8 Daftar Fakultas dan Jurusan yang Ada di UNP Padang 2023

8 Daftar Fakultas dan Jurusan yang Ada di UNP Padang 2023 — Apabila kamu berminat untuk masuk dan mendaftar ke Universitas Negeri Padang (UNP) maka informasi daftar fakultas dan apa saja jurusannya perlu diketahui sejak dini.

Pada kesempatan ini, Mamikos sudah merangkum informasi seputar daftar fakultas dan jurusan yang ada di UNP Padang.

Informasi ini dapat kamu gunakan untuk mempertimbangkan dengan saksama jurusan apa yang tepat untuk kamu ambil nanti.

Simak Daftar Jurusan Fakultas dan Jurusan UNP di Sini

unp.ac.id

Sebelum memilih dan menentukan pilihan kampus mana yang hendak kamu pilih, info seputar fakultas atau jurusan yang ada di sana juga wajib untuk kamu ketahui.

Nah, di artikel Mamikos kali ini, kamu dapat mengetahui dengan lengkap apa saja pilihan daftar fakultas dan jurusan yang ada di UNP Padang. Mungkin saja salah satunya menarik perhatian kamu dan ingin kamu pilih nantinya.

Namun sebelum itu, mari simak dulu profil kampus UNP Padang seperti pada pemaparan yang sudah Mamikos ringkas di bawah ini.

Profil Kampus UNP Padang

Sangat penting untuk kamu mengenal sedikit profil kampus UNP Padang sebelum kemudian memilih fakultas atau jurusan apa di kampus yang berlokasi di Jalan Prof. Dr. Hamka, Air Tawar Padang, Sumatera Barat tersebut.

Universitas Negeri Padang (UNP) merupakan hasil dari konversi IKIP Padang menjadi universitas, yang mulanya memiliki nama Perguruan Tinggi Pendidikan Guru (PTPG). Semenjak berdiri pada 23 Oktober 1954, UNP telah mengalami banyak sekali perubahan.

Dalam sejarah perkembangannya tersebut, beberapa perubahan yang terjadi meliputi bukan saja pada nama dan tempat kedudukannya, tetapi juga status serta pilihan program pendidikan yang dikembangkan oleh UNP Padang.

Semuanya menyesuaikan dengan kebijakan untuk memenuhi tuntutan perkembangan pendidikan perguruan tinggi di tanah air.

Perubahan yang terjadi di UNP Padang dapat diklasifikasikan dalam lima periode. Periode pertama yakni periode PTPG Batusangkar, lalu periode FKIP Universitas Andalas Bukittinggi di Batusangkar, kemudian periode FKIP Universitas Andalas Padang, dilanjutkan periode IKIP Jakarta Cabang Padang, dan terakhir adalah periode IKIP Padang dan periode UNP.

Universitas Negeri Padang menyandang akreditasi “A” untuk institusinya dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi pada 2016 silam yang berlaku hingga tanggal 20 Desember 2021.

Sementara akreditasi masing-masing fakultas dan jurusan rata-rata menyandang ‘A’ dan ‘B’ yang menjadi tanda baik bahwa kampus ini memiliki kredibilitas tinggi.

Daftar Fakultas dan Jurusan UNP Padang yang Dapat Dipilih

Sampailah juga kita pada bahasan utama yang pastinya sudah tak sabar lagi untuk kamu ketahui sejak tadi yakni daftar fakultas dan jurusan di Universitas Negeri Padang.

Mari langsung simak saja rangkaian daftar fakultas dan jurusan yang ada di UNP Padang tersebut seperti pada penjelasan berikut ini.

1. Fakultas Ilmu Pendidikan

Fakultas Ilmu Pendidikan UNP sudah banyak melahirkan guru dan tenaga kependidikan berbagai jenjang pendidikan. Mulai dari S1, S2, dan Pendidikan Profesi di berbagai bidang pendidikan.

a. Administrasi Pendidikan (S1)

b. Bimbingan Dan Konseling (S1)

c. Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (S1)

d. Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)

e. Pendidikan Luar Biasa (S1)

f. Pendidikan Luar Sekolah (S1)

g. Psikologi (S1)

h. Teknologi Pendidikan (S1)

2. Fakultas Bahasa dan Seni

FBS UNP telah melakukan pembinaan dan pengembangan SDM dalam disiplin ilmu pendidikan disiplin ilmu murni di bidang bahasa, sastra, dan seni untuk menghasilkan lulusan dalam berbagai jenjang pendidikan.

Beberapa bidang ilmu yang dikembangkan dan di antaranya dapat kamu pilih adalah sebagai berikut:

a. Desain Komunikasi Visual (S1)

b. Perpustakaan dan Ilmu Informasi (S1)

c. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1)

d. Pendidikan Bahasa Inggris (S1)

e. Pendidikan Bahasa Jepang(S1)

f. Pendidikan Seni Drama, Tari Dan Musik (S1)

g. Pendidikan Seni Rupa (S1)

h. Pendidikan Musik (S1)

i. Sastra Indonesia (S1)

j. Sastra Inggris (S1)

k. Pendidikan Tari (S1)

3. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

FMIPA UNP mengupayakan pembinaan sumber daya manusia di bidang Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) dan bidang MIPA (ilmu murni) untuk berbagai jenjang pendidikan pilihan.

Beberapa bidang ilmu pilihan yang bisa dipertimbangkan camaba di UNP antara lain adalah:

a. Biologi (S1)

b. Fisika (S1)

c. Kimia (S1)

d. Matematika (S1)

e. Pendidikan Biologi (S1)

f. Pendidikan Fisika (S1)

g. Pendidikan Kimia (S1)

h. Pendidikan Matematika (S1)

i. Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (S1)

j. Statistika (S1)

4. Fakultas Ilmu Sosial

FIS UNP menyelenggarakan pengembangan SDM di bidang Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, dan berbagai pilihan jenjang pendidikan, serta ilmu-ilmu sosial untuk berbagai jenis keahlian.

Bidang ilmu yang ditawarkan di Fakultas Ilmu Sosial UNP antara lain adalah:

a. Geografi (S1)

b. Ilmu Administrasi Negara (S1)

c. Pendidikan Geografi (S1)

d. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (S1)

e. Pendidikan Sejarah (S1)

f. Pendidikan Sosiologi (S1)

g. Pendidikan Keagamaan Islam (S1)

5. Fakultas Teknik

Fakultas Teknik UNP mendidik para tenaga kependidikan teknologi dan kejuruan yang profesional serta mengembangkan tenaga profesional bidang teknik dengan berbagai pilihan jenjang pendidikan.

Berbagai bidang ilmu yang bisa kamu pilih di antaranya adalah:

a. Pendidikan Teknik Bangunan(S1)

b. Pendidikan Teknik Elektro (S1)

c. Pendidikan Teknik Elektronika(S1)

d. Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer (S1)

e. Pendidikan Teknik Mesin (S1)

f. Pendidkan Teknik Otomotif (S1)

g. Teknik Pertambangan (S1)

h. Teknik Sipil (S1)

i. Teknik Mesin (S1)

j. Informatika (S1)

6. Fakultas Ilmu Keolahragaan

FIK UNP membina dan mengembangkan bidang keolahragaan yang lulusannya dipersiapkan untuk menjadi tenaga pendidik di bidang pendidikan jasmani dan olahraga yang profesional.

Bidang ilmu yang dikembangkan di fakultas ini dapat kamu simak pada daftar berikut.

a. Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (S1)

b. Pendidikan Kepelatihan Olahraga (S1)

7. Fakultas Ekonomi

Fakultas Ekonomi UNP mengembangkan SDM dalam bidang pendidikan dan ilmu murni bidang ekonomi dan bisnis dalam berbagai jenjang pendidikan yang meliputi: Pendidikan Ekonomi dan Koperasi, Pendidikan Akuntansi, serta ilmu murni yakni Akuntansi dan Manajemen.

a. Akuntansi (S1)

b. Ekonomi Pembangunan (S1)

c. Manajemen (S1)

d. Pendidikan Ekonomi (S1)

8. Fakultas Pariwisata dan Perhotelan

Fakultas Pariwisata dan Perhotelan UNP telah mengembangakan tenaga pendidik khususnya di berbagai bidang pendukung.

Mulai dari Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Pendidikan Tatabusana, Pendidikan Tataboga, dan Tatarias Kecantikan. Ada juga bidang ilmu murni Manajemen Perhotelan, Tata Boga, Tata Busana, dan Tata Rias Kecantikan.

a. Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (S1)

Bahasan daftar fakultas dan jurusan yang ada di UNP Padang 2023 di atas mengakhiri juga artikel Mamikos yang bisa Mamikos sampaikan kali ini.

Mamikos harap apa yang telah kamu baca dengan saksama di atas dapat kamu jadikan acuan sebelum nanti memutuskan fakultas dan jurusan apa yang hendak kamu pilih di Universitas Negeri Padang (UNP).


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta