Daya Tampung SNBT UI 2024 Tiap Jurusan beserta Jumlah Peminatnya Di 2023, Cek Jurusan Impianmu
UI merupakan kampus idaman banyak pelajar untuk melanjutkan studinya. Cek daya tampung SNBT UI tiap jurusan di sini, ya!
Cara Daftar SNBT 2024
Bagaimana cara mendaftar menjadi peserta SNBT-UTBK 2024?
Berikut cara mendaftar jalur SNBT UTBK 2024 yang sudah Mamikos rangkum dari laman SNPMB:
- Membuat Akun SNBT
- Setiap kandidat UTBK-SNBT harus mendaftarkan diri dengan memasukkan NISN, NPSN, dan Tanggal Lahir di laman resmi https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.
- Gunakan akun SNPMB untuk masuk ke https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.
- Mengisi data pribadi, memuat naik foto terkini berwarna, memverifikasi informasi personal, dan mengupload dokumen pernyataan khusus untuk kondisi tunanetra atau kesulitan visual bila ada kebutuhan.
- Memilih Program Studi
- Syarat tambahan bagi peserta yang mengambil program studi di bidang Seni dan/atau Olahraga diberlakukan, yaitu peserta perlu mengunggah portofolio mereka.
- Menentukan pusat UTBK terdekat dengan domisili
- Selesaikan proses pembayaran dengan mengikuti instruksi pembayaran biaya UTBK, yang tertera pada slip pembayaran untuk mereka yang tidak mendaftar KIP Kuliah.
- Mengunduh Kartu Peserta UTBK-SNBT
Daftar Daya Tampung SNBT UI 2024 Tiap Jurusan
Berikut daya tampung SNBT UI 2024 tiap jurusan yang sudah Mamikos rangkum dari laman resmi UI dan situs SNPMB.
Kamu bisa mengukur persainganmu dengan peserta lain lewat daftar daya tampung di bawah ini.
Mamikos juga menyertakan informasi keketatan yang menggambarkan peluangmu diterima oleh jurusan tersebut. Persentase yang bernilai kecil berarti persaingan di jurusan tersebut sangat ketat.
Yuk, langsung saja cek daya tampung jurusan favoritmu yang sudah Mamikos urutkan sesuai dengan fakultas di UI.
I. Daya Tampung SNBT UI 2024 S1 Fakultas Kedokteran
1. Pendidikan Dokter
Peminat: 3827
Keketatan: 1,96%
Daya Tampung: 83
II. Daya Tampung SNBT UI 2024 S1 Fakultas Kedokteran Gigi
2. Pendidikan Dokter Gigi
Peminat: 1086
Keketatan: 4,42%
Daya Tampung: 48
III. Daya Tampung SNBT UI 2024 S1 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
3. Matematika

Advertisement
Peminat: 346
Keketatan: 8,67%
Daya Tampung: 30
4. Biologi
Peminat: 262
Keketatan: 16,03%
Daya Tampung: 42
5. Geografi
Peminat: 372
Keketatan: 11,29%
Daya Tampung: 42
6. Fisika
Peminat: 266
Keketatan: 15,79%
Daya Tampung: 42
7. Kimia
Peminat: 307
Keketatan: 13,68%
Daya Tampung: 42
8. Statistika
Peminat: 576
Keketatan: 4,51%
Daya Tampung: 26
9. Aktuaria
Peminat: 551
Keketatan: 4,90%
Daya Tampung: 26
10. Geofisika
Peminat: 197
Keketatan: 13,20%
Daya Tampung: 26
11. Geologi
Peminat: 319
Keketatan: 8,15%
Daya Tampung: 26
IV. Daya Tampung SNBT UI 2024 S1 Fakultas Teknik
12. Teknik Sipil
Peminat: 909
Keketatan: 5,83%
Daya Tampung: 60
13. Teknik Mesin
Peminat: 634
Keketatan: 7,89%
Daya Tampung: 54