5 Film Drakor yang Dibintangi Go Youn Jung Terpopuler, Belum Nonton?

Bukan hanya karena kecantikannya, Yoon Jung juga dapat membuktikan bakat aktingnya yang mumpuni untuk beradu akting dengan senior-seniornya.

07 April 2025 Bella Carla

5 Film Drakor yang Dibintangi Go Youn Jung Terpopuler, Belum Nonton? โ€“ Go Youn Jung, seorang aktris cantik Korea Selatan yang namanya kian disorot ketika berhasil membintangi series drama Alchemy Of Souls dan Law School.

Sebagai seorang aktris, nama Go Youn Jung dapat dikatakan sebagai pendatang baru karena ia baru memulai debutnya pada tahun 2019 lewat drama He Is Psychometric.

Meskipun demikian, aktris berusia 28 tahun ini sudah sangat diperhitungkan karena kesuksesannya atas drama-drama yang dibintanginya. Nah, dalam artikel ini sudah Mamikos rangkumkan film drakor yang dibintangi Go Youn Jung. ๐ŸŽญ๐Ÿ“น

Berikut Deretan Film Drakor yang dibintangi Go Youn Jung Terpopuler

Film Drakor yang Dibintangi Go Youn Jung Terpopuler
MUBI

Nama Go Youn Jung menjadi salah satu aktris Korea yang sedang populer dalam beberapa tahun terakhir ini.

Aktris kelahiran 1996 ini mengawali kariernya di dunia hiburan dengan menjadi model dari sejumlah merk ternama. Hingga kemudian pada 2019 Youn Jung akhirnya melakukan debutnya sebagai seorang aktris.

Pada awal karirnya sebagai aktris, Youn Jung memang hanya mendapatkan peran kecil dalam sebuah drama Korea.

Namun beruntungnya, lewat peran kecil tersebut Go Youn Jung selalu berhasil mencuri perhatian penonton lewat aktingnya dan kini hampir selalu mendapatkan peran penting dalam sebuah proyek.

Menariknya, serial ataupun film yang dibintangi oleh Go Youn Jung juga hampir selalu populer di media sosial, lho.

Berikut adalah beberapa rekomendasi drama Korea terpopuler dibintangi oleh Go Youn Jung yang wajib masuk dalam list tontonan kamu.

1. Law School (2021)

Film Drakor yang Dibintangi Go Youn Jung Terpopuler
dramaholic.blog

Bermula dari kasus pembunuhan salah satu profesor, Law School akan membawamu ke dunia hukum yang penuh intrik.

Berlatarkan di Fakultas Hukum Universitas Hankuk, drama ini mengisahkan para mahasiswa, dan profesor yang terjebak dalam sebuah kasus tak biasa.

Berawal ketika Profesor Seo Byung Ju (diperankan oleh An Nae Sang) menjadi korban pembunuhan saat mahasiswa melakukan uji coba sidang.

Kejadian tewasnya sang profesor ini berlangsung ketika kelas simulasi pengadilan mahasiswanya sedang dilaksanakan. Sang profesor yang paling mereka sayangi, Yang Jong Hun (diperankan oleh Kim Myung Min) pun ditetapkan sebagai tersangka.

Pada akhirnya, para mahasiswa hukum tersebut berusaha membuktikan Profesor Yang tidak bersalah. Kang Sol diperankan oleh Ryu Hye Young), Han Joon-Hwi (diperankan oleh Kim Beom), Jeon Ye-seul (diperankan oleh Go Youn Jung), dan yang lainnya pun bekerja sama untuk membuktikan kebenarannya.

Law School dapat dibilang menjadi drama Korea yang sangat berjasa dalam membesarkan nama Go Youn Jung di dunia akting. Pasalnya, dalam drama ini Youn Jung mendapatkan peran yang cukup besar.

2. Sweet Home (2020)

Sweet Home
i.pinimg.com

Sweet Home menjadi proyek terbesar yang pernah Go Youn Jung bintangi. Bagaimana tidak, drama bertema kiamat monster garapan Netflix ini sangat populer di seluruh penjuru dunia.

Bahkan, drama Korea yang melibatkan Song Kang sebagai pemeran utamanya ini sudah berlanjut ke musim kedua dan ketiga, lho.

Antusiasme penonton kala itu semakin menggelora karena Sweet Home disutradarai oleh sosok fenomenal, Lee Eung Bok.

Close