Diubah, Berikut Jadwal Lengkap Libur Dan Cuti Bersama 2020 (Baru)
Cuti Bersama 2020 – Baru sebulan yang lalu pemerintah merevisi kalender cuti bersama tahun 2020, kini pemerintah pun kembali melakukan revisi. Setelah rapat yang digelar Pemerintah Republik Indonesia pada Kamis (9/4/2020), akhirnya diputuskan bahwa libur cuti bersama Hari Raya Idul Fitri dari Mei 2020 akan digeser menjadi Desember 2020. Kebijakan ini diputuskan melalui rapat terkait perubahan Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 174 Tahun 2020, Nomor 01 Tahun 2020 dan Nomor 01 Tahun 2020. Adapun untuk info selengkapnya akan Mamikos jelaskan di bawah ini.
Info Terbaru Jadwal Lengkap Libur & Cuti Bersama 2020
Maraknya wabah virus Corona SARS-CoV-2 penyebab penyakit Covid-19 di Indonesia berdampak luas dalam segala lini. Salah satunya terkait dengan pelaksanaan cuti bersama yang sudah terjadwal sebelumnya. Pemerintah pun kini mengambil kebijakan menggeser cuti bersama hari raya Idul Fitri 2020, di mana seharusnya pada Mei menjadi Desember 2020. Tambahan cuti bersama hari raya Idul Fitri yang semula harusnya tanggal 26 hingga 29 Mei 2020, dicabut dan digeser ke akhir tahun pada tanggal 28 hingga 31 Desember 2020. Kebijakan ini diambil oleh Presiden Joko Widodo sebagai salah satu tindakan terkait imbauan tidak mudik dan penggantian libur Lebaran tahun ini.
Kebijakan perubahan cuti bersama hari raya Idul Fitri ini diputuskan melalui rapat terkait perubahan Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 174 Tahun 2020, Nomor 01 Tahun 2020 dan Nomor 01 Tahun 2020. Selain membahas penggeseran cuti hari raya Idul Fitri, dalam rapat tersebut juga menetapkan penambahan cuti bersama pada hari libur nasional Maulid Nabi Muhammad SAW pada 28 Oktober 2020. Adapun libur hari raya Idul Fitri tetap pada 24-25 Mei 2020. Dengan demikian, kalender Libur dan Cuti Bersama 2020 menjadi sebagai berikut:
Hari Libur Nasional Tahun 2020
- 1 Januari: Tahun Baru 2020 Masehi
- 25 Januari: Tahun Baru Imlek 2571 Kongzili
- 22 Maret: Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- 25 Maret: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1942
- 10 April: Wafat Isa Al Masih
- 1 Mei: Hari Buruh Internasional
- 7 Mei: Hari Raya Waisak 2564
- 21 Mei: Kenaikan Isa Al Masih
- 24-25 Mei: Hari Raya Idul Fitri 1441 H
- 1 Juni: Hari Lahir Pancasila
- 31 Juli: Hari Raya Idul Adha 1441 H
- 17 Agustus: Hari Kemerdekaan RI
- 20 Agustus: Tahun Baru Islam 1442 H
- 29 Oktober: Maulid Nabi Muhammad SAW
- 25 Desember: Hari Raya Natal
Cuti Bersama Tahun 2020
- 22 Mei: Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri.
- 21 Agustus: Cuti Bersama Tahun Baru Hijriah.
- 28 dan 30 Oktober: Cuti Bersama Maulid Nabi.
- 24 Desember: Cuti Bersama untuk Hari Raya Natal.
- 28-31 Desember: Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri yang digeser.
Oke, di atas tadi Mamikos sudah rangkumkan info terbaru seputar perubahan jadwal libur dan cuti bersama tahun 2020. Pemerintah Republik Indonesia telah menetapkan perubahan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri yang semula Mei menjadi akhir tahun 2020. Pergeseran itu dilakukan agar masyarakat tak mudik bulan depan akibat pembatasan sosial yang sedang digalakkan demi mencegah penyebaran virus corona (Covid-19). Nah, jika kamu berencana ingin merantau di luar kota maka jangan lupa install aplikasi Mamikos di ponsel Android atau iOS kamu ya! Di aplikasi Mamikos, kamu bisa menemukan info sewa kost-kostan, apartemen, hingga rumah kontrakan di tanah air dengan praktis.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu:
- Kost dekat kampus UI Depok
- Kost dekat kampus UNINDRA Jakarta Selatan
- Kost dekat kampus UNDIP Semarang
- Kost dekat kampus UGM Yogyakarta
- Kost dekat kampus UNY Yogyakarta
- Kost dekat kampus UMY Yogyakarta
- Kost dekat kampus ITB Bandung
- Kost dekat kampus ITS Surabaya
- Kost dekat kampus Atma Jaya Jakarta
- Kost dekat kampus UNJ Jakarta
- Kost dekat kampus UBAYA Surabaya
- Kost dekat kampus UNPAD Dipatiukur
- Kost dekat kampus STAN Jakarta
- Kost dekat kampus IPB Bogor
- Kost dekat kampus UPI Bandung
- Kost dekat kampus UIN Jakarta
- Kost dekat kampus UIN Yogyakarta
- Kost dekat kampus UNAIR Surabaya
- Kost dekat kampus ITS Surabaya
- Kost dekat kampus UNESA Surabaya
- Kost dekat kampus UIN Surabaya
- Kost dekat kampus UNHAS Makassar
- Kost dekat kampus UKI Paulus Makassar
- Kost dekat kampus Universitas Muhammadiyah Makassar
- Kost dekat kampus Universitas Fajar Makassar
- Kost dekat kampus STMIK Dipanegara Makassar
- Kost dekat kampus lainnya…