15 Daftar Urutan Posisi Jabatan dalam Perusahaan beserta Tugasnya Lengkap

Dalam pembangunan sebuah bisnis, membentuk struktur perusahaan dengan benar dan tepat menjadi kunci untuk menentukan kesuksesan bisnis kedepannya.

25 Agustus 2024 Fatma

2. Direktur Utama

Dapat dikatakan urutan posisi jabatan dalam perusahaan beserta tugasnya yang tertinggi dimiliki oleh seorang direktur utama.

Tugas yang dimiliki yaitu membantu untuk menjalankan koordinasi terhadap kegiatan, terutama yang ada di bidang administrasi kepegawaian, keuangan, dan kesekretariatan.

Di sisi lain, direktur utama juga memiliki tanggung jawab dalam upaya pengembangan sumber pendapatan dan kekayaan yang dimiliki oleh perusahaan.

Tugas yang didapatkan dari para Dewan Direksi biasanya akan dilaksanakan oleh seorang direktur utama.

Selain mengelola operasi harian, direktur utama biasanya juga berperan sebagai perwakilan utama perusahaan dalam berbagai forum, seperti rapat pemegang saham, pertemuan dengan investor, serta acara-acara industri. Mereka bertindak sebagai “wajah” perusahaan dalam menjalin hubungan eksternal.

3. Direktur

Urutan posisi jabatan dalam perusahaan beserta tugasnya yang selanjutnya yaitu direktur atau pimpinan dari perusahaan.

Terutama untuk para manajer yang bekerja sebagai pemimpin dari divisi operasional yang ada di dalam perusahaan.

Direktur memiliki tugas untuk menentukan prosedur kerja beserta tugas dan misi yang perlu untuk diselesaikan oleh manajer sesuai dengan divisi yang ada.

Selain itu, direktur juga melakukan koordinasi, pengawasan, dan kontrol terhadap kegiatan yang dilakukan oleh para manajer secara berkala.

Tidak hanya berhenti di situ saja, tanggung jawab yang dimiliki oleh seorang direktur bisa dibilang cukup besar dan mencakup banyak hal.

Program kerja dalam jangka pendek biasanya akan disusun oleh direktur itu sendiri.

Bahkan, gaji dari karyawan juga ditentukan oleh seorang direktur sesuai dengan pekerjaan yang diembannya.

Tanggung jawab lain yang juga dimiliki oleh direktur yaitu mengadakan pengangkatan dan pemberhentian tenaga kerja yang terlibat di dalam perusahaan.

Perusahaan besar dapat memiliki beberapa direktur untuk masing-masing fungsi bisnis, seperti Direktur Operasional (COO), Direktur Teknologi (CTO), dan Direktur Pemasaran (CMO), yang masing-masing memiliki tanggung jawab khusus untuk area tersebut.

4. Direktur Keuangan

Pada pembahasan urutan posisi jabatan dalam perusahaan beserta tugasnya kali ini terdapat direktur keuangan.

Sama seperti nama yang dimilikinya, direktur satu ini memiliki tanggung jawab terhadap seluruh urusan perusahaan yang berkaitan dengan keuangan dan anggaran.

Kondisi profit maupun defisit yang dialami oleh perusahaan akan dievaluasi oleh pihak direktur keuangan itu sendiri.

Selain itu, ia juga memiliki tugas untuk pembuatan prosedur terhadap pelaksanaan keuangan yang terperinci dalam menjaga stabilitas kondisi keuangan perusahaan.

Mereka juga perlu memastikan bahwa laporan keuangan yang dibuat sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku dan transparan bagi pemangku kepentingan.

Close