7 Contoh Gambar Iklan Produk yang Mudah Digambar dan Menarik (Makanan dan Minuman)
Apakah kamu sedang mencari inspirasi untuk membuat gambar dengan tema iklan produk? Simak kumpulan contoh gambar iklan produk yang mudah digambar yang menarik di bawah ini.
7 Contoh Gambar Iklan Produk yang Mudah Digambar dan Menarik (Makanan dan Minuman) – Saat kamu melihat iklan yang ada di jalan atau internet, pastinya kamu pernah bertemu dengan iklan yang menarik mata dan membuat kamu berhenti untuk membacanya.
Itu sebenarnya merupakan tujuan dari iklan sehingga kamu mau untuk membaca isi pesan atau melakukan himbauan yang ada di dalamnya.
Jika kamu saat ini berencana untuk menjual produk baru, maka menggunakan iklan merupakan cara yang efektif agar bisa memasarkannya.
Kamu dapat melihat beberapa dari contoh gambar iklan produk yang mudah digambar sebagai bentuk inspirasi untuk membuat iklan produk baru.
Kumpulan Contoh Gambar Iklan Produk Menarik dan Unik
Daftar Isi [hide]

Kemajuan dan perkembangan teknologi yang cukup pesat seperti saat ini mempermudah para pebisnis untuk mempromosikan produknya.
Termasuk dengan menggunakan iklan yang dipasang di berbagai tempat, mulai dari internet hingga juga berbagai tempat umum.
Meskipun teknik pemasaran dengan iklan ini sudah banyak digantikan dengan product placement dan sejenisnya, tetapi efektivitas untuk pemasangan iklan masih begitu tinggi.
Apalagi jika dilakukan dengan penggabungan pemasangan antara iklan media cetak dengan digital.
Buat kamu yang sedang mencari inspirasi untuk membuat gambar iklan produk, kamu bisa melihat beberapa contoh gambar iklan produk yang mudah digambar yang ada.
Hal ini akan membantu untuk menumbuhkan ide-ide baru dalam membuat gambar iklan yang menarik dan keren.

Advertisement
Berikut ini terdapat beberapa contoh gambar iklan produk makanan dan minuman yang mudah digambar tersebut.
1. Iklan Mie Instan

Salah satu contoh gambar iklan produk yang mudah digambar yang bisa kamu coba yaitu seperti iklan mie instan di atas.
Mungkin nama merek dari mie tersebut sudah tidak lagi asing untuk kamu dengar.
Contoh gambar yang ada di atas cukup menarik untuk dicoba karena unik dan berbeda dari iklan biasanya.
Selain itu, terdapat sentuhan gambar manual seperti jam alarm yang ada di sekitar mangkok mie tersebut.
Tidak perlu untuk mencoba menggambar benar-benar persis seperti contohnya, kamu bisa coba dengan mudah saja.
Misalnya dengan membentuk sketsanya atau digambar dengan style yang kamu miliki. Bisa juga kamu mengganti kombinasi dari warna yang digunakan pada contoh gambar iklan di atas.