5 Contoh Teks Public Speaking Singkat yang Menarik untuk Pemula Berbagai Topik
Kalau kamu diminta untuk berbicara di depan umum, jangan khawatir, ya. Kamu bisa membuat teks public speaking terlebih dahulu. Intip beberapa contohnya, yuk.
5 Contoh Teks Public Speaking Singkat yang Menarik untuk Pemula Berbagai Topik โ Sebagai seorang pemula yang diminta untuk berbicara di depan umum, pastinya kamu memerlukan persiapan.
Salah satu persiapan yang sangat penting dan tidak boleh dilewatkan adalah dengan membuat teks public speaking terlebih dahulu.
Namun jangan khawatir, Mamikos telah menyiapkan berbagai contoh teks public speaking berbagai topik yang bisa kamu jadikan sebagai acuan pembuatan, nih. Simak penjelasannya di artikel ini, ya.
Apa Saja Contoh Kegiatan yang Termasuk ke dalam Public Speaking?
Daftar Isi [hide]

Public speaking sering kali dianggap hanya terjadi di atas panggung besar atau dalam seminar formal yang dilakukan oleh seorang yang profesional, seperti MC atau moderator.
Namun, sebenarnya ada banyak aktivitas yang termasuk ke dalam public speaking dan sering kita lakukan sehari-hari, lho.
Oleh karena itu, keterampilan public speaking penting dimiliki untuk membantu menyampaikan pesan lebih efektif, mengajak audiens, dan meningkatkan kepercayaan diri.
Nah, apa saja sih kegiatan yang termasuk dalam publik speaking itu? Berikut adalah beberapa contoh kegiatan yang termasuk public speaking:
1. Presentasi di Sekolah atau Tempat Kerja
Presentasi merupakan salah satu contoh public speaking yang paling umum. Misalnya, seorang siswa mempresentasikan tugas kelompok di depan kelas, atau karyawan menyampaikan laporan mingguan kepada tim.
Kemampuan menyusun materi presentasi yang jelas dan berbicara dengan percaya diri sangat dibutuhkan di sini. Apalagi jika tujuannya adalah untuk mempersuasi target audiens.
2. Menjadi Pembicara dalam Seminar atau Workshop
Seorang pembicara di seminar atau workshop biasanya bertugas membagikan ilmu atau pengalaman kepada peserta. Misalnya, seorang pelaku usaha berbicara tentang tips memulai bisnis online.
Oleh karena itu, public speaking dalam konteks ini harus memiliki persiapan yang matang agar pesan yang disampaikan relevan dan bermanfaat bagi audiens.

Advertisement
3. Pidato dalam Acara Formal
Pidato sering kali dilakukan dalam acara formal seperti pernikahan, upacara kelulusan, atau pertemuan resmi. Misalnya kamu terlebih dahulu membuat teks MC perpisahan siswa kelas 12 atau sambutan dalam acara keluarga.
Meski terlihat sederhana, pidato yang dipersiapkan dengan matang dan disampaikan secara menarik dapat meninggalkan kesan mendalam.
4. Siaran Podcast atau Membuat Konten Video
Apakah kamu pernah menonton video pendek di TikTok maupun Youtube dan merasa apa yang disampaikan sangat enak untuk didengar?
Kalau, ya, maka content creator tersebut mahir dalam menggunakan keahlian public speaking, meskipun disampaikan kepada audiens secara tidak langsung.
5. Diskusi Panel atau Wawancara
Kegiatan diskusi panel atau wawancara melibatkan kemampuan berbicara di depan publik dengan cara yang lebih spontan. Misalnya, saat menjadi narasumber dalam diskusi kelompok atau menjawab pertanyaan dalam wawancara kerja.
6. Stand Up Comedy atau Ceramah Motivasi
Stand up comedy adalah bentuk public speaking yang bertujuan untuk menghibur audiens dengan humor. Sebaliknya, ceramah motivasi bertujuan memberi inspirasi dan semangat kepada pendengar. Kedua kegiatan tersebut menuntut kreativitas dan kemampuan menyusun cerita yang menarik.
Tips Membuat Teks Public Speaking yang Menarik
Public speaking yang efektif tidak hanya bergantung pada keberanian berbicara di depan orang banyak, lho, tetapi juga pada teks yang kamu siapkan. Teks public speaking yang baik akan membantu audiens memahami pesanmu dengan lebih mudah.
Nah, sebelum membaca beberapa contoh teks publik speaking pada bagian selanjutnya, Mamikos akan memberikanmu tips membuat teks yang menarik.
1. Riset Audiens dan Tentukan Tujuan Berbicara
Langkah pertama dalam cara membuat teks public speaking adalah memahami siapa audiens dan apa yang ingin kamu capai. Apakah kamu berbicara kepada siswa, karyawan, atau komunitas tertentu?
Selain itu, pastikan tujuanmu jelasโapakah untuk memberikan informasi, menghibur, atau menginspirasi? Dengan memahami audiens dan tujuan, kamu bisa menyusun pesan yang relevan dan efektif.
2. Susun Struktur Teks yang Efektif
Teks public speaking yang menarik memiliki struktur yang jelas, yaitu:
- Pembukaan: Mulailah dengan sesuatu yang menarik perhatian, seperti cerita singkat, fakta mengejutkan, atau pertanyaan retoris.
- Isi: Sampaikan poin utama secara terorganisir. Gunakan data, contoh, atau analogi untuk memperkuat argumenmu.
- Penutup: Akhiri dengan kesimpulan yang kuat, call-to-action, atau pesan inspiratif yang meninggalkan kesan mendalam.
Selain sebagai acuan penulisan, struktur ini akan membantu audiens mengikuti alur pembicaraanmu tanpa merasa kebingungan.