Ide atau Gagasan Pokok yang Menjadi Dasar Puisi Adalah?
Ide atau Gagasan Pokok yang Menjadi Dasar Puisi Adalah? — Ide atau gagasan pokok yang menjadi dasar puisi adalah tema. Seperti halnya pada teks bacaan, puisi juga memiliki gagasan pokok atau landasan ide yaitu, tema.
Ulasan Gagasan Pokok yang Menjadi Dasar Puisi
Agar kamu lebih paham mengenai ide atau gagasan pokok puisi ini, yuk, bahas bareng Mamikos!
Pengertian Tema
Seperti halnya ide pokok pengertian tema adalah suatu landasan pikiran, atau gagasan pokok, atau ide dasar untuk pengembangan puisi oleh penyair.
Berdasarkan pada tema yang dipilih, penyair akan mengembangkannya, seperti halnya ide pokok dan kalimat penjelas.
Pada karya sastra seperti puisi, tema berfungsi sebagai struktur yang bersifat abstrak dan terjadi pengulangan secara implisit. Tema pada karya sastra juga bisa diartikan sebagai pandangan, gagasan, atau pemikiran penyair.
Bagian-Bagian Puisi
Pada puisi, bagian atau strukturnya dibagi menjadi dua, yaitu struktur fisik dan struktur batin. Berikut bagian-bagian puisi beserta penjelasannya.
1. Struktur Fisik
- Diksi
Diksi atau pemilihan kata dalam puisi sangat berperan dalam menghasilkan puisi yang indah. Dengan pemilihan diksi yang tepat, puisi akan semakin indah.
- Majas
Penggunaan majas atau gaya bahasa akan membuat puisi menjadi lebih berbobot dan indah. Menggunakan kata perumpamaan yang menambah kesan mendalam.
- Rima
Rima atau pengulangan bunyi pada puisi akan membuat puisi menjadi lebih indah dan menarik.
- Pencitraan
Pencitraan dalam penulisan puisi akan memunculkan dampak imajinatif pada para pembaca, hal ini tentunya bagus sebagai kesan pembaca.
- Tipografi
Agar puisi menjadi lebih indah dan menarik, penggunaan tipografi sebagai awalan dan akhiran pada puisi berperan penting.
2. Struktur Batin
- Tema
Tema merupakan struktur terpenting dalam penulisan sastra puisi. Juga merupakan gagasan pokok yang menjadi dasar puisi.
Dengan tema penyair dapat mengembangkan perasaannya dengan tepat, dan menghasilkan puisi indah.
- Nada
Penggunaan nada pada puisi disesuaikan dengan tema yang diusung oleh penyair. Dengan nada atau pembawaan yang tepat, pembaca dapat menafsirkan maksud penyair.
- Rasa
Rasa yang dimaksud disini adalah gaya penulisan penyair. Apabila puisi kalian tentang cinta, maka kalian perlu menambahkan unsur-unsur romantis di dalamnya.
- Amanat
Yang terakhir adalah amanat. Amanat adalah pesan yang ingin disampaikan oleh penyair kepada pembaca melalui puisinya.
Demikianlah penjelasan Mamikos pada kesempatan ini mengenai Ide atau gagasan pokok yang menjadi dasar puisi. Semoga bermanfaat dan memberikan sebuah wawasan baru.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: