10 Rekomendasi Film tentang Monster yang Menegangkan dan Terpopuler

Rasakan teror dari monster-monster bengis yang siap menjadi mimpi burukmu dengan nonton film-film ini!

15 April 2025 Uyo Yahya

10 Rekomendasi Film tentang Monster yang Menegangkan dan Terpopuler โ€“ Salah satu film fiksi yang memiliki peminat banyak adalah yang bertemakan tentang monster. ๐ŸงŸ

Sosok besar dengan kekuatan, kecepatan, dan rupa yang buruk membuat penonton menjadi tegang sepanjang jalan cerita.

Ada 10 film tentang monster yang bisa menantang adrenalin untuk kamu tonton. Film apa saja? Cari tahu di artikel ini! ๐Ÿ‘‡

Ini Rekomendasi Film tentang Monster yang Bikin Tegang

1. A Quiet Place (2018)

film tentang monster
montasefilm.com

A Quiet Place merupakan film tentang monster yang menceritakan perjalanan keluarga Abbot untuk bertahan hidup didunia yang tengah berada dalam kuasa makhluk misterius.

Agar bisa bertahan hidup, mereka harus melakukan komunikasi dengan menggunakan bahasa isyarat. Selain itu mereka juga harus berjalan secara perlahan agar tak menimbulkan suara berlebih.

Namun suasana berubah menjadi mencekam ketika ibu dari keluarga tersebut harus melahirkan. Rasa tegang semakin memuncak saat sang Ibu akan melahirkan. Berbagai cara dilakukan untuk melindungi sang bayi.

Film yang ini rilis pada tahun 2018 dan tayang di platform online seperti Netflix dan Apple TV. Para aktor dan aktris yang bermain di film ini antara lain adalah Emily Blunt, John Krasinski, Millicent Simmonds, and Noah Jupe.

2. Godzilla (1954)

broadly-specific.com

Film tentang monster yang kedua adalah Godzilla. Ada banyak film Godzilla namun kali ini yang menjadi bahasan adalah film originalnya yang rilis pada tahun 1954.

Pada tahun tersebut, tentu saja film ini para pemainnya merupakan aktor dan aktris yang sekarang sudah senior seperti Akira Takarada, Momoko Kลchi, Akihiko Hirata, dan Takashi Shimura.

Godzilla adalah monster raksasa yang tidak sengaja tercipta akibat adanya radiasi nuklir di wilayah laut dan melakukan serangan di kota Tokyo, Jepang.

Film ini ternyata merupakan sebuah perlawanan Jepang terhadap Perang Dunia II, apalagi setelah terjadinya serangan bom atom di Nagasaki dan Hiroshima.

Film ini memberikan gambaran kepada dunia bahwa senjata nuklir itu berbahaya. Selain tentu saja bisa merenggut nyawa manusia, nuklir bisa merusak lingkungan bahkan hingga masa depan.

3. Anaconda

film tentang monster
bloody-disgusting.com

Film monster Anaconda yang rilis pada tahun 1997 ini merupakan salah satu film debutnya penyanyi Jennifer Lopez di dunia peran.

Bersama aktor lain seperti Ice Cube, Jon Voight, Eric Stoltz, dan Jonathan Hyde, Ia harus bertahan hidup dan melindungi diri dari serangan ular anaconda berukuran raksasa.

Tercatat, film ini ternyata merupakan salah satu film monster terbaik dengan tema adventure dari Amerika Serikat. Film ini bercerita tentang sebuah tim ekspedisi dokumenter yang membuat film dan seorang peneliti hutan Amazon.

Selama perjalanan mereka terus melakukan dokumentasi akan kehidupan alam liar di Amazon dan juga mencari suku asli yang tidak pernah terdokumentasi sebelumnya.

Tak ada yang menyangka, bahwa perjalanan mereka pun seketika berubah ketika mereka menjadi incaran seekor anaconda raksasa yang amat mengerikan.

4. Jurassic Park (1993)

play.google.com

Film tentang monster yang tidak bisa kamu lewatkan selanjutnya adalah Jurassic Park, film tentang petualangan ilmiah yang amat populer pada tahun rilisnya yaitu 1993.

Diperankan oleh aktor dan aktris seperti Sam Neill, Laura Dern, Jeff Goldblum, Richard Attenborough, dan Bob Peck, film ini adalah film Jurassic Park pertama yang memorable bagi anak tahun 90an.

Sebuah pulau terpencil jauh dari peradaban manusia telah menjadi tempat berbagai jenis dinosaurus yang hidup kembali berkat rekayasa genetika.

Sang pemilik taman ini, yaitu John Hammond, berencana untuk membuka kembali taman ini. Namun, sebelumnya Ia mengundang tim ahli dan cucunya untuk mengecek keadaan.

Sudah bisa tertebak. Kunjungan mereka di pulau tersebut tidak berjalan lancar karena adanya kegagalan sistem keamanan yang merupakan ulah dari dinosaurus tipe predator layaknya T-Rex dan Velociraptors.

Close