Inilah Cara Membedakan Lowongan Kerja Asli dan Palsu di Internet
Inilah Cara Membedakan Lowongan Kerja Asli dan Palsu di Internet – Perkembangan teknologi yang semakin maju membuat perubahan dalam segala hal termasuk kebutuhan manusia dalam bekerja dan mencari pekerjaan. Salah satunya adalah efek dari internet yang sudah merajalela ke seluruh dunia. Adanya internet memberikan kemudahan dalam mendapatkan informasi yang berhubungan dengan kehidupan.
Inilah Cara Membedakan Lowongan Kerja Asli dan Palsu di Internet
Mendapatkan pekerjaan sesuai dengan keinginan bukanlah hal yang mudah dan perlu usaha serta waktu maksimal apalagi jika pencarian kerja anda melalui inernet, tentu ditutut untuk memilih lowongan kerja yang cocok. Di internet tersedia banyak sekali situs penyedia lowongan kerja, namun anda harus berhati-hati agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan seperti penipuan atau informasi palsu.
Adanya internet tidak semua hal bisa dijamin kebenarannya jika tidak informasi tidak langsung dari sumber terpercaya. Oleh karenany, saat mencari lowongan kerja baik lowongan kerja Jakarta, lowongan kerja Balikpapan, lowongan kerja Surabaya dan lowongan kerja lainnya di Indonesia maupun luar negeri tidak bisa sembarangan.
Maraknya kasus penipuan berkedok panggilan kerja harus Anda waspadai. Apalagi dengan adanya internet kemudahan mencari informasi, peluang penipuan dengan modus panggilan kerja bisa sampai ke telingan Anda hingga terjebak dalam penipuan.
Jadi, bagaimana cara membedakan mana informasi lowongan kerja yang asli dan yang palsu? berikut ulasannya.
Perhatikan Informasi Perusahaan
Agar informasi yang didapat terhindar dari lowongan kerja palsu, Anda harus memperhatikan informasi perusahaan dengan cermat. Untuk mengetahuinya, anda bisa menyelidiki alamat serta nomor telepon perusahaan yang tercantum didalam informasi tersebut.
Perhatikan Alamat Email Perusahaan
Setiap perusahaan tentu memiliki alamat email. Jika alamat email yang digunakan adalah Yahoo maupun Gmail, lakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan bahwa pekerjaan tersebut asli atau palsu. Biasanya setiap perusahaan memiliki alamat email dengan nama domain khusus seperti hrd@perusahaan.com. Karenanya, meskipun terlihat sepele namun bisa menjadi fatal jika Anda tidak teliti.
Hati-hati dengan Panggilan Intervie melalui SMS
Ketika anda mengirimkan surat lamaran, biasanya ada tes lanjutan seperti intervie. Saat ini sudah banyak SMS panggilan kerja yang datang ke mereka yang telah mengirimkan lamaran kerja. Jika anda mendapatkan SMS interview maka jangan langsung percaya karena perusahaan resmi biasanya akan memanggil calon karyawang melalui telepon atau email.
Perhatikan konten lowongan
Jika anda meneliti lebih dalam, informasi lowongan kerja palsu akan terlihat kejanggalan yang dilakukan oleh penipu seperti melalui email, panggilan seleksi palsu hingga ejaan yang tidak benar. Jika Anda tidak ingin terjebak dalam penipuan lowongan kerja sebaiknya baca konten informasi secara teliti dan dipahami dengan baik.
Menggunakan Provider yang umum digunakan
Biasanya, nomor telepon yang digunakan untuk menghubungi calon pekerja adalah nomor telepon dari provider yang umum digunakan. Untuk perusahaan profesional biasanya menggunakan nomor telepon resmi seperti Customer Service Pertamina (021) 500 000 dan lain-lain.
Meminta Sejumlah Uang
Untuk melakukan pengecekan lebih lanjut, Anda bisa menghubungi nomor telepon yang ada di iklan. Jika saat dihubungi anda dimintai sejumlah uang untuk biaya akomodasi dan lain-lain sudah dipastikan bahwa iklan tersebut adalah palsu. Perusahaan bonafide manapun tidak pernah meminta biaya apapun dari calon kandidat yang ingin bergabung dengan mereka, justru akan memberikan akomodasi yang sudah masuk pada tahap seleksi.
Itulah beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk membedakan manakah informasi lowongan kerja asli atau palsu. Sebenarnya sangat mudah untuk melakukannya, yang penting Anda jeli dan kritis.
[irp posts=”9998″ name=”10 Lowongan Kerja Bekasi Berikut Wajib Kamu Ketahui”]
Cari lowongan kerja lain: