Hati-hati, 50 Istilah dalam Tugas Ospek Ini Sering Bikin Mahasiswa Baru Bingung

Hati-hati, 50 Istilah dalam Tugas Ospek Ini Sering Bikin Mahasiswa Baru Bingung – Saat menjadi mahasiswa baru, biasanya kamu akan mengikuti serangkaian kegiatan Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus (Ospek).

Terkadang, tugas ospek itu membingungkan karena banyaknya istilah yang harus kamu pecahkan maknanya. Tujuannya sih, supaya mahasiswa baru tetap kreatif dan mau berpikir dari sudut pandang yang berbeda.

Namun, kamu tak perlu khawatir karena pada kesempatan kali ini Mamikos akan menjelaskan beberapa istilah dalam tugas ospek.

Informasi Seputar Istilah dalam Tugas Ospek

gamatechno.com

Ada banyak istilah dalam tugas ospek yang mungkin tidak begitu familiar bagi kamu.

Sebagai peserta ospek, tentunya mengetahui istilah-istilah terkait tugas ospek penting diketahui agar kamu terbiasa menebak clue dan tidak salah dalam mengartikan.

Jika kamu mengetahui banyak istilah dalam tugas ospek maka kamu akan berhasil mengerjakan tugas dengan cepat dan tepat.

Pada artikel ini, Mamikos menyajikan daftar lengkap istilah dalam tugas ospek untuk membantu kamu menyelesaikan tugas.

Sekilas Mengenai Ospek

Seperti yang sudah Mamikos singgung sebelumnya, ospek adalah kegiatan yang wajib diikuti oleh mahasiswa baru. Bahkan, ada beberapa kampus yang menetapkan kegiatan ospek sebagai syarat wajib kelulusan.

Kegiatan ospek diselenggarakan dibawah koordinasi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) pada setiap kampus. Tujuan utamanya adalah untuk mengenalkan kamu dengan seluk beluk kampus.

Mulai dari sejarah kampus, fakultas dan jurusan, sistem pembelajaran, fasilitas yang tersedia, hingga berbagai organisasi dan unit kegiatan mahasiswa.

Manfaat Ospek Kuliah

Lebih mengenal teman seangkatan

Kegiatan ospek akan sangat bermanfaat untuk bisa menambah relasimu. Banyaknya relasi seangkatan akan memudahkan kamu jika ingin ikut kepanitiaan atau organisasi tingkat jurusan. 

Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan teman diskusi untuk membahas hal-hal tentang perkuliahan sehari-hari. Misalnya, bertanya tentang tugas dan jadwal perkuliahan.

Kamu juga harus selektif dalam memilih teman, ya. Pilihlah teman yang suportif dan mau maju bersama.

Beradaptasi dengan lingkungan kampus

Kampus adalah lingkungan baru bagi kamu. Dengan mengikuti kegiatan ospek, kamu akan dibantu untuk lebih mengenal lingkungan kampus dengan segala sistemnya.

Beradaptasi dengan mengenal kampus lebih dalam tentu bermanfaat untuk perkuliahan kedepannya.

Mengenal kondisi kampus

Detail kampus yang harus kamu ketahui, yaitu berbagai fakultas dan jurusan yang ada, kondisi lingkungan di dalam dan di luar kampus, organisasi, berbagai aktivitas menarik, dan lainnya.

Kegiatan ospek juga merupakan kesempatan untuk mencari tahu berbagai organisasi yang cocok dengan kamu.

Kamu bisa belajar menjadi staf yang aktif dalam berkontribusi melakukan berbagai macam kegiatan pengabdian yang bermanfaat.

Siapa tahu kamu kelak bisa menjadi ketua departemen atau bahkan ketua organisasi.

Selain itu, kamu juga perlu tahu tentang kondisi di luar kampus. Misalnya, tempat nongkrong terdekat, perpustakaan, atau tempat lainnya yang bisa mendukung produktivitas kuliah kamu.

Belajar bekerjasama dan melatih mental

Ketika ospek, mahasiswa akan dibagi menjadi beberapa kelompok. Di dalam kelompok, kamu harus mampu bekerjasama dengan baik karena hal ini akan menentukan kekompakan dan nilai kelompok.

Kamu pun bisa mengasah skill kerjasama yang akan bermanfaat dalam kegiatan perkuliahan maupun setelah lulus kelak.

Apalagi, dalam pengerjaan tugas biasanya lebih banyak tugas kelompok daripada tugas individu. Artinya, kamu akan dihadapkan dengan situasi berkelompok yang membutuhkan skill bekerjasama.

Selain itu, kegiatan orientasi mahasiswa baru ini juga akan melatih mental kamu. Tujuannya agar kamu bisa lebih siap dalam menjalani kehidupan kampus yang sangat berbeda dengan kehidupan sekolah.

Kamu akan berhadapan dengan dosen, senior, dan teman seangkatan yang beragam.

Tugas yang akan diberikan oleh senior juga akan melatih psikologis kamu. Biasanya, tugasnya berupa membuat nametag, membawa peralatan tertentu yang sesuai dengan ciri khas jurusan, dan lainnya. 

Tantangan tersebut akan melatih mental kamu untuk lebih siap, tenang, dan berpikir positif untuk mencari solusi.

Mengetahui sistem akademik

Salah satu rangkaian kegiatan ospek adalah penjelasan dosen tentang cara menghitung IPK, cara memilih kelas, detail mata kuliah yang akan kamu pelajari, dan sebagainya.

Info tersebut sangat penting untuk kamu ketahu. Jadi, jangan sampai melewatkan kegiatan ospek, ya.

Menambah pengalaman

Kegiatan pertama kamu sebagai mahasiswa baru adalah ospek. Dengan mengikuti kegiatan ospek, kamu bisa menambah pengalaman yang bisa kamu ceritakan ke orang di sekeliling kamu.

Tak hanya itu, mengikuti kegiatan ospek juga bisa memperluas relasi dengan teman lintas jurusan.

Semakin banyak relasi maka semakin banyak pula kesempatan atau manfaat yang bisa kamu dapatkan selama berkuliah, bahkan setelah lulus nanti.

Daftar Lengkap Istilah dalam Tugas Ospek

Istilah dalam tugas ospek biasanya berupa clue yang harus kamu pecahkan maknanya. Sebagian besar jawaban dari istilah dalam tugas ospek adalah makanan dan minuman. Biasanya berupa merknya maupun sinonimnya.

Selain itu, banyak istilah lucu yang juga digunakan untuk menggambarkan jawaban.

Berikut ini sudah Mamikos rangkum beberapa istilah yang sering muncul dalam daftar tugas ospek.

  1. Air putih: air susu
  2. Air bening: air putih
  3. Air lumpur: susu cokelat
  4. Susu kebangsaan: susu bendera
  5. Oli: kopi
  6. Minuman kakak perempuan: teh
  7. Minuman daerah saya: mizone
  8. Minuman perkakas: 2Tang
  9. Minuman dugem: club
  10. Minuman permisi: mangga
  11. Minuman piala dunia: coca cola
  12. Nasi pocong: lontong
  13. Nasi merdeka: nasi berwarna putih dan merah yang dibentuk seperti bendera merah putih
  14. Nasi Betadine: nasi goreng atau nasi kecap
  15. Nasi berlumpur: nasi pecel
  16. Nasi rakyat jelata: nasi yang dilengkapi dengan tahu, tempe, dan telur
  17. Nasi trio macan: nasi dan iwak peyek
  18. Pisang sesisir: 1 pisang dan 1 sisir
  19. Buah malam minggu: apel
  20. Buah permisi: buah mangga
  21. Buah harajuku: buah J-rock (buah jeruk)
  22. Buah dad say yes: papaya
  23. Buah ciuman matahari: sunkist
  24. Buah ketakutan: buah pear
  25. Buah lesbi/homo: jeruk
  26. Buah full colour: jeruk
  27. T + kekebalan: timun
  28. Bakal ayam: telur
  29. Telur gunung berapi: telur balado
  30. Telur kotak: martabak
  31. Telur udik cap RT/RW: telur asin
  32. Telur mata sapi normal: telur sapi tidak pecah
  33. Ikan harta karun: ikan mas
  34. Ikan masuk angin: ikan kembung
  35. Makanan tahun 45: makanan 4 sehat 5 sempurna
  36. Makanan upin ipin: ayam goreng di atas nasi
  37. Makanan pelaut: bayam
  38. Sayur ngantuk: kangkung
  39. Bantal sobek isi tanah: roti sobek yang berisi cokelat
  40. Roti tukul: roti sobek
  41. Dodol sapi: sosis
  42. Kedelai injek: tempe
  43. Snack sepatu kekeringan: kue soes kering
  44. Bulan digigit monster: pastel
  45. Cokelat Rihanna: cokelat payung
  46. Cokelat hujan: cokelat payung
  47. Cokelat kembar: choki-choki
  48. Biskuit dangdut: biskuit roma
  49. Biskuit ade rai: biskuat
  50. Wafer piramida: gery piramid

Penutup

Istilah-istilah di atas bisa saja dimodifikasi, yang penting terapkan saja daya imajinasi dan pengetahuan kamu dalam menebak tugas ospek yang diberikan.

Sekian informasi istilah dalam tugas ospek dari Mamikos. Daftar istilah di atas bisa memudahkan kamu untuk mengerjakan tugas ospek yang diberikan. Semoga bermanfaat. 

Buat kamu yang sedang bingung mencari kost di dekat sekolah atau kampus idaman, kamu bisa install aplikasi Mamikos.

Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: