Download Minecraft Versi 1.20.50 Berbagai Fitur Baru dan Cara Instalnya Bukan MOD APK

Download Minecraft versi 1.20.50 Berbagai Fitur Baru dan Cara Instalnya Bukan MOD APK – Salah satu game dengan tema petualangan terbaik dan terlaris sepanjang masa adalah Minecraft yang saat ini telah mengeluarkan versi terbarunya yakni versi 1.20.50.   

Game ini menjadi populer karena game ini memberikan kebebasan kepada pemainnya untuk melakukan penjelajahan di dalam game atau membangun sebuah bangunan yang menarik.

Dalam menciptakan atau membangun bangunan yang menarik ini. seorang pemain bisa memakai fitur yang sudah disediakan oleh game. Nah, bila kamu penasaran dengan cara download dan install serta fitur menarik apa saja yang terdapat pada game Minecraft versi 1.20.50, silakan kamu baca artikel ini.

Download Minecraft versi 1.20.50 Berbagai Fitur Baru

gameleap.com

Sejak dirilis di tahun 2011 silam, game Minecraft segera menarik perhatian dari para gamer di seluruh dunia.

Banyak diantara mereka yang berlomba untuk menjadi yang terbaik di Minecraft dengan menyelesaikan seluruh tantangan yang diberikan oleh game.

Ketika pertama kali mencoba memainkan game Minecraft, banyak yang terkesima dengan keunikan yang ditawarkan game ini.

Sebab, game Minecraft ini memberikan pengalaman berbeda bagi pemainnya. Hal ini dikarenakan game Minecraft ini tidak hanya meminta pemainnya untuk saling mengalahkan dalam suatu pertempuran.

Namun, game Minecraft ini juga meminta para pemainnya untuk mengasah daya imajinasi dan kreativitasnya  dalam membangun bangunan unik dengan berbentuk blok-blok yang unik.

Selain itu, game Minecraft versi 1.20.50 ini memungkinkan penggunanya melakukan penjelajahan di dunia tak terbatas sembari mengumpulkan item-item penting.

Game Minecraft versi 1.20.50 ini sendiri sudah dimainkan oleh jutaan gamers di seluruh dunia hingga memungkinkan penggunanya bisa berkomunikasi dengan mereka.

Keunikan inilah yang kemudian membuat para gamers tadi merasa betah untuk terus memainkan game Minecraft hingga sekarang.

Selain itu, alasan para gamer tidak pernah merasa bosan karena game Minecraft tidak hanya rajin melakukan pembaruan situsnya, tetapi juga menambahkan fitur unik di setiap versinya.

Baru-baru ini pihak Mojang selaku developer secara resmi telah merilis Minecraft versi 1.20.50 yang merupakan versi terbaru dari Minecraft.

Jika dibandingkan dengan game Minecraft versi sebelumya, game Minecraft versi 1.20.50 lebih seru untuk dimainkan karena sudah sudah memiliki beberapa tambahan vitur yang membuat game ini semakin menarik untuk dimainkan.

A. Fitur Terbaru Minecraft versi 1.20.50

Berikut ini adalah beberapa fitur terbaru yang sudah ditambahkan dalam game Minecraft yang membuat game ini semakin asyik untuk dimainkan.

1. Skin Kelelawar Terbaru

Salah satu daya tarik yang dimiliki oleh game Minecraft adalah memungkinkan penggunanya memakai beberapa skin terbaru untuk karakter yang dimainkannya.

Diantara sekian banyak skin yang tersedia, skin kelelawar adalah skin yang paling banyak digunakan untuk suatu karakter.

Rupanya hal ini sangat diperhatikan oleh pihak developer, sehingga membuat pihak developer memberikan koleksi skin kelelawar terbaru di Minecraft versi 1.20.50.

Pembaruan skin kelelawar ini tentu sangat disambut baik dari pengguna game Minecraft versi 1.20.50 karena dengan tampilannya yang baru ini.

Dengan adanya skin kelelawar terbaru ini, tentu saja akan membuat permainan menjadi terlihat lebih indah dan tidak membosankan untuk ditonton.

2. Copper Box Lebih Bervariasi

Keberadaan Cooper dalam permainan Minecraft memang sudah lama ada. Namun, di Minecraft versi 1.20.50 ini pihak developer berusaha memaksimalkan potensi yang dimilikinya.

Pihak Mojang selaku developer resmi telah memecah Copper pada Minecraft versi 1.20.50 sesuai dengan fungsi yang dimilikinya.

Hal inilah yang kemudian menjadikan Copper ini terpisah menjadi beberapa variasi seperti Copper Grate dan Copper Bulb.

3. Fitur Trap Door

Saat memainkan Minecraft versi 1.20.50 masing-masing pemain dituntut untuk membangun sebuah hunian yang aman dan nyaman untuk ditinggali.

Selain dibuat dengan bahan berkualitas sebagai membangun rumah di dunia nyata, salah satu fitur terbaru oleh game Minecraft versi 1.20.50 yaitu munculnya fitur Trap Door.

Berbeda dengan pintu Spyglass yang bisa difungsikan untuk memperoleh informasi dan tahan terhadap serangan petir, pintu Trap Door di Minecraft versi 1.20.50 ini memiliki fungsi agar pintu yang digunakan untuk menangkap pencuri.

Hal ini dikarenakan pintu Trap Door pada game Minecraft versi 1.20.50 ini bisa digunakan untuk menangkap alien atau membuat maling tidak dapat keluar dari rumah.

4. Hancurkan Pot

Saat memainkan game Minecraft versi 1.20.50, setiap pemain diharuskan untuk mengumpulkan item dengan berbagai cara seperti menambang, menebang pohon, atau dengan berburu.

Nah, di game Minecraft versi 1.20.50 ini pemain diberikan keleluasaan untuk menghancurkan pot untuk mendapatkan item yang dibutuhkan.

5. Arena Baru

Fitur lain yang akan pengguna dapatkan saat memainkan game Minecraft versi 1.20.50 adalah pemain akan dibawa ke arena baru yang bernama Trial Chamber.

Di arena baru ini, pengguna game Minecraft versi 1.20.50 tidak hanya bisa mencari dan mengumpulkan item-item penting, tetapi juga harus berhadapan dengan sosok musuh baru yang pastinya akan memacu adrenalin pemain.

6. Musuh Baru yang Lebih Menantang

Game Minecraft versi 1.20.50 memberikan tantangan yang sedikit berbeda dibandingkan dengan versi sebelumnya karena di versi ini akan muncul musuh baru yang lumayan kuat.

Musuh baru di game Minecraft versi 1.20.50 ini adalah sosok Breeze yang memiliki kemampuan unik yakni melakukan serangan dengan memakai kekuatan angin.

Serangan angin yang dilakukan oleh Breeze ini mampu membuka gerbang pertahanan maupun pintu rumah yang dibangun oleh pemain.

Walaupun serangan yang dilancarkan oleh sosok Breeze ini dampaknya tidak terlalu besar, tetapi kehadirannya dalam game Minecraft versi 1.20.50 cukup merepotkan pemain yang ingin segera menyelesaikan misi.

Selain kemunculan sosok Breeze, di game Minecraft versi 1.20.50 juga muncul Trial Spawner yang lumayan menyulitkan pemain.

Kehadiran musuh-musuh ini tergantung dengan seberapa banyak jumlah pemain yang masuk ke dalam Tray Chumber.

7. Copper yang Bisa Menyala

Fitur unik selanjutnya yang bisa didapatkan pengguna game Minecraft versi 1.20.50 adalah mendapatkan item Copper yang bisa menyala di kegelapan.

Biasanya item ini digunakan saat pengguna game Minecraft versi 1.20.50 melakukan misi penjelajahan di bawah tanah.

Namun, perlu diingat bahwa item ini bisa mengalami oksidasi sehingga membuat kemampuan item ini untuk menyala di dalam kegelapan tidak akan berlangsung lama.

B. Cara Instal Game Minecraft versi 1.20.50

Setelah mengetahui fitur-fitur baru yang telah ditambahkan oleh pihak developer, tentunya rasa ingin mencoba game Minecraft versi 1.20.50 yang kamu rasakan semakin besar.

Jika kamu sudah tidak tidak sabar untuk memainkan game Minecraft versi 1.20.50, silakan kamu ikuti langkah-langkah berikut ini

  • Pertama kamu harus membuka mesin pencari yang terpasang di ponselmu lalu silakan kamu ketikkan download Minecraft versi 1.20.50 atau kamu bisa langsung klik di sini, lalu silakan kamu klik ‘download’.
  • Selanjutnya, kamu akan dibawa ke halaman baru dan silakan kamu klik ‘download’.
  • Tunggu sejenak lalu silakan kamu klik ‘download’ yang berwarna biru.
  • Tunggulah sebentar sampai proses download selesai.
  • Jika proses download sudah selesai, sekarang aktifkan dahulu pengaturan penginstalan aplikasi dari sumber tidak diketahui.
  • Selanjutnya, kamu bisa melakukan penginstalan seperti biasa dan menunggunya hingga selesai.
  • Kemudian, silakan buka aplikasi game Minecraft versi 1.20.50 yang baru kamu instal.
  • Setelah itu, silakan kamu tekan tombol ‘play’ dan lanjutkan dengan memilih ‘create new’.
  • Kemudian, kamu bisa melanjutkan dengan mulai membangun kota atau mulai menjalankan misi dengan klik ‘New World’.
  • Sebelum game dimulai dan kamu menjalankan misi, sebaiknya kamu tentukan dahulu tingkat kesulitan game yang akan kamu mainkan.
  • Apabila kamu masih seorang pemula, sebaiknya kamu memilih level permainan yang paling mudah agar lebih cepat dalam menjalankan misi.

Nah, sekarang kamu sudah bisa memainkan game Minecraft versi 1.20.50 dengan mulai menjalankan misi sesuai dengan perintah game.

C. Cara Atasi Lag Game Minecraft versi 1.20.50

Beberapa laporan menyebutkan bahwa terkadang game Minecraft versi 1.20.50 ini sering mengalami lag saat dimainkan. Nah, berikut ini adalah beberapa solusinya.

  • Pertama, kamu bisa masuk dulu ke game Minecraft versi 1.20.50 yang sudah kamu instal.
  • Selanjutnya, masuklah ke menu ‘pengaturan’ lalu pilihlah ‘video’
  • Jika sudah, kamu bisa mematikan dulu ‘Fancy Leaves’ atau Fancy Graphic’ apabila game Minecraft versi 1.20.50 masih ngelag silakan nonaktifkan ‘Beautiful Skies’ dan ‘Renders Clouds’
  • Setelah itu, barulah kamu bisa mengurangi ‘Render Distance’

D. Spesifikasi Perangkat yang Mendukung Minecraft versi 1.20.50

Selain mengatasi lag dengan cara yang sudah disebutkan di atas, penting bagi kamu memperhatikan perangkat yang kamu pakai untuk bermain game Minecraft versi 1.20.50.

Supaya kamu bisa memainkan game Minecraft versi 1.20.50 dengan lancar di ponsel android, paling tidak OS dari android yang kamu gunakan sudah memiliki OS 8.0 atau di atasnya.

Selain itu, jangan lupa untuk RAM ponsel android yang mendukung untuk memainkan game Minecraft versi 1.20.50 minimal 4 GB dan akan lebih baik bila di atasnya.

Kemudian, pastikan ponsel yang digunakan masih memiliki ruang penyimpanan yang lega mengingat game Minecraft versi 1.20.50 ini termasuk memiliki kapasitas yang besar.

Terakhir, pastikan saat memainkan game Minecraft versi 1.20.50 ponselmu telah terhubung dengan jaringan internet yang kuat agar tidak macet saat dimainkan.

Demikian informasi yang bisa Mamikos berikan terkait cara download dan menggunakan Minecraft versi 1.20.50. Semoga artikel ini bermanfaat bagi yang membutuhkan. 


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah