Harga, Ukuran dan Merek Toren Tandon Air Plastik Terbaru 2021

Posted in: Informasi Penting
Tagged: Tandon air Toren

Harga, Ukuran dan Merek Toren Tandon Air Plastik Terbaru 2021 — Kamu pernah mengalami kejadian kehabisan air saat tiba-tiba mati listrik? Sementara air tidak menyala dan tidak ada persediaan, hidup kamu selama hari itu tetap harus berjalan. Pasti rasanya tidak enak.

Makanya kali ini Mamikos akan memberikan rekomendasi harga, ukuran dan merek toren tandon air plastik terbaru yang bisa kamu pilih salah satunya. Jika kamu masih penasaran untuk apa fungsi dari toren air di rumah, Mamikos akan kupas habis dalam artikel ini.

Perkiraan Harga Ukuran dan Merek Toren Tandon Air Plastik Terbaru

blibli.com

Di atas Mamikos sudah menyinggung sedikit tentang peristiwa tidak menyenangkan jika sampai mati listrik dan persediaan air di rumah kamu habis. Nah, untuk mengenali apa penting dan pengertian dari toren air ini, kamu perlu menyimak penjelasan Mamikos di bawah ini. 

1. Pengertian dari Toren Tandon Air

Toren merupakan sebuah tempat penyimpanan air yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan. Untuk penggunaannya tidak terbatas hanya untuk rumah saja kok.

Sebab untuk berbagai keperluan lain seperti bertani hingga irigasi atau kegiatan agrikultur toren juga sangat diperlukan.

Tapi masalahnya untuk tempat penyimpanan air ini memiliki berbagai jenis ukuran. Tenang saja, Mamikos akan membahas tentang harga, ukuran hingga merek toren tandon air tersebut sebentar lag.

2. Pentingnya Memiliki Toren Tandon Air 

Setelah kamu mengenal pengertian dan apa manfaat adanya toren atau tandon air di rumah, Mamikos juga akan menjelaskan tentang pentingnya memiliki tempat penampungan air sendiri di rumah.

Dikarenakan air merupakan sebuah komoditas yang langka dan tidak tergantikan, maka anjuran untuk menghemat semampu yang bisa kita lakukan selalu digaungkan di mana-mana.

Sama seperti tanah, air merupakan anugerah Yang Maha Kuasa sediakan untuk seluruh umat di dunia tanpa terkecuali. Meski begitu kamu harus bijak dalam menggunakan air.

Melakukan penghematan air sangat penting. Sebab di masa depan anak cucu kita berhak mendapatkan dan menikmati air bersih. Salah satu cara agar air bersih tetap terjaga dan dilestarikan adalah dengan memanfaatkan toren tandon air di rumah.

3. Alasan Kenapa Harus Memiliki Toren

Selain berguna untuk penampungan air, toren juga berguna sebagai penghematan biaya listrik lho. Meski kamu sudah menghemat penggunaan air, tapi jika situasi di rumah kamu masih menggunakan pompa air yang harus dinyalakan setiap kali diperlukan, sama saja pemborosan.

Dikarenakan tugas utama pompa air adalah mengalirkan air dari tanah langsung ke toren, maka sudah bisa dipastikan kamu akan lebih menghemat penggunaan listrik. Pompa air hanya akan digunakan saat air dalam toren sudah habis. Jadi lebih hemat bukan.

Manfaat lain yang sudah Mamikos sebutkan juga adalah andaikan tiba-tiba terjadi pemadaman, listrik mati atau situasi darurat lainnya, kamu bisa jauh lebih siap. Toren di rumah bisa menampung dan menyimpan air dalam jumlah besar dan bisa menyelamatkan kamu. 

Selain itu alasan agar kamu memiliki toren adalah keamanan air yang terus terjaga. Sebab air yang tersimpan di dalam toren tidak akan mudah terkontaminasi. Jadi lebih aman juga apabila hendak dikonsumsi. Umumnya, toren air bisa ditaruh di bagian atas rumah atau ada juga yang memiliki spot khusus di belakang rumahnya. 

4. Daftar Harga, Ukuran dan Merek Toren Tandon Air Rekomendasi

1. Penguin TB500 

lazada.co.id

Harga : Rp 1.075.000

Tandon air yang pertama Mamikos rekomendasikan adalah merek Penguin TB500. Tandon satu ini memiliki kapasitas yang cukup besar hingga mencapai 5100 liter air.

Memilih tandon Pengun TB500 bisa membuat kebutuhan air anggota kelurga kamu terpenuhi. Sebab kamu tidak perlu berkali-kali membuka pompa air jika memiliki toren ini. 

Produk toren Pengun TB500 terbuat dari plastic polyethylene yang bisa didaur ulang. Maka tentu saja produk satu ini jauh lebih ramah lingkungan. Pada bagian dalam toren  dilapisi Plascobrite.

Lapisan ini berfungsi mencegah bau dan bertumbuhnya lumut, sehingga air akan jauh lebih bersih.

Merek toren satu ini juga anti bakteri sehingga aman digunakan. Keterangan tersebut diperkuat dengan stiker Biocote yang menempel di badan toren. 

Keunggulan Toren :

  1. Daya tampung besar
  2. Terbuat dari bahan yang dapat didaur ulang
  3. Lapisan dalam dapat mencegah bau serta menghambat pertumbuhan lumut
  4. Terdapat stiker biocote anti bakteri

2. EXcel ALB1200

inkuiri.com

Harga: Rp 1.700.000

Merk toren tandon air berikutnya yang Mamikos sarankan adalah Excel ALB1200. Konon pembuatan produk satu ini menggunakan teknologi blow yang menghasilkan partikel plastic yang jauh ebih rapat.

Artinya kualitas produk jauh lebih baik sebab jauh lebih kuat dan tahan lama. Tandon satu ini hadir dengan kapasitas mencapai 1000 liter. Bukan itu saja, tandon satu ini juga memiliki triple construction jadi akan jauh lebih efisien saat akan memasangnya. 

Keunggulan Toren :

  1. Dibuat dengan teknologi blow jadi kualitas lebih bagus 
  2. Memiliki triple construction sehingga lebih efisien
  3. Daya tampung 1000 liter

3. MPOIN Plus Wave 600L

productnation.co

Harga: Rp 1.500.000

Selanjutnya dari daftar harga, ukuran dan merek toren tandon air rekomendasi Mamikos ada toren merek MPOIN tipe MPOIN Plus Wave. Kapasitas toren ini mencapai 600 liter.

Toren MPOIN juga hadir dengan kualitas yang sangat baik dan tahan lama. Teknologi antimicrobial silver ion nya mampu membunuh bakteri jahat dan jamur hingga 99,9%. Artinya kualitas air dan kebersihannya akan jauh lebih terjaga. Selain itu toren ini menjadi lebih aman untuk digunakan.

Terdapat pula teknologi lightblock yang mampu melindungi tangki dari sinar UV. Ditambah dengan Thermal Stabilizer yang dapat menjaga kestabilan suhu air dalam tangki agar tetap sejuk. Selain itu bahan dari toren ini adalah Dow Chemical Amerika yang tidak mudah pecah.

Keunggulan Toren:

  1. Memiliki teknologi anti microbial silver ion yang dapat membunuh bakteri jahat dan jamur
  2. Toren dilengkapi dengan teknologi light block
  3. Suhu air dapat terjaga tetap sejuk
  4. Terbuat dari bahan lentur dan tidak mudah pecah

4. Penguin TE 50

tokopedia.com

Harga: Rp 1.375.000

Masih dari merek Penguin kali ini Mamikos akan membahas Penguin TE 50. Untuk merek tandon satu ini, bentuknya agak unik lho. Apabila kamu hanya tahu tandon air memiliki bentuk membulat maka untuk tipe penguin yang ini hadir dengan desain segi empat.

Tandon satu ini memiliki kapasitas air hingga 450 liter. Makanya sangat cocok untuk kamu yang memang sedang mencari tandon dengan ukuran kecil. Penguin juga membuat produk satu ini dengan teknologi rotamould 4 yang dapat memberikan perlindungan menyeluruh.

Disamping itu, tandon toren ini dilengkapi dengan lapisan luar yang memiliki perlindungan UV20+ dan memberikan perlindungan dari sinar UV. Makanya mampu bertahan terhadap berbagai kondisi cuaca ekstrem dan menghambat pertumbuhan jamur dan lumut yang mengganggu.

Keunggulan Toren:

  1. Desain unik
  2. Memiliki teknologi rotamould 4
  3. Dilengkapi perlindungan UV20+
  4. Aman digunakan serta mampu menjaga kualitas air

5. Polytank LS1100 

blibli.com

Harga: Rp 1.400.000

Polytank LS1100 ini memiliki kapasitas hingga 1100 liter air. Produk ini terbuat dari bahan polyethylene murni dengan standar internasional yang menjadikannya layak untuk kamu pertimbangkan. Belum lagi produk satu ini dijual dengan harga terjangkau.

Polytank memiliki desain konstruksi tiga lapisan dengan bagian terdalam berwarna putih dan dapat memberikan jaminan kualitas air tetap bersih dan tidak berbau.

Keunggulan Toren :

  1. Terbuat dari bahan berstandar Internasional
  2. Harga terjangkau
  3. Mampu menghambat pertumbuhan lumut
  4. Tidak berbau

6. Profil Tank BPE 550L 

shopee.com

Harga: Rp 1.000.000

Profil tank BPE 550L satu ini terbuat dari bahan plastik berkualitas dan memiliki kemampuan bertahan dari segala jenis cuaca bahkan cuaca ekstrem lho.

Menariknya menarik lagi, pihak produk berani memberikan garansi hingga 25 tahun untuk penggantian produk.

Merk tandon satu ini dilengkapi dengan perlindungan dari sinar UV sehingga mampu menghambat pertumbuhan lumut dan tidak berbau. Makanya tandon ini cocok untuk diletakkan di luar ruangan.

Keunggulan Toren :

  1. Garansi sampai 25 tahun
  2. Memiliki perlindungan sinar UV
  3. Dapat bertahan dari cuaca ekstrem

7. Tandone

bukalapak.com

Harga: Rp 1.093.000

Rekomendasi merek toren tandon berikutnya adalah Tandone. Produsen tandon satu ini menawarkan berbagai jenis dengan beberapa pilihan kapasitas mereka. Dari ukuran 250 liter hingga yang paling besar hingga 1200 liter.

Produk Tandone ini terbuat dari bahan plastik berkualitas tinggi sehingga jauh lebih awet dan tahan lama. Tandone ini memiliki ketebalan dinding 6 hingga 9 mm dengan kemampuan menahan sinar UV tidak tembus ke dalam tandon.

Keunggulan Toren :

  1. Dinding tandon mampu menahan sinar UV 
  2. Terbuat dari material plastik berkualitas tinggi
  3. Tutup tangki ulir rapat

5. Tips Memilih Toren Air yang Tepat 

Sekarang kamu sudah tahu tentang pengertian toren tandon air tersebut hingga alasan kenapa harus memilikinya di rumah. Nah, Mamikos tidak ingin ketinggalan untuk memberikan tips untuk memilih toren tandon air tersebut. 

Berikut ini Mamikos lampirkan beberapa tips yang bisa dicontoh atau aplikasikan saat hendak memilih toren untuk kamu taruh di rumah. Simak dengan saksama:

A. Pilih Ukuran yang Pas

Sebelum membeli, kamu harus tahu dulu kapasitas keperluan atau kebutuhan kamu di rumah. Hal tersebut bisa menyesuaikan dengan ukuran toren yang nantinya akan kamu pilih.

Semakin besar ukuran dari toren air yang kamu kehendaki, maka biaya yang harus kamu keluarkan bisa menjadi lebih besar.

Akan tetapi daya tampung air yang nanti akan kamu hemat juga bisa lebih banyak. Tapi kamu harus tetap memilih ukuran dengan tepat.

B. Pilih Sesuai Budget

Setelah ukuran, kamu juga perlu memilih toren dengan merek yang harganya cocok dengan kantong kamu. Untuk ukuran toren yang ditaruh di rumah, bahan plastik atau fiberglass menjadi salah satu yang paling sering dipilih.

Jadi, dengan demikian usai sudah penjelasan Mamikos terkait harga, ukuran dan merek toren tandon air plastik yang bisa Mamikos sampaikan. Semoga saja informasi yang disampaikan di atas bermanfaat dan memberikan kamu sebuah inspirasi baru.

Jangan lupa untuk mengunduh aplikasi pencari kos Mamikos yang akan memudahkan kamu dalam mencari dan mendapatkan hunian terutama kos. Apabila kamu belum mengunduh dan menjalankannya, segera unduh secara gratis via Appstore dan Playstore, sekarang!


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah