5 Hal yang Harus Kamu Lakukan Setelah Tes UTBK 2021
5 Hal yang Harus Kamu Lakukan Setelah Tes UTBK 2021 — Mengikuti tes ujian UTBK pasti sudah sangat menguras energi dan konsentrasi.
Memahami perasaan itulah akhirnya Mamikos membuat artikel mengenai hal yang harus kamu lakukan setelah UTBK 2021 tersebut hari ini.
Mamikos mengerti hal tersebut makanya Mamikos ingin membuat kamu tetap termotivasi dan semangat dengan menyuguhkan artikel berisi kegiatan yang harus kamu lakukan setelah UTBK 2021 tersebut. Penasaran apa saja, simak terus di sini.
Beberapa Hal yang Harus Kamu lakukan Usai Tes UTBK 2021
Seperti yang sudah Mamikos sampaikan sebelumnya bahwa ada beberapa hal atau kegiatan yang perlu kamu lakukan usai mengikuti tes ujian UTBK 2021.
Namun sebelum mengetahui lebih lengkap kegiatan apa saja yang harus kamu lakukan setelah tes UTBK, simak hal-hal penting apa saja yang harus kamu lakukan sebelum mengikuti seleksi UTBK tersebut dalam artikel ini. Ketahui di sini informasi selengkapnya.
1. Pesan LTMPT Untuk Para Peserta UTBK
Baru-baru ini LTMPT mengimbau pada para peserta UTBK-SBMPTN 2021 untuk melakukan beberapa hal sebelum mengikuti tes atau seleksi UTBK nanti.
Apa saja pesan LTMPT pada para calon peserta UTBK tersebut? Semuanya bisa kamu simak sebagai berikut.
- Jaga kesehatan, makan yang baik, istirahat cukup serta disarankan untuk tetap berada di rumah jika tidak ada kepentingan mendesak!
- Diwajibkan untuk mencari informasi lokasi ujian dan syarat mengikuti UTBK melalui laman Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yaitu Pusat UTBK pilihan.
Poin satu ini dikarenakan ada beberapa Pusat UTBK yang tidak memperkenankan peserta untuk melakukan cek lokasi secara langsung. Jadi kamu bisa mengecek secara berkala di pusat LTMPT.
2. Persiapan di Hari H UTBK
- Poin pertama tentu saja kamu perlu menyiiapkan dokumen diatas meja untuk diverifikasi oleh Pengawas (benda lain yang tidak diperlukan harus masuk ke dalam tas dan diletakkan di tempat yang disiapkan).
- Kamu bisa mengikuti instruksi dari Pengawas. Misalnya saja kapan harus log in, latihan soal dan patuhi tata tertib ujian.
- Usai kamu masuk ruang ujian, jangan berbicara dengan peserta lain dengan alasan apapun.
- Kerjakan ujian sesuai petunjuk dan tetap mengikuti protokol kesehatan dan upaya pencegahan Covid-19. Jadi tetap gunakan masker dengan baik dan benar.
- Sebelum waktu ujian selesai, kamu belum diperkenankan untuk keluar ruangan. Apabila ada pertanyaan (bukan materi soal ujian), sampaikan pada Pengawas dengan cara mengacungkan tangan.
Guna menekan kemungkinan penyebaran virus Covid-19 semaksimal mungkin, LTMPT pun mengimbau pada para siswa untuk menaati seluruh peraturan yang ditetapkan termasuk begitu siswa selesai melaksanakan tes seleksi UTBK tersebut.
3. Ikuti Langkah Ini Begitu Selesai Mengikuti Seleksi UTBK
Makanya, kamu bisa melakukan beberapa hal yang akan Mamikos sebutkan di bawah ini setelah kamu menyelesaikan ujian kamu. Langsung saja simak apa saja yang harus kamu lakukan setelah selesai melaksanakan tes UTBK!
Mamikos harap kamu bisa memahami dengan seksama tata tertib yang akan dilampirkan di sini.
- Apabila waktu ujian UTBK telah selesai, usahakan tetap duduk sampai kamu dipersilakan pengawas untuk keluar dari ruangan.
- Saat berjalan keluar ruangan, kamu harus tetap mengikuti protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19. Tetap gunakan masker dengan baik dan benar serta jaga jarak aman.
Usai tes UTBK tersebut, kamu bisa segera pulang guna membersihkan diri.
Jangan lupa untuk mengecek secara berkala berbagai informasi penting melalui portal resmi dari LTMPT. Apalagi jika kamu adalah peserta UTBK 2021 yang baru saja mengikuti tes dan setelah selesai mengikuti tes nanti.
4. Beberapa Hal yang Perlu Kamu Lakukan Setelah Menjalani Tes UTBK
Sampailah kita pada pembahasan informasi utama mengenai hal yang perlu kamu lakukan usai menjalani tes atau seleksi UTBK.
Beberapa hal ini sudah Mamikos susun berdasarkan pengalaman dari siswa dan siswi yang baru saja mengikuti tes UTBK.
Penasaran apa saja aktivitas atau kegiatan yang bisa dilakukan usai tes UTBK tersebut? Simak penjelasan lengkapnya sebagai berikut ini.
1. Menenangkan Diri
Mamikos memahami bahwa saat menjelang seleksi dan tes UTBK kamu sudah menggunakan sebagian besar waktu kamu untuk belajar dan berusaha agar maksimal di hari H. Oleh sebab itu, Mamikos menyarankan agar kamu menenangkan diri.
Tarik nafas dalam dan hembuskan. Tenangkan pikiranmu dan ajak dirimu sendiri berbicara. Bahwa kamu sudah melakukan segala upaya yang terbaik dan maksimal. Sekarang tinggal mempersiapkan diri untuk step selanjutnya di depan.
2. Menikmati Hari
Hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan usai menjalani tes UTBK adalah dengan menikmati hari-hari kamu. Setelah berjuang dan berupaya untuk mengikuti UTBK kamu pasti rentan terhadap stres dan juga mengalami semacam tekanan secara tidak langsung.
Nah, ini adalah kesempatan kamu untuk melepaskan stres dengan menikmati hari-hari kamu. Kamu mungkin bisa bangun dengan perasaan jauh lebih lega sebab satu persatu beban yang sempat memberatkan pundak kamu sudah terlepas.
3. Berbincang Bersama Teman Seperjuangan
Hal berikutnya yang dapat kamu lakukan setelah menjalani tes UTBK 2021 yang dapat kamu lakukan adalah dengan hangout bersama teman seperjuangan kamu menjalani UTBK.
Mulai dari belajar bersama, pergi bimbel bersama hingga bertukar informasi terkait UTBK, materi pelajaran dan lainnya kamu lakukan bersama mereka.
Maka ketika beban itu sudah terlepas sedikit, alangkah baiknya kamu pergi bersama mereka, tanpa membawa-bawa topik cerita mengenai tes seleksi UTBK.
Kamu bisa benar-benar melakukan hal layaknya remaja lakukan. Karena sekarang sedang masa pandemi, dan kamu kemungkinan tidak bisa nongkrong di cafe seperti biasa, maka kamu bisa melakukan hangout virtual.
Sambil bercerita hal-hal remeh temeh dijamin stres kamu akan jadi jauh lebih berkurang hingga kamu pun siap untuk menghadapi step berikutnya.
4. Persiapan Langkah Selanjutnya
Kamu boleh bersantai sejenak, melepas penat dan hal lainnya. Namun jangan lupa perjuangan kamu belum selesai sampai di sini.
Oleh sebab itu kamu perlu mempersiapkan diri sedini mungkin. Apapun hasil akhirnya nanti, kamu harus sudah siap menghadapi hal tersebut.
5. Perbanyak Doa dan Legawa
Pada akhirnya kita pun akan kembali pada Sang Khalik, di mana Dia lah yang memegang kendali penuh atas setiap keputusan.
Meskipun upaya yang sudah kita lakukan sudah kita rasa maksimal, namun ada hal-hal yang mungkin tidak dapat kita ketahui.
Yakni apa yang terjadi di masa depan. Maka, Mamikos sarankan untuk perbanyak berdoa dan bertawakal pada hasil akhir dari usaha yang kamu lakukan saat ini.
Dengan demikian usai sudahlah penjelasan Mamikos terkait hal yang harus kamu lakukan setelah mengikuti tes UTBK 2021 pada kesempatan ini.
Mudah-mudahan saja apa yang telah Mamikos beritakan di atas bermanfaat dan dapat memberikan kamu sebuah pencerahan atau pengetahuan baru.
Jangan lupa untuk selalu mengunjungi atau mengakses aplikasi pencari kos Mamikos apabila kamu memerlukan info hunian kos terjamin dan terpercaya.
Ada banyak sekali pilihan yang akan memanjakan kamu. Unduh sekarang juga aplikasinya via Appstore dan Playstore, gratis.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu: