Ilmuwan yang Menyatakan bahwa Bumi akan Jauh Lebih Dingin jika Tidak Memiliki Atmosfer adalah?

Ilmuwan yang Menyatakan bahwa Bumi akan Jauh Lebih Dingin jika Tidak Memiliki Atmosfer adalah? – Ilmuwan yang menyatakan bahwa bumi akan jauh lebih dingin jika tidak memiliki atmosfer adalah Joseph Fourier.

Sejak tahun 1824, para ilmuwan telah mengetahui efek rumah kaca ketika ia mengkalkulasikan pernyataan tersebut.

Melalui efek rumah kaca tersebut, iklim bumi menjadi terjaga dan membuatnya tetap layak huni. Tanpanya, permukaan bumi akan bersuhu 15,5 derajat Celcius lebih dingin.

Nama Ilmuwan yang Menyatakan bahwa Bumi akan Jauh Lebih Dingin jika Tidak Memiliki Atmosfer

Joseph Fourier menyatakan efek rumah kaca pertama kali pada tahun 1824.

Yang mana dalam peristiwa tersebut merupakan proses pemanasan permukaan suatu benda langit, terutama satelit atau planet, penyebabnya adalah dari komposisi dan keadaan atmosfernya.

Efek rumah kaca sendiri merupakan peningkatan dari suhu bumi akibat kenaikan konsentrasi gas rumah kaca seperti karbon monoksida dan karbon dioksida yang tinggi pada atmosfer.

Kenaikan dari kedua konsentrasi terjadi karena kenaikan pembakaran bahan batu bara, bakar minyak dan bahan bakar organik lainnya yang melampaui kemampuan maksimum dari laut dan tumbuhan untuk menyerapnya.

Proses Terjadinya Peristiwa Efek Rumah Kaca

Nama efek rumah kaca sendiri berdasarkan karena sebuah peristiwa yang terjadi mirip dengan rumah kaca, yang mana dalam proses tersebut panas yang masuk akan terperangkap di dalamnya dan tidak dapat menembus keluar kaca.

Sehingga, hal tersebut akan menjadikan seisi rumah kaca memiliki suhu yang lebih tinggi ketimbang luarannya.

Sama halnya dengan proses terjadinya peristiwa tersebut yang ada di bumi. Peristiwa efek rumah kaca ini berkaitan dengan daur aliran panas matahari.

Bermula ketika sekitar 30% radiasi matahari yang mencapai permukaan tanah.

Kemudian, akan dipantulkan kembali ke angkasa dan terserap oleh uap-uap air, oksigen, nitrogen, gas karbon dioksida dan gas lain yang ada di atmosfer.

Sisa 70% dari radiasi matahari akan terserap oleh laut, tanah dan awan.

Proses terperangkapnya panas tersebut yang menjadi penyebab meningkatnya suhu bumi semakin meningkat.

Gas-gas rumah kaca akan membiarkan cahaya matahari masuk ke bumi, tetapi tidak mengizinkannya memantul kembali ke permukaan bumi.

Kesimpulan

Jadi, itulah ilmuwan yang menyatakan bahwa bumi akan jauh lebih dingin jika tidak memiliki atmosfer adalah Joseph Fourier.

Paparan terkait efek rumah kaca tersebut menunjukan bahwa tingkat konsentrasi gas rumah kaca yang semakin tinggi akan mempengaruhi besarnya efek yang ditimbulkan. 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta