Ingin Jadi Dokter Kecantikan? Begini Cara Mewujudkannya
Ingin Jadi Dokter Kecantikan? Begini Cara Mewujudkannya – Menjalani kuliah jurusan dokter kecantikan membantu kamu mewujudkan cita-cita menjadi seorang ahli di bidang skin care untuk merawat wajah, khususnya.
Sekarang ini orang sudah mulai peduli dan mulai mau membuka diri terkait betapa pentingnya skin care untuk wajah.
Dibandingkan dengan penggunaan make up, orang mulai lebih banyak menutrisi kulit menggunakan berbagai perawatan aman untuk kulit.
Ingin Jadi Dokter Kecantikan? Ini Caranya
Daftar Isi
- Ingin Jadi Dokter Kecantikan? Ini Caranya
- Syarat Menjadi Seorang Aesthetician
- 1. Kuliah Jurusan Pendidikan Dokter
- 2. Dapatkan Sertifikasi Keahlian
- 3. Dapatkan Izin Mendirikan Klinik
- Tindakan Invasif oleh Aesthetician
- Berkuliah sebagai Aesthetician di Unpad
- Rekomendasi Kampus Spesialis Kecantikan Terbaik
- Tindakan Non-Invasif yang Dilakukan Aesthetician
- Kenapa Butuh Sertifikasi dan Izin Resmi?
Daftar Isi
- Ingin Jadi Dokter Kecantikan? Ini Caranya
- Syarat Menjadi Seorang Aesthetician
- 1. Kuliah Jurusan Pendidikan Dokter
- 2. Dapatkan Sertifikasi Keahlian
- 3. Dapatkan Izin Mendirikan Klinik
- Tindakan Invasif oleh Aesthetician
- Berkuliah sebagai Aesthetician di Unpad
- Rekomendasi Kampus Spesialis Kecantikan Terbaik
- Tindakan Non-Invasif yang Dilakukan Aesthetician
- Kenapa Butuh Sertifikasi dan Izin Resmi?
Bukan hal mudah untuk bisa terjun dalam dunia kecantikan, kamu membutuhkan fokus pendidikan sebagai bekal untuk mengoperasikan bisnis kelak.
Selain memiliki kesempatan bekerja membuka klinik kecantikan, seorang aesthetician juga bisa menjadi orang yang hadir dalam proses bedah plastik pada wajah.
Proses rombak atau ubah wajah bukan selalu karena orang merasa tidak puas dengan kondisi wajahnya sedari lahir.
Lebih dari itu, ada juga beberapa orang kuliah jurusan dokter kecantikan untuk memperbaiki kondisi wajah seseorang akibat kecelakaan fatal.
Syarat Menjadi Seorang Aesthetician
Untuk menjadi seorang aesthetician, kamu terlebih dahulu wajib memenuhi berbagai syarat penting. Syarat-syarat tersebut, diantaranya meliputi:
1. Kuliah Jurusan Pendidikan Dokter
Jika sudah tahu hendak menjadi apa, seriusi bidang IPA sampai kamu bisa berhasil masuk program kedokteran yang diinginkan.
Nanti setelah lulus dari prodi Kedokteran, tentu gelar S. Ked yang akan dicapai. Fokus calon aesthetician terletak pada bagaimana caranya menyehatkan kulit seseorang.
2. Dapatkan Sertifikasi Keahlian
Setelah lulus dari sekolah kedokteran, selanjutnya kamu harus mengikuti pelatihan guna mendapatkan sertifikasi kemampuan.
Karena ilmu sebagai tenaga kesehatan itu luas cakupannya, maka di fokus pelatihan ini kamu lebih diarahkan lagi.
Kamu akan lebih diarahkan untuk mempelajari cara pembuatan krim, dan sebagainya untuk mempercantik dan menyehatkan kulit wajah.
3. Dapatkan Izin Mendirikan Klinik
Setelah pelatihan dilalui, selain kuliah jurusan dokter kecantikan kamu juga wajib mendapatkan surat izin mendirikan klinik.
Jadi, seorang pemilik perawatan diri ini bukan sembarang orang, melainkan memang dokter yang mengerti kebutuhan nutrisi kulit kita itu seperti apa.
Bonusnya memang wajah cantik, namun paling utama sebelum itu adalah kesehatan kulit wajah. Membuka beauty clinic tidak sembarangan, butuh izin resmi dari pemerintah Indonesia.
Tindakan Invasif oleh Aesthetician
Saat masuk prodi kedokteran, tentu nantinya semua mahasiswa akan diarahkan untuk mengambil spesialisasi.
Itu kenapa kita temukan selain dokter umum, ada spesialis jantung, spesialis paru-paru, spesialis bedah, dan banyak lagi.
Sekarang sedang ramai orang mulai terbuka terhadap keinginan untuk mengoperasi salah satu anggota tubuh, bahkan lebih.
Upaya untuk memperbaiki anggota tubuh ini merupakan hal yang dipelajari dalam kuliah jurusan dokter kecantikan.
Bedah atau operasi plastik tidak sembarangan dilakukan. Macam-macam bedah plastik sendiri terdiri atas beberapa perbedaan, diantaranya:
1. Bedah rekonstruktif memiliki dua jalur, Pertama bedah dilakukan untuk mengembalikan bentuk tubuh karena kecelakaan.
Kedua, bedah dilakukan untuk meningkatkan fungsi tubuh. Contoh, dengan adanya bedah pada satu anggota tubuh, fungsinya lebih bagus dalam kehidupan sehari-hari.
2. Bedah fisik, ini sudah bukan fokus pada wajah lagi, namun mengubah tampilan fisik sekaligus.
Biasanya orang dengan tubuh gemuk memutuskan mengubah total penampilannya dengan berbagai alasan. Bisa karena keindahan, bisa juga karena kesehatan.
Konsultasi pada tenaga kecantikan adalah solusi tepat ketika wajah atau tubuh sekalipun menghadapi permasalahan.
Jerawat sebenarnya merupakan tanda kulit wajah tidak sehat, langkah tepat bukan menggunakan krim atau dipecahkan jerawatnya.
Butuh waktu bertahun-tahun untuk kuliah jurusan dokter kecantikan, itu artinya sedikit apapun permasalahan kulit adalah masalah serius. Langkah tepat harusnya dari orang tepat.
Untuk bisa mendirikan beauty clinic juga tidak mudah, wajib ada sertifikasi dan pelatihan setelah kamu lulus dengan susah payah dari prodi kedokteran.
Terbayang, betapa sulitnya menempuh jalan mendirikan beauty clinic? Bukan karena suka perawatan lantas setiap orang bisa mendirikan bisnis beauty clinic.
Berkuliah sebagai Aesthetician di Unpad
Terkesan tambahan atau bukan hal penting mempercantik diri sampai harus perawatan ke klinik. Padahal, bisa di rumah saja dengan perawatan rutin seadanya.
Padahal, dalam mendirikan klinik sendiri butuh perjuangan agar bisa lulus dari kuliah jurusan dokter kecantikan. Resiko menjadi ahli bidang ini bukan tanggung jawab kecil.
Saat ini, Unpad memberikan kesempatan bagi siapa saja yang ingin meraih cita-cita sebagai seorang dokter kecantikan.
Unpad, menetapkan prosedur menjadi aesthetician dengan awalnya mahasiswa harus masuk ke jurusan Pendidikan Kedokteran.
Setelah lulus, tentu harus mengambil spesialisasi. Sesuai dengan bidangnya, aesthetician diperkenankan mengambil spesialis Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin.
Spesialis Kesehatan Kulit dan Kelamin ini sama halnya seperti ketika orang mengambil spesialis jantung, mata, paru-paru, kandungan dan sebagainya.
Namun, ingat, profesi sebagai dr gigi bukan masuk Fakultas Kedokteran, namun masuk ke Fakultas Kedokteran Gigi.
Rekomendasi Kampus Spesialis Kecantikan Terbaik
Tidak mesti di Unpad, kuliah jurusan dokter kecantikan juga bisa pada kampus lain, asalkan kamu memastikan dari awal spesialisasi Kesehatan Kulit dan Kelamin itu memang ada.
Indonesia memberikan banyak sekali referensi kampus dengan spesialisasi sebagai seorang aesthetician kepada siapapun.
Beberapa kampus rekomendasi tersebut tersebar ke seluruh Indonesia, baik negeri maupun swasta dengan kualitas terbaik, seperti:
- Universitas Airlangga.
- Universitas Brawijaya.
- Universitas Diponegoro.
- Universitas Hasanuddin.
- Universitas Indonesia.
- Universitas Jenderal Achmad Yani.
- Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya.
- Universitas Kristen Indonesia.
- Universitas Kristen Krida Wacana.
- Universitas Sebelas Maret.
Jadi, selain Unpad Bandung, beberapa nama kampus Jawa dan luar Jawa juga siap menampung mahasiswa baru prodi aesthetician.
Tindakan Non-Invasif yang Dilakukan Aesthetician
Mendatangi orang yang kuliah jurusan dokter kecantikan atau seorang aesthetician bukan selalu dengan alasan karena ingin mengubah bentuk wajah maupun tubuh.
Bukan juga karena ingin selalu tampil cantik setiap saat. Namun, sebenarnya ketika kulit terasa bermasalah, solusi tepat adalah konsultasi dengan aesthetician.
Adapun jenis tindakan yang bisa dilakukan oleh aesthetician akan berbeda, tergantung spesialisasi ketika penjurusannya apa.
Namun, jika menyebutkan berbagai bentuk tindakan yang bisa dilakukan, diantaranya fokus pada beberapa hal berikut ini:
- Facial.
- Suntik filler.
- Chemical peeling.
- Perawatan IPL.
- Suntik botox.
- Perawatan laser.
- Dermabrasi dan mikrodermabrasi.
Ketujuh tindakan tersebut merupakan tindakan non-invasif atau tindakan tanpa pembedahan yang dipelajari dari kuliah jurusan dokter kecantikan Indonesia.
Kenapa Butuh Sertifikasi dan Izin Resmi?
Kenapa untuk mendirikan klinik membutuhkan sertifikasi selain dari menjalani pendidikan pada bidang aesthetician?
Karena sebelum orang memilih klinik, orang tersebut akan lebih menekankan pada ada atau tidaknya sertifikasi tenaga kerja atau pemiliknya.
Apakah klinik mendapatkan izin resmi dari pemerintah atau tidak. Karena acuan klien adalah jika berizin maka sudah pasti terpercaya.
Jadi, memang selain kuliah jurusan dokter kecantikan, pengakuan secara dokumen juga tidak kalah penting dalam mendirikan bisnis satu ini.
Faktor penentu lainnya untuk klien memutuskan memilih klinik adalah harga dan selengkap apa perawatan yang diberikan.
Semakin banyak spesialisasi dipelajari maka semakin banyak layanan dapat disediakan. Semakin mudah juga mendapatkan klien dari berbagai kebutuhan.
Memutuskan untuk kuliah jurusan dokter kecantikan adalah sebuah tanggung jawab besar, bukan hanya karena suka keindahan lantas siapapun bisa menjadi ahli kecantikan begitu saja.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: