Daftar Angka dalam Bahasa Arab dan Penulisannya Lengkap (Angka Hijaiyah)

Belajar angka dalam bahasa Arab merupakan salah satu dasar dalam mempelajari bahasa Arab maupun dalam pelajaran Pendidikan Agama Islam. Pelajari di sini, yuk!

29 Oktober 2023 Uyo Yahya

Daftar Angka dalam Bahasa Arab dan Penulisannya Lengkap (Angka Hijaiyah) – Daftar angka dalam bahasa Arab dan cara penulisannya sering menjadi salah satu contoh materi mata pelajaran PAI yang paling mendasar di samping pelajaran huruf hijaiyah.

Keberadaan angka dalam bahasa Arab ini pun memegang peranan yang sama penting ketika menyebutkan rakaat dalam shalat. Baca artikel ini hingga tuntas, ya!

Mengapa Daftar Angka dalam Bahasa Arab dan Penulisannya Sangat Penting?

Daftar angka dalam bahasa arab dan cara penulisannya
alquranmulia.wordpress.com

Bukan hal yang aneh saat pelajaran menghafal sekaligus menulis angka Arab sangat ditekankan untuk dipahami, khususnya oleh orang Islam.

Mayoritas Madrasah atau sekolah keagamaan Islam telah menyediakan materi untuk pelajaran semacam ini, yang akan diberikan sejak usia dini agar mudah diingat.

Sama seperti pembelajaran pada umumnya, hal terpenting yang ditekankan adalah mempelajari basic learning terlebih dahulu.

Contohnya saat kelas 1 Sekolah Dasar, dimana akan diajarkan untuk mempelajari bentuk dan nama dengan cara menghafal.

Maka, hal yang patut dipelajari untuk oleh umum adalah nama terlebih dahulu. Pembelajaran mengenai daftar angka sama pentingnya dengan menerapkan materi terkait huruf hijaiyah alias huruf bahasa Arab.

Dimana akan lebih mudah mencari ayat Al-Quran dengan melihat paduan angka yang telah tertera dalam setiap baris beserta gambarnya.

Adapun huruf hijaiyah berfungsi untuk membuat kamu lebih cakap dalam membaca huruf tersebut, karena dalam Al-Quran semuanya ditulis menggunakan bahasa Arab.

Daftar Angka dalam Bahasa Arab dan Susunannya

Daftar angka dalam bahasa Arab dan cara penulisannya sebenarnya mudah dihafalkan karena tidak memiliki perbedaan yang mencolok dari segi susunan dengan angka biasa.

Pada bahasa Arab, terdapat angka 0 sampai angka 9 yang akan diulang-ulang di angka belasan dan puluhan, contojnya menjadi kombinasi angka.

Misalnya adalah angka 10, yang mana merupakan perpaduan dari angka satu dan nol yang disusun kembali. Dalam susunan angka belasan juga hal devanam ini terjadi lagi, seperti 11, lalu dilanjut dengan 12 dan seterusnya.

Hanya saja, memang angkanya yang lebih istimewa dibanding angka lain pada umumnya.

Beberapa huruf dalam bahasa Arab juga sedikit susah dibedakan. Maka dari itu, kamu harus lebih teliti dalam hal penulisan agar tidak terjadi kevacatam alias kesalahan dalam penulisan.

Close