8 Cara Mengatur Desain Interior Rumah Minimalis Type 36 Agar Terlihat Luas dan Lebih Nyaman
8 Cara Mengatur Desain Interior Rumah Type 36 Agar Terlihat Luas dan Lebih Nyaman – Memiliki rumah yang nyaman, merupakan impian bagi kebanyakan orang.
Sementara, definisi rumah nyaman adalah bagaimana caramu memperlakukan tempat tinggalmu sendiri. Salah satunya adalah dengan merubah atau mengatur desain interior rumah type 36 agar terlihat luas.
Meskipun sekilas terdengar mustahil, sebab rumah type 36 umumnya hadir sebagai rumah yang kurang dianggap istimewa oleh penghuninya, nyatanya kini kamu bisa merubahnya dengan mengikuti cara berikut.
8 Cara Mengatur Desain Interior Rumah Type 36
Agar Terlihat Luas
Daftar Isi
- 8 Cara Mengatur Desain Interior Rumah Type 36 Agar Terlihat Luas
- 1. Menambah Ketinggian Langit-Langit pada Ruangan
- 2. Menentukan Jumlah Ruangan Sesuai Kebutuhan
- 3. Menerapkan Konsep Mezzanine
- 4. Maksimalkan Pencahayaan Alami
- 5. Kurangi Jumlah Sekat Pada Ruangan
- 6. Pilih Warna Cerah Pada Interior dan Eksterior Rumah
- 7. Memanfaatkan Halaman Belakang dengan Maksimal
- 8. Hindari Pagar Rumah yang Terlalu Tinggi
- 5 Cara Mengatur Desain Interior Rumah Type 36 Agar Terlihat Luas Sekaligus Nyaman
- 1. Pilih Hiasan Dinding Maksimal 2 Warna
- 2. Dekatkan Ruang Kerja Dengan Jendela Atau Ventilasi
- 3. Hindari Warna Cat Terlalu Kontras
- 4. Sisipkan Ruang Santai Pribadi
- 5. Manfaatkan Furniture Bertingkat
Daftar Isi
- 8 Cara Mengatur Desain Interior Rumah Type 36
Agar Terlihat Luas - 1. Menambah Ketinggian Langit-Langit pada Ruangan
- 2. Menentukan Jumlah Ruangan Sesuai Kebutuhan
- 3. Menerapkan Konsep Mezzanine
- 4. Maksimalkan Pencahayaan Alami
- 5. Kurangi Jumlah Sekat Pada Ruangan
- 6. Pilih Warna Cerah Pada Interior dan Eksterior Rumah
- 7. Memanfaatkan Halaman Belakang dengan Maksimal
- 8. Hindari Pagar Rumah yang Terlalu Tinggi
- 5 Cara Mengatur
Desain Interior Rumah Type 36 Agar Terlihat Luas Sekaligus Nyaman - 1. Pilih Hiasan Dinding Maksimal 2 Warna
- 2. Dekatkan Ruang Kerja Dengan Jendela Atau Ventilasi
- 3. Hindari Warna Cat Terlalu Kontras
- 4. Sisipkan Ruang Santai Pribadi
- 5. Manfaatkan Furniture Bertingkat
Terdapat beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk merubah desain interior rumah type 36 agar terlihat luas dari keadaan sebenarnya berikut ini.
1. Menambah Ketinggian Langit-Langit pada Ruangan
Cara mengatur desain interior type 36 agar terlihat luas yang pertama adalah menambah ketinggian langit-langit pada ruangan.
Tahukah kamu, penambahan ketinggian pada langit-langit dalam suatu ruangan ternyata bisa dijadikan sebagai salah satu cara yang bisa kamu lakukan supaya ruangan tercinta mu seolah-olah menjadi lebih luas.
Penambahan ketinggian langit-langit dalam suatu ruangan dapat menambah volume dari ruangan itu sendiri. Kondisi inilah yang membuat ruangan menjadi tampak lebih luas.
Kamu dapat melakukannya dengan cara memilih plafon sederhana dengan ketebalan standar sehingga tidak memakan banyak tempat.
Selain itu, kamu dapat memasang lampu yang berukuran tidak terlalu besar pada plafon yang sudah dipasang sehingga menciptakan kesan lebih tinggi di ruangan tersebut.
Dengan demikian, kamu akan merasakan ruangan kesukaanmu di rumah type 36
menjadi lebih luas.
2. Menentukan Jumlah Ruangan Sesuai Kebutuhan
Cara mengolah desain interior rumah type 36 agar terlihat luas yang kedua adalah dengan menentukan jumlah ruangan sesuai kebutuhan.
Tidak perlu mengikuti penentuan ruangan secara idealis, dengan kelengkapan fasilitas ruangan yang bisa jadi kurang kamu butuhkan.
Melainkan, perhatikan setiap detail kebutuhan ruangan yang hendak kamu bangun di rumah type 36. Sebab, cara ini dapat membuat interior rumah type 36 menjadi lebih luas.
Dengan demikian, jika rencana interior mu masih terdapat beberapa ruangan yang kurang dibutuhkan, sebaiknya tata ulang desain ruangan pada rumah type 36 yang kamu miliki atau konsultasikan dengan drafter.
3. Menerapkan Konsep Mezzanine
Solusi lain supaya desain interior rumah type 36 agar terlihat luas adalah dengan menerapkan konsep mezzanine.
Dalam menggunakan konsep satu ini, kamu perlu membuat ketinggian langit-langit paling tidak berada di angka 5 m.
Dengan ketinggian tersebut, kamu akan merasakan kenyamanan ruangan di rumah type 36 saat melakukan aktivitas sebab terpasang lantai mezzanine di atasnya.
Nah, kamu dapat memasang konsep mezzanine
di ruangan-ruangan tertentu seperti ruang tamu, kamar tidur, ruang
keluarga, maupun ruang makan.
4. Maksimalkan Pencahayaan Alami
Cara mengatur desain interior type 36 agar terlihat luas berikutnya adalah memaksimalkan pencahayaan alami pada setiap ruangan di rumah type 36.
Pasalnya, rumah dengan ukurang kecil atau sedang, lebih terkesan semakin pengap dan suram ketika pencahayaan yang ada di dalamnya kurang memadai.
Oleh sebab itu, jangan hanya perhatikan pencahayaan buatan saja, melainkan perhatikan juga pencahayaan alami pada rumah type 36 yang kamu miliki.
Caranya, kamu dapat melengkapi interior rumah type 36 mu dengan loster, skylight, glass block, hingga jendela-jendela besar.
Terlebih ketika pemandangan ventilasi yang kamu miliki di luar jendela
adalah pemandangan hijau yang menyejukkan. Kondisi tersebut akan semakin
mendukung nuansa luas dalam rumah type 36 yang kamu bangun.
5. Kurangi Jumlah Sekat Pada Ruangan
Sekat juga memiliki peran penting dalam pengaturan desain interior rumah type 36 agar terlihat luas.
Sekat yang terlalu banyak, dapat membuat setiap ruangan di rumahmu menjadi lebih sempit. Sebagaimana pertimbangan jumlah ruangan di atas, kamu juga harus mempertimbangkan jumlah sekat dalam rumah type 36.
Kurangi atau rubah ruangan-ruangan yang terlalu banyak sekat.
Namun, jika penggunaan sekat adalah cara yang kamu lakukan untuk membedakan ruangan satu sama lain, maka kembali pertimbangkan ruangan mana yang sebaiknya ditiadakan atau digabung tanpa sekat.
Dengan melakukan cara tersebut, maka ruangan-ruangan di rumahmu akan
terasa lebih luas.
6. Pilih Warna Cerah Pada Interior dan Eksterior Rumah
Bukan hanya soal pengurangan maupun penataan benda bervolume saja, membuat desain interior rumah type 36 agar terlihat luas supaya tampak lebih luas juga ditentukan pada pemandangan yang dipasangkan.
Nah, salah satunya terdapat pada warna interior yang kamu pilih.
Untuk membuat interior rumah type 36 tampak lebih luas, maka gunakan warna cerah pada interior maupun eksterior rumahmu.
Warna-warna seperti pastel dengan gradasi tepat dalam setiap perpindahan warnanya, dapat membuat interior ruangan di rumahmu akan terlihat lebih sejuk di mata dan tidak menjenuhkan.
Bahkan kesan luas pada ruangan juga bisa kamu dapatkan saat memanfaatkan
warna-warna tersebut pada interior dan eksterior rumah type 36.
7. Memanfaatkan Halaman Belakang dengan Maksimal
Selanjutnya, kamu bisa memanfaatkan halaman belakang semaksimal mungkin jika ingin ruangan interior dan eksterior rumahmu tampak lebih luas.
Sebagaimana yang disinggung sebelumnya, kamu akan merasa lebih leluasa ketika pemandangan atau halaman yang terlihat dari jendela merupakan halaman yang luas.
Kalaupun halaman rumah yang kamu miliki memiliki luas sedang atau sempit,
maka cobalah kurangi alat-alat yang berada di halaman mu seperti pot besar dan furniture lainnya.
8. Hindari Pagar Rumah yang Terlalu Tinggi
Kondisi pagar rumah yang terlalu tinggi akan menciptakan kesan bangunan menjadi tampak lebih sempit atau kecil.
Itu sebabnya, jika ingin interior rumah type 36 seolah menjadi lebih luas, maka buat arah pandang lebih jauh ke arah dari titik interior melalui jendela.
Nah, salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah dengan menghindari
pagar rumah yang terlalu tinggi.
Cukup gunakan pagar dengan tinggi setengah rumah untuk menciptakan kesan rumah tampak lebih luas.
Demi fungsi keamanan, kamu juga bisa menggunakan pagar bersel untuk ukuran lebih tinggi.
Gunanya, supaya arah pandang tetap mengarah jauh ke luar namun keamanan rumah yang notabennya berada di daerah rawan kejahatan bisa tetap terjaga keamanannya.
5 Cara Mengatur
Desain Interior Rumah Type 36 Agar Terlihat Luas Sekaligus Nyaman
Di samping membuat rumah type 36 tampak lebih luas, kamu juga bisa membuat kondisi interior rumah mu menjadi lebih nyaman.
Bukan suatu hal mustahil lagi, sebab, kamu bisa menciptakan nuansa interior rumah type 36 menjadi lebih luas sekaligus nyaman hanya dengan melengkapi cara di atas melalui cara-cara di bawah ini.
1. Pilih Hiasan Dinding Maksimal 2 Warna
Jika kamu merupakan pecinta hiasan dinding namun khawatir akan dampaknya yang membuat ruangan menjadi tampak lebih sempit, jangan khawatir.
Sebab, kamu dapat tetap memasang hiasan dinding kesukaan yang justru dapat membuat ruangan seolah lebih luas.
Syaratnya, cukup pilih hiasan dinding dengan warna maksimal 2 jenis atau sinkron dengan warna dinding yang kamu terapkan.
Kondisi ini dapat membuat ruangan mu menjadi enak dipandang bahkan akan menjadi lebih nyaman.
Selain membuat ruangan menjadi tidak membosankan, ternyata hiasan dinding yang tepat juga dapat menciptakan suasana ruangan menjadi lebih hidup dan membuatmu lebih betah.
2. Dekatkan Ruang Kerja Dengan Jendela Atau Ventilasi
Sebagaimana yang sudah dijelaskan di atas bahwa salah satu cara supaya interior rumah type 36 seolah tampak lebih luas adalah memaksimalkan ventilasi, maka kamu juga bisa melakukan hal yang sama.
Terutama untuk ruang kerja yang notabenenya merupakan ruangan dengan penuh kejenuhan.
Ketika ruang kerja di rumah type 36 yang kamu miliki hadir sebagai ruangan tanpa ventilasi dan penuh peralatan pekerjaan, maka kondisi tersebut akan membuatmu seolah menjadi cepat lelah akibat pengap.
Untuk mengatasinya, ciptakan suasana santai pada ruang kerja dengan cara
mendekatkan ruangan tersebut pada jendela atau ventilasi.
3. Hindari Warna Cat Terlalu Kontras
Tahukah kamu, bahwa kenyamanan penglihatan seseorang terhadap suatu desain interior rumah type 36 agar terlihat luas juga dapat dipengaruhi oleh warna-warna terlalu pekat dan gelap?
Untuk menghindari ketidaknyamanan mu terhadap ruangan yang sudah ditata sedemikian rupa supaya tampak lebih luas, maka kamu bisa lanjutkan dengan menghindari warna kontras supaya semakin nyaman.
Di antara warna-warna yang bisa kamu hindari seperti kuning pekat, merah
pekat, peralihan merah ke biru dalam satu ruangan, peralihan ungu ke kuning
dalam satu ruangan, dan lain sebagainya.
Demi meningkatkan kenyamanan pandanganmu terhadap ruangan kesayangan, gunakan warna cat pastel dan beralih dari satu warna ke warna lain menggunakan konsep gradasi.
4. Sisipkan Ruang Santai Pribadi
Meskipun kamu direkomendasikan untuk mengurangi jumlah ruangan guna membuat interior tampak lebih luas, namun jangan sampai menghilangkan ruangan satu ini.
Yakni, ruangan santai untuk dirimu sendiri yang membuatmu betah berlama-lama di rumah.
Dengan mempertahankan satu ruangan santai entah itu sepetak ruang belajar, perpustakaan, maupun ruang santai ala kamu pribadi, maka secara tidak langsung kamu berhasil menciptakan kenyamanan di rumah type 36.
Tenang saja, melalui ruangan tersebut, kamu tidak akan kehilangan interior rumah dengan luas sebagaimana yang diinginkan.
Pasalnya, ruang santai yang kamu bangun tidak akan memakan banyak tempat, yakni cukup bangun dalam ukuran 3x3m saja, maka healing di dalam rumah pribadi sudah bisa kamu dapatkan.
5. Manfaatkan Furniture Bertingkat
Selain dapat membuat rumah tampak lebih luas, furniture bertingkat juga mampu membuat seseorang merasa lebih nyaman ketika tinggal di rumah type 36.
Bagaimana tidak, kehadirannya yang tidak memakan banyak ruang, juga dapat membuat barang-barang berserakan di rumahmu dapat tersusun dengan rapi.
Nah, jenis furniture seperti kamar tidur anak, lemari baju, lemari hiasan dinding, lemari dapur, dan lain sebagainya, bisa kamu alihkan pada konsep furniture bertingkat supaya terlihat lebih tertata dan luas.
Penutup Desain Interior Rumah Type 36 Agar Terlihat Luas
Dengan demikian, kamu bisa menikmati kondisi rumah type 36 sesuai yang diinginkan melalui cara-cara yang disebutkan di atas agar terlihat luas dan nyaman.
Selain itu, jangan lupa untuk tetap berpegang teguh pada prinsip selera interior maupun eksterior kamu bersama keluarga ketika mempertimbangkan re-desain rumah type 36.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:
Kost Jogja Murah
Kost Jakarta Murah