16 Ide THR Lebaran untuk Pelanggan yang Menarik dan Berkesan 2024

THR atau tunjangan hari raya ialah pemberian sejumlah hadiah berupa uang kepada pegawai, pekerja atau buruh untuk dipakai di hari besar keagamaan.

19 Maret 2024 Nana

16 Ide THR Lebaran untuk Pelanggan yang Menarik dan Berkesan 2024 — Mungkin kamu sudah sejak lama tahu apa yang dimaksud dengan THR. Jika pada mulanya kamu tahu bahwa THR hanya berbentuk uang, tapi sekarang tidak selalu seperti itu.

Hadiah THR juga bisa diberikan dalam bentuk lain yang mungkin hendak kamu berikan pada orang-orang yang merupakan konsumen atau pelanggan produk atau jasa kamu.

Menariknya, Mamikos punya ide THR lebaran untuk pelanggan yang menarik di sini.

Daftar Ide THR Lebaran Bagi Konsumen yang Bagus 2024

Ide THR Lebaran untuk Pelanggan yang Menarik dan Berkesan
Canva/@ikarahma

Seperti yang sudah Mamikos ungkap di atas bahwa pada kesempatan ini Mamikos punya beberapa ide THR lebaran yang bisa diberikan bagi pelanggan atau konsumen kamu.

Jadi apabila kamu menjalankan suatu bisnis tertentu atau menjadi penyedia jasa, maka hadiah-hadiah THR yang ada di daftar Mamikos ini bisa kamu pertimbangkan nanti.

Memberi THR Lebaran pada Pelanggan

Memberikan Tunjangan Hari Raya di Hari Raya Idulfitri menjadi sebuah hal yang perlu dilakukan.

Selain memberikan kesenangan dan kebahagiaan, memberikan THR juga menjadi suatu kewajiban yang perlu ditunaikan oleh perusahaan pada pekerjanya.

Namun, bagaimana jika memberi THR pada pelanggan setia yang biasa membeli atau memakai produk atau jasa yang kita jual? Tentu sah-sah saja.

Namun ada beberapa pertimbangan yang bisa diperhatikan saat hendak memberi THR tersebut. Apa saja pertimbangan yang bisa kamu perhatikan sebelum memberi THR? Simak uraian Mamikos berikut:

a. Lamanya pelanggan memakai produk/jasa

Sebelum memberikan THR pada pelanggan, kamu bia memperhatikan apakah pelanggan tersebut sudah lama atau baru menggunakan barang atau jasa kita.

Sebab hal tersebut akan berkaitan dengan ide THR lebaran yang akan kita berikan. Untuk pelanggan loyal, tentu kita akan memberikan THR yang berkesan bukan.

Namun, untuk pelanggan baru pun kita tetap harus memberi hadiah THR yang pantas dan tidak mengecewakan.

b. Dana THR

Memberikan hadiah THR juga tidak boleh terlepas dari berapa dana THR yang kamu punya atau persiapkan.

Perhitungkan juga berapa banyak jumlah pelanggan yang akan kamu beri hadiah THR. Kemudian, kamu bisa mulai menghitung apakah dana nya masuk atau tidak.

Selain dua hal di atas, pertimbangan memberi hadiah THR juga bisa kembali pada penilaian atau preferensi masing-masing pemilik perusahaan atau pemilik jasa.

Close