Daftar Nama Peserta Lolos Administrasi CPNS 2019 Jawa Timur

Daftar Peserta Lolos Administrasi CPNS 2019 – Setelah menunggu beberapa waktu, akhirnya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur telah resmi merilis nama pendaftar CPNS 2019 yang lolos di tahap seleksi administrasi. Dalam pengumuman resmi dengan Nomor: 810/14733/204/2019, Pemerintah Provinsi Jawa Timur merilis sejumlah nama peserta yang lolos tahap selanjutnya beserta ketentuan lainnya. Dalam surat edaran resminya, menerangkan total ada 54.481 pelamar yang lolos di tahap seleksi administrasi. Sedangkan, ada pula pelamar yang tidak memenuhi syarat atau tidak lolos seleksi dengan total sebanyak 2.833 pelamar.

Kabarnya, Provinsi Jawa Timur menempati urutan 5 sebagai instansi yang paling banyak pelamar dengan jumlah pelamar 57.314. Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam seleksi CPNS 2019 membuka 3 alokasi formasi. Alokasi sebegai Tenaga Guru sebayak 1.133, Tenaga Kesehatan 322 , dan Tenaga Teknis sebanyak 362 formasi. Dalam pengumuman resminya, pelamar dinyatakan lolos wajib mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Bagi pelamar yang dinyatakan tidak lulus atau Tidak Memenuhi Syarat (TMS) dapat mengetahui alasan ketidaklulusan pada akun SSCSN masing-masing.

Berikut adalah nama daftar peserta yang lolos tahap administrasi CPNS 2019 Provinsi Jawa Timur.

Daftar Nama Peserta Lolos Administrasi CPNS 2019 Jawa Timur

CPNS 2019 Jawa Timur

Pengumuman hasil seleksi administrasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur diumumkan hari ini, Senin (16/12/2019). Dikutip dari portal BKD Jatim, hasil seleksi administrasi bisa dicek melalui portal http://bkd.jatimprov.go.id/. Untuk mengecek daftar nama peserta yang lolos seleksi administrasi CPNS Pemprov Jatim, berikut disajikan link download-nya, berikut ini. Link download daftar nama peserta lolos seleksi administrasi CPNS Pemprov Jawa Timur dapat kamu lihat dibawah ini.



Bersama dengan pengumuman daftar nama peserta yang lolos seleksi administrasi, Pemprof Jawa Timur juga menyertakan sejumlah informasi lainnya yang perlu untuk diketahui.

  1. Pelamar yang namanya dinyatakan LULUS Seleksi Administrasi dalam lampiran pengumuman ini, dapat mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
  2. SKD dilaksanakan dengan menggunakan Sistem Computer Asissted Test (CAT). Tempat pelaksanaan akan diumumkan kemudian dan jadwal SKD diperkirakan minggu ke-2 bulan Februari Tahun 2020. Selanjutnya peserta dapat memantau perkembangan informasi melalui website http://bkd.jatimprov.go.id/ dan https://sscn.bkn.go.id
  3. Peserta yang namanya dinyatakan TIDAK LULUS Seleksi Administrasi dalam lampiran pengumuman ini, tidak berhak mengikuti SKD
  4. Masa Sanggah (mengajukan pengaduan) bagi pelamar yang dinyatakan TIDAK LULUS Seleksi Administrasi dengan ketentuan sebagai berikut:
    a. Apabila setelah dilakukan pengumuman Lulus Seleksi Administrasi terdapat pelamar yang keberatan terhadap hasil keputusan Panitia Pelaksana Seleksi CPNS, dapat mengajukan sanggahan paling lama 3 (tiga) hari setelah pengumuman Lulus Seleksi Administrasi, yaitu pada tanggal 17 s.d. 19 Desember 2019;
    b. Panitia Pelaksana Seleksi CPNS dapat menerima atau menolak alasan sanggahan yang diajukan oleh pelamar;
    c. Panitia Pelaksana Seleksi CPNS dapat menerima alasan sanggahan dalam hal kesalahan tersebut bukan berasal dari pelamar;
    d. Apabila sanggahan pelamar diterima, Panitia Pelaksana Seleksi CPNS mengumumkan ulang hasil seleksi administrasi paling lama 7 (tujuh) hari setelah berakhirnya waktu pengajuan sanggah, yaitu pada tanggal 26 Desember 2019;

 

 

Bagi kamu yang dinyatakan lolos dalam proses seleksi administrasi CPNS Pemprov Jatim, Mamikos ucapkan selamat! Nah, jangan lupa untuk mempersiapkan diri kamu guna menghadapi proses seleksi selanjutnya yakni Seleksi Kompetensi Dasar dan Seleksi Kompetensi Bidang. Nantinya informasi terkait Seleksi Kompetensi Dasar dan Seleksi Kompetensi Bidang akan diumumkan melalui melalui website http://bkd.jatimprov.go.id/ dan https://sscn.bkn.go.id/.

Perlu diingat pula bahwa Proses seleksi terdiri dari Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dan pelaksanaannya menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) di mana penentuan kelulusan peserta Seleksi Kompetensi Dasar didasarkan pada nilai ambang batas kelulusan (passing grade).

 

 

Kamu bisa menggali informasi ter-update seputar CPNS 2019 dan hal lainnya hanya melalui situs blog Mamikos. Dan jangan lupa pula download aplikasi Mamikos untuk akses yang lebih praktis lagi karena di aplikasi Mamikos kamu bisa menemukan informasi seputar kost-kostan, sewa apartemen hingga info sewa rumah kontrakan yang ada di tanah air.

Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu: