a dan penutup

Mengingat waktu yang singkat, mari kita segera mulai acara musyawarah desa kali ini. Acara yang pertama adalah Pembukaan.

Supaya acara Musyawarah Desa . . .  kali ini bisa berjalan lancar tanpa mengalami kendala dalam pelaksanaan.  Mari kita buka acara ini dengan ucapan bismillah hirrohman nirrohiim…

Semoga dengan bacaan basmallah tadi, acara ini dapat berlangsung lancar dan menghasilkan keputusan-keputusan terbaik untuk desa kita tercinta.

Terima kasih, selanjutnya memasuki ke acara yang kedua, yaitu pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang akan dibacakan oleh Ustadz …………………… Kepada Ustadz ………………… waktu dan tempat kami persilahkan.

Selanjutnya adalah acara yang ketiga, yakni menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, seluruh hadirin dimohon untuk berdiri.

Terima kasih. Hadirin dipersilakan untuk duduk kembali. Sekarang kita sudah memasuki acara ke empat yang berisi sambutan-sambutan dari berbagai pihak.

Sambutan pertama akan disampaikan oleh Karang Taruna Desa .. . Kepada Sdr. …………………….. waktu dan tempat kami persilahkan.

Sambutan kedua akan disampaikan oleh ketua RW 01 selaku perwakilan dari keseluruhan RW di Desa . . . Kepada Bapak ……………………………… waktu dan tempat kami persilahkan.

 Sambutan terakhir, akan disampaikan oleh Kepala Desa . . . Kepada Ibu ……………………….. waktu dan tempat kami persilahkan.

Hadirin yang kami hormati, memasuki acara selanjutnya yaitu laporan kegiatan yang telah terlaksana. Untuk penyampaian laporan akan disampaikan oleh Bapak ……………………. selaku Sekretaris Desa . . . Kepada Bapak …………………… waktu dan tempat kami persilahkan.

Bapak dan Ibu yang kami hormati, masuklah kita ke acara keenam, sebagai acara inti pada pertemuan kali ini. Yakni sesi musyawarah atau diskusi yang akan dimoderatori oleh Sdr. ……………………… Kepada Sdr. ………………… waktu dan tempat kami persilahkan.

Terima kasih kepada Sdr. ……………………. telah memimpin jalannya musyawarah kali ini, sehingga musyawarah dapat berjalan dengan lancar dan kondusif, dan mampu menghasilkan keputusan yang telah disepakati bersama.

Memasuki acara yang ketujuh, yaitu penyampaian kesimpulan dari apa yang telah kita diskusikan bersama. Dan berikut adalah kesimpulan dan keputusan-keputusan yang telah kita sepakati pada Musyawarah Desa . . . kali ini, tanggal …………….

(Pembawa acara membacakan isi kesimpulan dan hasil musyawarah)

Demikian kesimpulan dan hasil musyawarah kali ini. Semoga keputusan-keputusan yang telah disepakati bersama, dapat dilaksanakan dan membawa manfaat kepada semua pihak.

Hadirin yang kami hormati, sampailah kita di akhir acara. Memasuki penghujung acara yaitu Do’a dan Penutup, yang akan dibawakan oleh Kyai Haji. ………………………

Waktu dan tempat kami serahkan sepenuhnya kepada Kyai Haji. …………………….. untuk membacakan do’a dan menutup acara kali ini. Saya selaku pembawa acara mohon diri, sekaligus meminta maaf apabila memiliki kesalahan selama memandu jalannya acara.

Wassalamu’alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Demikian contoh MC Musyawarah Desa lengkap dengan susunan acaranya. Semoga artikel ini bermanfaat bagi yang membutuhkan.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta