Doa Setelah Membaca Surat Yasin Setelah Tahlil, Malam Jumat atau Hajat, Latin dan Arab

Posted in: Ibadah
Tagged: doa surat yasin

Doa setelah membaca surat Yasin setelah tahlil, malam jumat atau hajat, latin dan Arab – Setelah membaca surat dalam Al Quran, kamu bisa memanjatkan doa untuk meminta keberkahan serta hal-hal baik.

Apakah kamu sudah tahu doa setelah membaca surat Yasin? Jika belum, berikut Mamikos sajikan doa setelah membaca surat yasin setelah thalil, malam jumatan atau hajat.

Doa Setelah Membaca Surat Yasin Setelah Thalil, Malam Jumatan atau Hajat

https://unsplash.com/@faqihabdul_

Surat Yasin merupakan surat yang sering dibaca dalam momen-momen penting, seperti acara tahlilan, saat malam jumat, atau saat mempunyai hajat.

Sebab, surat tersebut memang mempunyai fadhilah atau keutamaan bagi pembaca ataupun yang dibacakan.

Setelah membaca surat Yasin, biasanya ada doa yang dipanjatkan. Apakah kamu sudah tahu doa yang dibaca? Dan apa arti doa tersebut?

Pada artikel berikut, Mamikos akan memberikan informasi terkait doa yang dibaca setelah membaca surat Yasin dalam bahasa Arab disertai latinnya.

Mengapa Perlu Berdoa Setelah Membaca Surat Yasin?

Setelah membaca surat Yasin, kamu perlu membaca doa tahlil. Doa tersebut memuat permohonan agar Allah Swt.

Menerima semua bacaan Al Quran, terutama surat Yasin serta untuk menambah amal kebaikan orang yang didoakan.

Doa Setelah Membaca Surat Yasin

اَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ. بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنْ الرَّحِيْمِ. الْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ حَمْدَ الشَّاكِرِيْنَ حَمْدَ النَّاعِمِيْنَ حَمْدًا يُّوَافِى نِعَمَهُ وَيُكَافِىءُ مَزِيْدَهُ، يَا رَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ كَمَا يَنْبَغِيْ لِجَلَالِ وَجْهِكَ وَعَظِيْمِ سُلْطَانِكَ. سُبْحَانَكَ لَا نُحْصِى ثَنَاءً عَلَيْكَ أَنْتَ كَمَا أَثْنَيْتَ عَلَى نَفْسِكَ، فَلَكَ الحَمْدُ قَبْلَ الرِّضَى وَلَكَ الحَمْدُ بَعْدَ الرِّضَى وَلَكَ الحَمْدُ إِذَا رَضِيْتَ عَنَّا دَائِمًا أَبَدًا

Latin

Alhamdulillahi rabbil ‘alamiina hamdasy syakiriina hamdan na’imiina hamdan yuwaa fini’amanu wayukaafiu maziidah, yaa rabbana lakal hamdu kamaa yanbaghii lijalaali wajhikak wa ‘adhiimi sulthoonika. Subhaanaka laa nuhshii tsnaa an ‘alaika anta kamaa atsnaita ‘alaa nafsika falakal hamdu qabla ridhoo walakal hamdu ba’dar ridhoo walakal hamdu idzaa radhaita ‘annan daaiman abadan.

Arti

Aku berlindung kepada Allah dari setan yang dilontar. Dengan nama Allah yang maha pengasih, lagi maha penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan seru sekalian alam sebagai pujian orang yang bersyukur, pujian orang yang memperoleh nikmat sama memuji, pujian yang memadai nikmat-Nya, dan pujian yang memungkinkan tambahannya. Tuhan kami, hanya bagi-Mu segala puji sebagaimana pujian yang layak bagi kemuliaan dan keagungan kekuasaan-Mu

Selanjutnya, biasanya masih ada doa yang dibaca.

Arab

اللَّهُمَّ اشْرَحْ بِالقُرْآنِ صُدُوْرَنَا وَيَسِّرْ بِهِ أُمُوْرَنَا وَعَظِّمْ بِهِ أُجُوْرَنَا وَحَسِّنْ بِهِ أَخْلَاقَنَا وَوَسِّعْ بِهِ أَرْزَاقَنَا وَنَوِّرْ بِهِ قُبُوْرَنَا

Latin

Allahumasyrakh bulqur aani shudurona wayassir bihi umuurana wa’adhim bihii ujuurana wahassin bihii akhlaaqana wawassi’ bihii arzaqana wanawwir bihi qubuurana.

Arti

Ya Allah, dengan Al-Qur’an lapangkanlah hati kami, mudahkan urusan kami, lipatgandakanlah pahala kami, perbaiki akhlak kami, luaskan rezeki kami, dan terangilah kubur kami.

Arab

اللَّهُمَّ إِنَّانَسْتَحْفِظُكَ وَنَسْتَوْدِعُكَ أَدْيَانَنَا وَأَنْفُسَنَاوَأَهْلَنَا وَأَوْلاَدَنَا وَأَمْوَالَنَا وَكُلَّ شَيْئٍ أَعْطَيْتَنَا. اللَّهُمَّ اجْعَلْنَا وَإِيَّاهُمْ فِي كَنَفِكَ وَأَمَانِكَ وَعِيَاذِكَ مِنْ كُلِّ شَيْطَانٍ مَرِيْدٍ وَجَبَّارٍ عَنِيْدٍ وَذِى عَيْنٍ وَذِى بَغْيٍ وَمِنْ شَرِّكُلِّ ذِى شَرٍّ إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ. اللَّهُمَّ جَمِّلْنَا بِالْعَافِيَةِ وَالسَّلاَمَةِ وَحَقِّقْنَا باِلتَّقْوَى وَالإِسْتِقَامَةِ, وَأَعِذْنَا مِنْ مُوْجِبَاتِ النَّدَامَةِ إِنَّكَ سَمِيْعُ الدُّعَاء. اللَّهُمَّ اغْفِرْلَنَا وَلِوَالِدِيْنَا وَأَوْلاَدِنَا وَمَشَايِخِنَا وَإِخْوَانِنَا فِي الدِّيْنِ وَأَصْحَابِنَا وَلِمَنْ أَحَبَّنَافِيْكَ وَلِمَنْ أَحْسَنَ إِلَيْنَا وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ وَالْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ يَارَبَّ الْعَالَمِيْنَ. وَصَلِّ اللَّهُمَّ عَلَى عَبْدِكَ وَرَسُوْلِكَ سَيِّدِنَا وَمَوْلاَنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ, وَارْزُقْنَاكَمَالَ الْمُتَابِعَةِ لَهُ ظَاهِرًا وَبَاطِنًا فِي عَافِيَةٍ وَسَلاَمَةٍ بِرَحْمَتِكَ يَاأَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Latin

Allohumma inna nastahfidzuka wa nastaudi’uka adyanana wa anfusana wa ahlana wa awaladana wa kulla syai-in a’thoitana. Allohummaj’alna wa iyyahum fi kanafika wa amanika wa ‘iyazika min kulli syaithonim marid wa jabbarin ‘anid wazi ‘ainin wazi baghyin wa min kulli zi syarrin innaka ‘ala kulli syai-in qodir.

Allohumma jammilna bil ‘afiyati was salamati wa haqqiqna bit taqwa wal istiqomati wa ‘aizna min ujibatin nadamati innaka sami’ud du’a’. allohummaghfirlana wa liwalidina wa awladina wa masyayikhina wa ikhwanina fiddini wa ashhabina wa liman ahabbana fika wa liman ahsana ilaina wal mukminina wal mukminati wal muslimina wal muslimati ya robbal ‘alamina.

Wa shollillahumma ‘ala ‘abdika wa rosulikan sayyidina wa mawlana muhammadin wa ‘ala alihi wa shohbihi wa sallam, war zuqna kamalal mutaba’ati lahu dhohiron wa bathinan fi ‘afiyatin wa salamatin birohmatika ya arhamar rohimina.

Arti

Ya Allah, sesungguhnya kami mohon pemeliharaan-Mu dan kami menyerahkan kepada-Mu agama kami, diri kami, keluarga kami, anak-anak kami, harta-harta kami dan segala yang telah Engkau berikan kepada kami.

Ya Allah, jadikanlah kami dan juga mereka berada di dalam pemeliharaan-Mu, keamanan-Mu dan perlindungan-Mu dari setiap gangguan setan pendurhaka, orang-orang takabur yang keras kepala, orang yang mempunyai pandangan jahat, kezaliman dan dari kejahatan setiap orang yang mempunyai kejahatan. Sesungguhnya Engkau Maha Berkuasa atas segala sesuatu.

Ya Allah, perindahkanlah kami dengan keselamatan dan kesejahteraan. Karuniakanlah kepada kami ketaqwaan dan istiqamah. Lindungilah kami dari perkara-perkara yang menyebabkan kami mendapat penyesalan. Sesungguhnya Engkau Maha Mendengar doa.

Ya Allah, ampunilah dosa-dosa kami, kedua orang tua kami, anak-anak kami, guru-guru kami, saudara-saudara seagama kami, sahabat-sahabat karib kami, orang-orang yang mencintai kami karena Engkau, orang-orang yang pernah berbuat baik kepada kami, dari kaum mukminin dan mukminat, muslimin dan muslimat, wahai Tuhan yang mengatur alam semesta.

Ya Allah, curahkanlah rahmat dan keselamatan kepada hamba-Mu dan utusan-Mu, junjungan kami dan tuan kami Nabi Muhammad Saw, keluarganya dan para sahabatnya. Karuniakanlah kepada kami kesempurnaan mengikuti ajarannya, secara lahir dan batin, di dalam kesejahteraan dan keselamatan dengan kasih sayang-Mu, wahai Tuhan Yang Maha Pengasih sebaik-baik yang mengasihi.

Keutamaan Membaca Surat Yasin

Surat Yasin yang diturunkan di Mekah dan merupakan surat makiyah termasuk surat dengan banyak keutamaan bagi para pembacanya. Hanya Allah Swt. yang mengetahui arti surat Yasin.

Meskipun demikian, para ulama menakwil bahwa arti surat Yasin adalah nama Nabi Muhammad Saw.

Surat Yasin yang dijelaskan dalam tafsir Ibnu Katsir disebutkan bahwa surat tersebut memuat penegasan bagi umat manusia terkait Nabi Muhammad Saw.

Sebagai utusan Allah Swt. Untuk membawa manusia menuju agama yang lurus.

Surat Yasin juga mempunyai kandungan tentang cerita kematian, siksa, serta peringatan pada manusia yang menolak untuk beriman pada Allah Swt.

Dan kondisinya ketika berada di dalam kubur hingga balasan bagi mereka di akhirat.

Anjuran membaca surat Yasin setiap malam atau malam Jumat mempunyai alasan tertentu.

Menurut beberapa hadist, muslim yang membaca surat Yasin untuk mengharapkan ridho Allah Swt. maka akan mendapatkan ampunan atas dosa-dosanya.

“Barangsiapa membaca Yaasiin di hari dan malam Jumat dengan mengharap ridha Allah, diampuni dosanya” (HR Asbahaani). [ At-Targhiib wa at-Tarhiib I/298 ].

Penutup

Semoga artikel mengenai doa setelah membaca surat yasin setelah thalil, malam jumatan atau hajat di atas bisa kamu terapkan dan jadikan kebiasaan.

Tidak masalah jika kamu belum hafal bacaan doa setelah membaca surat yasin setelah thalil, malam jumatan atau hajat karena pada awalnya kamu bisa membaca tulisan latinnya terlebih dahulu sebelum benar-benar hafal.

Jangan lupa untuk menerapkan adab membaca Al Quran saat membaca surat Yasin. Pahami pula fadhilah membaca surat Yasin agar kamu semakin termotivasi untuk membacanya secara rutin.

Dapatkan informasi terkait artikel ibadah melalui blog Mamikos. Ada banyak informasi tentang ibadah, hiburan, hingga tips-tips penting bagi pelajar, mahasiswa, bahkan anak kost. Semoga bermanfaat.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah