Daftar Kampus Kelas Karyawan di Jakarta Selatan yang Populer

Daftar Kampus Kelas Karyawan di Jakarta Selatan yang Populer – Runutan yang paling umum diketahui banyak orang adalah sekolah lalu kuliah lalu kerja. Namun, banyak juga yang memilih untuk bekerja setelah sekolah lalu melanjutkan pendidikan di bangku kuliah dengan uang dari hasil bekerja. Untuk kamu karyawan di area Jakarta Selatan dan mau kuliah, baca terus artikel ini karena ada daftar kampus kelas karyawan di Jakarta Selatan pasti cocok untukmu!

Intip Daftar Kampus Kelas Karyawan di Jakarta Selatan!

tau.ac.id

Tenggelam dalam kesibukan bekerja jangan sampai melupakan kewajiban untuk tetap menambah ilmu. Ada benefit yang secara langsung bisa terasa saat kamu mengenyam pendidikan tinggi, misal untuk kebutuhan naik posisi. Ada juga yang memang belum terasa saat kamu lulus namun percaya suatu hari nanti akan ada manfaatnya.

Berikut ini 6 daftar kampus kelas karyawan di Jakarta Selatan:

Universitas Paramadina

rencanamu.id

Kelas karyawan Universitas Primadina merupakan sebuah program kuliah khusus untuk para pekerja yang kualitasnya tidak kalah dari kelas biasa. Hal tersebut karena kelas karyawan ini juga telah dirancang sedemikian rupa sehingga bisa memberikan kualitas yang sama. Setiap jadwalnya telah diatur dengan baik sehingga semua mendapatkan pengalaman belajar yang asyik meski sibuk bekerja.

Kelas karyawan Universitas Paramadina memiliki keunggulan seperti telah terakreditasi oleh BAN-PT, kurikulum dan proses belajar sistematis, jadwal bisa diatur oleh mahasiswa, biaya kuliah yang terjangkau, tersedia fasilitas e-learning, terbuka untuk semua usia, dosen berpengalaman, dan ada career center.

Kelas karyawan yang tersedia di Universitas Paramadina ada 2 yaitu kelas malam dan kelas Sabtu. Kelas Malam diadakan setiap hari pada jam 18.30 hingga 21.00 WIB dan kelas Sabtu diadakan pada hari Sabtu jam 07.00 hingga 18.00 WIB.

Universitas Pancasila

mediaindonesia.com

Selanjutnya dalam daftar kelas karyawan di Jakarta Selatan ada Universitas Pancasila. Universitas ini telah berdiri sejak tahun 1966 yang merupakan gabungan dari Universitas Pancasila dan Universitas Bung Karno. Universitas Pancasila kini memiliki dua kampus yaitu di Srengseng Sawah dan juga di Jalan Borobudur.

Jurusan yang tersedia di kampus Universitas Paramadina adalah ilmu hukum, teknik elektro, arsitektur, teknik sipil, teknik mesin, teknik industri, teknik informatika, psikologi, farmasi, ilmu komunikasi, manajemen, ilmu ekonomi, akuntansi, dan perpajakan. Bagaimana, dari jurusan-jurusan tersebut adakah yang menarik minat atau sesuai dengan pekerjaan serta bidang pekerjaanmu sekarang?

Universitas Tanri Abeng

tau.ac.id

Universitas Tanri Abeng baru saja menginjak usia 1 dekade tahun lalu. Meski usianya masih muda namun kualitasnya tentu tidak kalah dari para pemain lama. Kampusnya sendiri dibangun oleh mantan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN bernama Tanri Abeng yaitu pada 7 Maret 2011. Dengan rasio mahasiswa dan dosen mencapai 1:8 ini berarti setiap mahasiswa terpantau dengan baik.

Jurusan-jurusan yang tersedia untuk kelas karyawan di Universitas Tanri Abeng diantaranya adalah arsitektur, teknik informatika, sistem informasi, teknik sipil, teknik perminyakan, teknik elektro, ilmu komunikasi, ilmu administrasi, akuntansi, dan manajemen. Dilihat dari jurusan yang tersedia, terlihat sepertinya memang pendiri ingin ikut membangun negeri melalui pendidikan yang lulusannya amat dibutuhkan oleh dunia kerja.

Universitas Nasional

unas.ac.id

Universitas Nasional masuk dalam daftar kampus kelas karyawan di Jakarta Selatan. Kampus yang dikenal dengan nama UNAS ini ternyata terkenal sebagai universitas swasta tertua di Ibukota Jakarta dan kedua tertua di Indonesia. Pada saat tahun berdirinya yaitu 1949, kampus ini menarget para pelajar yang lulus namun tidak ingin berkuliah di Universitas Van Indonesia yang dimiliki oleh Pemerintahan Belanda.

Jurusan yang tersedia untuk kelas karyawan di Universitas Nasional adalah perhotelan, manajemen, akuntansi, pariwisata, sastra dan bahasa asing, sastra indonesia, sastra inggris, kebidanan, ilmu keperawatan, biologi, agroteknologi, ilmu hukum, teknik informatika, sistem informasi, ilmu teknik, teknik elektro, teknik mesin, fisika, biologi, ilmu politik, manajemen, ilmu administrasi, ilmu hukum, hubungan internasional, ilmu politik, sosiologi, ilmu komunikasi, dan administrasi negara.

Universitas Mercu Buana

rencanamu.id

Tak lengkap pasti membuat daftar kampus kelas karyawan di Jakarta Selatan tanpa memasukkan Universitas Mercu Buana. Memang kampus utamanya ada di Jakarta Barat namun sekarang ada kampus keduanya yang berlokasi di Jakarta Selatan. Berdiri sejak tahun 1985, saat ini Universitas Mercu Buana telah mengantongi akreditasi A dari BAN-PT.

Jurusan yang tersedia untuk kelas karyawan di Universitas Mercu Buana adalah manajemen, akuntansi, ilmu komunikasi, psikologi, desain interior, desain produk, teknik sipil, teknik industri, teknik elektro, teknik mesin, arsitektur, sistem informasi, dan teknik informatika.

Untuk daftar, kamu bisa langsung akses link join.mercubuana.ac.id, isi data sebagai calon mahasiswa atau mahasiswi, dan dalam waktu 1×24 jam kamu akan dihubungi langsung oleh pihak kampus. Setelah itu akan ada finalisasi pendaftaran termasuk pembayaran administrasi dan setelah itu resmilah kamu menjadi mahasiswa atau mahasiswi Universitas Mercu Buana!

Universitas Budi Luhur

budiluhur.ac.id

Pilihan dalam memilih kampus yang ada kelas karyawannya di Jakarta Selatan selalu jatuh pada dua terpopuler yaitu Mercu Buana atau Budi Luhur. Maka, tentu wajib untuk memasukkan Budi Luhur dalam daftar ini. UBL telah menerapkan sistem kuliah blended learning yang melibatkan tatap muka dan juga e-learning dalam.

Biaya kuliahnya bisa diangsur per bulan jadi tiap gajian kamu bisa langsung sisihkan untuk membayar biaya pendidikanmu. Waktu kuliahnya pun fleksibel karena tersedia kelas malam dan kelas sabtu serta minggu. Jurusan yang tersedia yaitu sistem informasi, teknik informatika, akuntansi, manajemen, ilmu komunikasi, desain komunikasi visual, hubungan internasional, dan kriminologi.

Untuk saat ini masih ada gelombang 3, jalur pendaftaran yang masih terbuka yaitu dari 1 April hingga 23 Juni 2022. Masih ada kesempatan untuk kamu yang sudah tidak sabar ingin menuntut ilmu untuk memajukan karir dan menambah wawasanmu. Perkuliahannya akan dimulai pada 4 Juli 2022.

Kesimpulan

Demikianlah informasi mengenai daftar kampus kelas karyawan di Jakarta Selatan yang populer. Sementara yang terkonfirmasi memang menyediakan kelas karyawan hanya ada 6. Namun, melihat trend dan kebutuhan yang meningkat serta adanya pandemi dimana banyak kampus mengadakan kegiatan secara online, besar kemungkinan angka tersebut akan bertambah. Semoga artikel ini membantumu saat ingin daftar kampus kelas karyawan di Jakarta Selatan!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta