16 Daftar Peringkat Kampus Terbaik Indonesia 2022 Versi QS WUR
16 Daftar Peringkat Kampus Terbaik Indonesia 2022 Versi QS WUR – Salah satu pemeringkat kampus terbaik di dunia sudah merilis peringkat kampus terbaik versinya. QS World University Ranking (WUR) merupakan pemeringkatan universitas yang rutin mengumumkan peringkat kampus terbaik di dunia pada setiap tahunnya. Sejumlah 1.300 perguruan tinggi baik negeri maupun swasta di seluruh dunia ikut serta ajang pemeringkatan ini.
Peringkat Kampus Terbaik Indonesia 2022 Versi QS WUR
Daftar Isi
- Peringkat Kampus Terbaik Indonesia 2022 Versi QS WUR
- Kriteria Penilaian QS WUR
- Daftar Peringkat Kampus Terbaik
- 1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
- 2. Universitas Indonesia (UI)
- 3. Institut Teknologi Bandung (ITB)
- 4. Universitas Airlangga (UNAIR)
- 5. Institut Pertanian Bogor (IPB)
- 6. Institut Teknologi Surabaya (ITS)
- 7. Universitas Padjajaran (UNPAD)
- 8. Universitas Bina Nusantara (BINUS)
- 9. Universitas Diponegoro (UNDIP)
- 10. Telkom University (Tel-U)
- 11. Universitas Brawijaya (UNIBRAW)
- 12. Universitas Hasanuddin (UNHAS)
- 13. Universitas Andalas (UNAND)
- 14. Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
- 15. Universitas Sebelas Maret (UNS)
- 16. Universitas Sumatera Utara (USU)
Daftar Isi
- Peringkat Kampus Terbaik Indonesia 2022 Versi QS WUR
- Kriteria Penilaian QS WUR
- Daftar Peringkat Kampus Terbaik
- 1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
- 2. Universitas Indonesia (UI)
- 3. Institut Teknologi Bandung (ITB)
- 4. Universitas Airlangga (UNAIR)
- 5. Institut Pertanian Bogor (IPB)
- 6. Institut Teknologi Surabaya (ITS)
- 7. Universitas Padjajaran (UNPAD)
- 8. Universitas Bina Nusantara (BINUS)
- 9. Universitas Diponegoro (UNDIP)
- 10. Telkom University (Tel-U)
- 11. Universitas Brawijaya (UNIBRAW)
- 12. Universitas Hasanuddin (UNHAS)
- 13. Universitas Andalas (UNAND)
- 14. Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
- 15. Universitas Sebelas Maret (UNS)
- 16. Universitas Sumatera Utara (USU)
QS WUR melakukan pemeringkatan berdasarkan pada berbagai aspek penilaian dari berbagai yang didasarkan pada 6 kunci metrik yang sudah ditentukan oleh pihak penyelenggara. Dari hasil total perhitungan tersebut, maka didapatkan peringkat kampus terbaik yang mungkin bisa menjadi bahan pertimbangan saat kamu mencari kampus impian.
Kriteria Penilaian QS WUR
QS WUR menilai dengan kriteria metodologis yang sangat konsisten, disusun menggunakan enam metrik sederhana yang dapat mengukur kinerja suatu universitas secara efektif. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa universitas yang unggul dalam bidang ilmu sains atau bidang sosial humaniora tidak dirugikan dengan berbagai bentuk kriteria penilaian. Dengan begitu, penilaian dengan keenam kriteria ini bertujuan untuk memastikan perbandingan peringkat dari tahun ke tahun tetap valid. Berikut kriteria penilaian yang digunakan untuk mengevaluasi kampus versi QS WUR:
Reputasi Akademik (Academic Reputation)
Sebanyak 40 persen dari total penilaian dialokasikan untuk skor Reputasi Akademik suatu institusi. Pihak penilai mengumpulkan pendapat para ahli lebih dari 130.000 orang mengenai kualitas pengajaran dan penelitian di universitas-universitas dunia.
Reputasi Pemberi Kerja(Employer Reputation)
Sebanyak 10 persen skor dialokasikan untuk Reputasi Alumni. Pada kriteria ini akan dilihat seberapa banyak alumni dari institusi pendidikan yang dianggap paling kompeten, inovatif, dan efektif dalam melakukan pekerjaannya oleh employer atau pemberi kerja. Penilaian reputasi alumni didasarkan pada lebih dari 75.000 respon terhadap survei yang diadakan QS WUR.
Rasio Fakultas/Mahasiswa (Faculty/Student Ratio)
Untuk kriteria ini, sebanyak 20 persen dialokasikan dari skor penilaian total. Nilai kualitas pengajaran biasanya diperoleh dari mahasiswa sebagai tolak ukur yang paling penting ketika membandingkan institusi menggunakan peringkat. Kriteria Ini menilai sejauh mana sebuah institusi mampu memberikan akses perkuiahan dari mahasiswa ke dosen atau tutor.
Karya atau Sitasi Tiap Fakultas (Citation per Faculty)
Sebanyak 20 persen skor didapat dari kriteria ini. Pengajaran adalah salah satu pilar utama dari misi sebuah institusi pendidikan dan yang lainnya adalah hasil penelitian. QS WUR mengukur kualitas penelitian institusional sebagai syarat penilaian. Untuk menghitungnya diambil sejumlah total sitasi yang diterima oleh semua makalah yang dihasilkan oleh suatu institusi selama periode lima tahun dengan jumlah anggota fakultas pada institusi tersebut.
Rasio Fakultas dan Mahasiswa Internasional (International Faculty Ratio and International Student Ratio)
Kriteria ini menyumbangkan masing-masing sebesar 5 persen. Sebuah universitas yang diakui secara internasional akan memperoleh dan memberikan sejumlah keuntungan. Hal ini menunjukkan agar para mahasiswa dan fakultas secara global tertarik sehingga dapat menunjukkan bahwa institusi ini memiliki pengakuan internasional yang kuat. Turut memberi mahasiswa dan staf institusi di lingkungan multinasional, memfasilitasi pertukaran internasional.
Daftar Peringkat Kampus Terbaik
1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
Kampus yang berlokasi di Sleman, Yogyakarta ini menduduki peringkat dunia 254 dan peringkat 1 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UGM mendapat skor total 38.3 dengan uraian skor Academic Reputation 47.8, Employer Reputation 44.4, Citations per Faculty 1.5, Faculty Student Ratio 65.4, International Faculty 21.3, International Students 2.3.
2. Universitas Indonesia (UI)
Kampus yang terletak di Depok, Jakarta ini menduduki peringkat dunia 290 dan peringkat 2 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UI memperoleh skor total sebesar 35.1 dengan uraian skor Academic Reputation 44.1, Employer Reputation 51.8, Citations per Faculty 1.8, Faculty Student Ratio 39.1, International Faculty 74.7, International Students 3.5.
3. Institut Teknologi Bandung (ITB)
Kampus yang terletak di daerah Bandung, Jawa Barat ini menduduki peringkat dunia 303 dan peringkat 3 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, ITB memperoleh total skor 34.2 dengan uraian skor Academic Reputation 41.2, Employer Reputation 44, Citations per Faculty 27, Faculty Student Ratio 57.8, International Faculty 17.7, International Students 3.4.
4. Universitas Airlangga (UNAIR)
Kampus yang terletak di Surabaya, Jawa Timur ini menduduki peringkat dunia 465 dan peringkat 4 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UNAIR memperoleh total skor 25.3 dengan uraian skor Academic Reputation 27.4, Employer Reputation 49.3, Citations per Faculty: 1.2, Faculty Student Ratio 44, International Faculty 2.9, International Students 2.2.
5. Institut Pertanian Bogor (IPB)
Kampus yang terletak di Bogor, Jawa Barat ini memperoleh peringkat dunia 511-520 dan peringkat 5 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, IPB memperoleh skor Academic Reputation 18.9, Employer Reputation 21, Citations per Faculty 1.6, Faculty Student Ratio 55.1, International Faculty 43.3, dan International Students 3.3.
6. Institut Teknologi Surabaya (ITS)
Kampus yang terletak di Surabaya, Jawa Timur ini memperoleh peringkat dunia 751-800 dan peringkat 6 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, ITS memperoleh skor Academic Reputation 11.2, Employer Reputation 22.4, Citations per Faculty 2.1, Faculty Student Ratio 26.1, International Faculty 45.7, dan International Students 4.5.
7. Universitas Padjajaran (UNPAD)
Kampus yang terletak di Sumedang, Jawa Barat memperoleh peringkat dunia 801-1000 dan peringkat 7 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UNPAD memperoleh skor Academic Reputation: 12.9, Employer Reputation: 17.6, Citations per Faculty: 1.3, Faculty Student Ratio: 30.2, International Faculty: 6.2, dan International Students: 1.6.
8. Universitas Bina Nusantara (BINUS)
Kampus yang terletak di Jakarta ini memperoleh peringkat dunia 1001-1200 dan peringkat 8 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, BINUS memperoleh skor Academic Reputation 9.8, Employer Reputation 9.7, Citations per Faculty 1.5, Faculty Student Ratio 22.3, International Faculty 4.8, dan International Students: 4.5
9. Universitas Diponegoro (UNDIP)
Kampus yang terletak di Semarang, Jawa Tengah ini memperoleh peringkat dunia 1001-1200 dan peringkat 9 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UNDIP memperoleh skor Academic Reputation 14.2, Employer Reputation 17.5, Citations per Faculty 1.4, Faculty Student Ratio 10.6, International Faculty 10.8, dan International Students 2.2
10. Telkom University (Tel-U)
Kampus yang terletak di Bandung, Jawa Barat ini memperoleh peringkat dunia 1001-1200 dan peringkat 10 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, Tel-U memperoleh skor Academic Reputation 5, Employer Reputation 6.2, Citations per Faculty 1.3, Faculty Student Ratio 24, International Faculty 4.8, dan International Students 2.4.
11. Universitas Brawijaya (UNIBRAW)
Kampus yang terletak di Malang, Jawa Timur ini memperoleh peringkat dunia 1001-1200 dan peringkat 11 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UNIBRAW memperoleh skor Academic Reputation: 13.7, Employer Reputation: 17.8, Citations per Faculty: 1.3, Faculty Student Ratio: 8.6, International Faculty: 2, dan International Students: 1.8.
12. Universitas Hasanuddin (UNHAS)
Kampus yang terletak di Makassar, Sulawesi Selatan ini memperoleh peringkat dunia 1001-1200 dan peringkat 12 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UNHAS memperoleh skor Academic Reputation 10.1, Employer Reputation 5.6, Citations per Faculty 1.4, Faculty Student Ratio 11.1, International Faculty 2.3, dan International Students 1.9.
13. Universitas Andalas (UNAND)
Kampus yang teretak di Padang, Sumatera Barat ini memperoleh peringkat dunia 1201+ dan peringkat 13 se-Indonseia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UNAND memperoleh skor Academic Reputation 5.4, Employer Reputation: 2.7, Citations per Faculty 1.3, Faculty Student Ratio 5.4, International Facult: 1, dan International Students 1.2.
14. Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
Kampus yang terletak di Sukoharjo, Jawa Tengah ini memperoleh peringkat dunia 1201+ dan peringkat 14 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UMS memperoleh skor Academic Reputation 4.2, Employer Reputation 1.7, Citations per Faculty 1.1, Faculty Student Ratio 6.6, International Faculty 1.1, dan International Students 1.2.
15. Universitas Sebelas Maret (UNS)
Kampus yang terletak di Surakarta, Jawa Tengah ini memperoleh peringkat dunia 1201+ dan peringkat 15 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, UNS memperoleh skor Academic Reputation 7.4, Employer Reputation 5.6, Citations per Faculty 1.4, Faculty Student Ratio 11.2, International Faculty 3.4, dan International Students 1.5.
16. Universitas Sumatera Utara (USU)
Kampus yang terletak di Medan, Sumatera Utara ini memperoleh peringkat dunia 1201+ dan peringkat 16 se-Indonesia. Berdasarkan penilaian QS WUR 2022, USU memperoleh skor Academic Reputation 5, Employer Reputation 3.2, Citations per Faculty 1.3, Faculty Student Ratio 15.7, International Faculty 1.2, dan International Students 2.3.
Nah itu tadi daftar kampus terbaik versi QS WUR untuk tahun 2022. Semoga informasi di atas bisa membantu kamu untuk memilih kampus impian. Update terus informasi terkini di artikel Mamikos lainnya.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: