Berikut Hambatan dalam Perdagangan Internasional, Kecuali? Ini Jawabannya

Perdagangan internasional tidak selalu berjalan lancar, sebab ada beberapa hambatan yang harus dihadapi.

21 Maret 2025 Fanny

Berikut Hambatan dalam Perdagangan Internasional, Kecuali? Ini Jawabannya โ€“ Perdagangan internasional telah membuka peluang keuntungan bagi setiap negara yang melakukannya. 

Pasalnya, setiap negara dapat memenuhi setiap kebutuhan akan komoditas tertentu yang tidak dimiliki, sehingga dapat terpenuhi dari negara lain.

Namun, dalam prosesnya terdapat beberapa kendala yang membuat proses dari perdagangan internasional tidak bisa berjalan mulus.๐Ÿšข๐Ÿ“ฆ๐ŸŒ

Berbagai Hal yang Menjadi Hambatan dalam Perdagangan Internasional 

Berikut hambatan dalam perdagangan internasional, kecuali โ€ฆ

a. Adanya kuota
b. Adanya proteksi
c. Adanya politik dumping
d. Adanya harga lebih mahal

Jawabannya: d. Adanya harga lebih mahal

Harga yang lebih mahal bukan termasuk pada hambatan perdagangan internasional, karena hal tersebut bisa terjadi akibat beberapa faktor, seperti halnya distribusi, biaya produksi, atau pajak. 

Berbeda halnya dengan kuota, proteksi, dan politik dumping yang termasuk dalam hambatan perdagangan internasional.

Mengutip dari laman Kompas, kebijakan kuota merujuk pada pembatasan jumlah fisik barang yang masuk (kuota impor) dan juga yang keluar (kuota ekspor). Ini menjadi hambatan karena dinilai tidak adil dan tidak transparan, serta dalam praktiknya juga acap kali menimbulkan diskriminasi.

Lalu, proteksi merupakan kebijakan suatu negara dengan membatasi arus ekspor dan impor barang maupun jasa, dengan tujuan untuk melindungi industri dan juga pekerja lokal dari persaingan dengan produk asing. 

Hal tersebut menjadi hambatan perdagangan internasional karena akses pasar menjadi lebih sulit untuk didapat bagi negara lain, selain itu proteksionime ini juga bertentangan dengan prinsip perdagangan bebas yang menganjurkan pada minimnya hambatan perdagangan antar negara. 

Kemudian, perihal politik dumping yang merupakan kebijakan menjual hasil produksi di luar negeri dengan harga lebih murah daripada dalam negeri. 

Di satu sisi, kebijakan tersebut bisa memberikan keuntungan besar di luar negeri, tetapi ini tidak adil bahkan cenderung curang karena bentuk dari persaingannya tidak sehat dan merugikan salah satu pihak. 

Penutup 

Selain ketiga contoh hambatan di atas, ada juga contoh hambatan perdagangan internasional lainnya seperti perbedaan mata uang, terjadinya konflik besar di suatu negara, rendahnya kualitas SDM, hingga birokrasi yang pelik.๐Ÿ“‘๐Ÿ”

Referensi:


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta

Close