Hikayat Adalah Salah Satu Jenis Cerita Rakyat yang Disajikan dengan Menonjolkan Unsur Penceritaan?

Hikayat Adalah Salah Satu Jenis Cerita Rakyat yang Disajikan dengan Menonjolkan Unsur Penceritaan? – Cerita hikayat merupakan karya sastra lama yang berisikan tentang cerita, kisah, hingga dongeng. 

Hikayat juga masuk ke dalam kategori cerita rakyat yang dibuat sebagai bentuk ekspresi dari pemikiran ke sebuah prosa dan menjadi pelipur lara. 

Ada hal yang membuat hikayat begitu menonjol dan menjadi ciri khasnya sebagai sebuah karya sastra. Yuk, simak penjelasannya berikut ini. 

Mengenal Lebih Jauh Tentang Karya Sastra Hikayat

Hikayat merupakan salah satu dari jenis cerita rakyat yang disajikan dengan menonjolkan unsur penceritaan kemustahilan dan kesaktian tokoh-tokohnya. 

Kemustahilan dan juga kehebatan tokoh dalam cerita hikayat menjadi salah satu ciri karya sastra ini. Kamu akan menemukan berbagai cerita yang mengedepankan kehebatan, kesaktian, dan mukjizat dari tokoh dalam ceritanya. 

Cerita yang mengandung berbagai keajaiban membuat hikayat menyajikan kisah yang tidak logis atau tidak masuk akal.

Begitu pun, dengan kesaktian para tokoh yang akan sering kita temukan dalam hikayat. Tokoh diceritakan memiliki kehebatan dan kekuatan tertentu. Ini juga merupakan salah satu ciri dari hikayat. 

Selain itu, dalam penceritaannya pun hikayat juga identik dengan dengan penggunaan latar istana, kerajaan, dan lingkungan yang mendukung di sekitarnya. 

Cerita hikayat yang biasanya menggunakan bahasa Melayu, dibuat seperti itu karena sebagai salah satu cara untuk menjadi penghiburan, pelipur lara, hingga membangkitkan semangat juang. 

Mengingat saat terjadinya perang tidak banyak hiburan yang ada, sehingga hikayat menjadi salah satu cara untuk meramaikan pesta di zaman dulu sekaligus menumbuhkan jiwa kepahlawanan dan semangat juang. 

Hikayat sendiri merupakan serapan dari bahasa Arab, yaitu kata haka yang artinya cerita. Tetapi, dari sisi harfiah kata hikayat memiliki arti kenang-kenangan dan sinonim dari tarikh atau riwayat. 

Seorang pembuat hikayat akan memasukkan nilai-nilai tertentu dalam ceritanya dan menjadi unsur ekstrinsik yang memengaruhi ceritanya secara langsung maupun eksplisit. 

Mulai dari adanya nilai moral, nilai sosial, nilai budaya, nilai edukasi, dan nilai religius. 

Penutup 

Jadi, cerita hikayat merupakan salah satu karya sastra yang menunjukkan penceritaan kemustahilan dan juga kehebatan para tokohnya. Ini juga menjadi karakteristik dari sebuah cerita hikayat. 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta